Batasan Masalah Perumusan Masalah

h. Pembiayaan perawatan madrasah i. Pembayaran honorarium bulanan guru honorer dan honorarium tugas tambahan kepala madrasah, wali kelas dan tenaga kependidikan lainnya. j. Pengembangan profesi guru, seperti pelatian dan sejenisnya. k. Pembiayaan pengelolaan BOS, seperti alat tulis kantor, surat menyurat, insentif kepala madrasah bendahara dalam rangka menyusun laporan BOS dan biaya transportasi pengambilan dana BOS di Bank Pos. l. Pembelian laptop desktop untuk kegiatan belajar siswa, maksimal 1 set untuk MI dan 2 untuk MTs, pembelian 1 unit printer, kelengkapan komputer serta suku cadang komputerprinter. m. Bila seluruh komponen di atas telah terpenuhi pndanaannya dari BOS dan masih terdapat sisa maka dapat digunakan untuk membeli mesin ketik, seragam sekolah untuk siswa miskin,dan mebeler madrasah. 19

5. Larangan Penggunaan Dana BOS

Seperti halnya penggunaan dana BOS yang telah diatur, maka dana BOS ini tidak boleh digunakan untuk : a. Disimpan dalam jangka waktu lama dengan maksud di bungakan b. Dipinjamkan kepada pihak lain c. Membiayai kegiatan yang tidak menjadi prioritas madrasah dan memerlukan biaya besar, misalnya studi banding, studi tour dan sejenisnya d. Memberi bonus dan transportasi rutin untuk guru e. Membeli pakaian seragam bagi guru untuk kepentingan pribadi f. Digunakan untuk rehabilitas sedang dan berat 19 Kementerian Agama RI Direktoral Jenderal Pendidikan Islam, Buku Panduan Bantuan Operasional Sekolah Untuk Pendidikan Gratis dalam Rangka Wajib Belajar 9 Tahun yang Bermutu Tahun 2010. h.22-24 g. Membangun gedungruangan baru, membeli peralatan bahan yang tidak mendukung proses pembelajaran h. Menanamkan saham i. Membiayai segala jenis kegiatan yang telah dibiayai dari sumber dana pemerintah pusat atau daerah, misalnya kelebihan jam mengajar guru PNS 20

6. Tata Tertib Pengelolaan Dana

Di dalam pengelolaan dana BOS ada beberapa tata tertib yang harus dilaksaakan oleh pihak madrasah, Adapun tata tertib dalam pengelolaan dana BOS adalah sebagai berikut : A. Tim Manajemen BOS Madrasah a. Tidak diperkenankan melakukan manipulasi data jumlah siswa dengan maksud untuk memperoleh bantuan yang lebih besar b. Mengelola dana BOS secara transparan dan bertanggung jawab dengan cara mengumumkan besar dana yang diterima dan dikelola oleh madrasah dan rencana penggunakan dana BOS di awal tahun ajaran, serta membuat laporan pengeluaran bulanan dana BOS dan barang-barang yang dibeli dari dana BOS oleh madrasah c. Bersedia diaudit oleh lembaga yang berwenang terhadap seluruh dana yang dikelola oleh madrasah, baik yang berasal dari dana BOS maupun dari sumber lain d. Dilarang bertindak menjadi distributor atau pengecer buku kepada peserta didik di madrasah yang bersangkutan 21 B. Tugas dan Tanggung jawab Madrasah Madrasah sebagai instansi pendidikan yang dipercaya dalam pengelolaan dana BOS, bertanggung jawab untuk : 20 . Kementerian Agama RI Direktoral Jenderal Pendidikan Islam, Buku Panduan Bantuan Operasional Sekolah Untuk Pendidikan Gratis dalam Rangka Wajib Belajar 9 Tahun yang Bermutu…. h 25 21 . Kementerian Agama RI Direktoral Jenderal Pendidikan Islam, Buku Panduan Bantuan Operasional Sekolah Untuk Pendidikan Gratis dalam Rangka Wajib Belajar 9 Tahun yang Bermutu Tahun 2010…h 29-30