Kondisi Demografi Deskriptif Daerah Penelitian

barat menuju timur sewaktu menjelang musim dingin yang mengakibatkan terjadinya musim hujan. Angin barat berhembus dengan kecepatan sedang dari arah timur menuju arah barat sewaktu menjelang musim kering.

4.1.2 Kondisi Demografi

Penduduk Kabupaten Dairi keadaan akhir Juni 2007 berjumlah 268.780 jiwa dan rasio jenis kelamin sex ratio sebesar 99.43 dengan Laju Pertumbuhan Penduduk LPP sebesar 0.01 . Kabupaten Dairi memiliki desa sebanyak 168 desa dengan luas wilayah 1.927,82 km 2 , sementara tingkat kepadatan tertinggi terdapat di Kecamatan Sidikalang 625 jiwakm 2 dan Kecamatan Siempat Nempu 343 jiwakm 2 . Sedangkan tingkat kepadatan terendah adalah Kecamatan Tanah Pinem 46 jiwakm 2 dan Kecamatan Silahisabungan 61 jiwakm 2 . Ditinjau dari sudut kelompok umur, penduduk Kabupaten Dairi tergolong dalam penduduk muda karena penduduk usia 0-14 tahun mencapai 39,96 , dimana 41,24 adalah penduduk laki-laki dan 38,69 penduduk perempuan. Persentase penduduk usia muda tersebut merupakan beban yang sangat berarti bagi penduduk usia produktif 15-64 tahun, yang berjumlah 150.387 jiwa 55,95. Hal tersebut mengakibatkan angka beban tanggungan Dependency Ratio mencapai 78,72. Berarti bahwa setiap 100 orang penduduk usia produktif harus menanggung sekitar 79 orang penduduk non produktif. Untuk melihat jumlah penduduk menurut jenis kelamin, sex ratio dan laju pertumbuhan penduduk, maka terlihat seperti berikut: Universitas Sumatera Utara Tabel 4.2 Jumlah Penduduk Menurut Jenis Kelamin, Sex Ratio, dan Laju Pertumbuhan Penduduk Kabupaten Dairi No. Tahun Jumlah Penduduk Jumlah Sex Ratio Laju Pertumbuhan Laki-laki Perempuan Penduduk 1 2001 147,112 148,211 295,323 99.26 0.03 2 2002 144,132 145,192 289,324 99.27 0.02 3 2003 127,455 128,392 255,847 99.27 0.01 4 2004 129,104 130,054 259,158 99.27 0.01 5 2005 130,252 131,035 261,287 99.40 0.01 6 2006 133,426 134,203 267,629 99.42 0.02 7 2007 134,003 134,777 268,780 99.43 0.01 Sumber: BPS Sumatera Utara, Kabupaten Dairi dalam Angka Berikut ini merupakan daftar jumlah desakelurahan, luas daerah, penduduk, serta kepadatan penduduk menurut kecamatan yang ada di Kabupaten Dairi pada tahun 2007: Tabel 4.3 Jumlah DesaKelurahan, Luas Daerah, Penduduk, dan Kepadatan Penduduk Menurut Kecamatan di Kabupaten Dairi No. Kecamatan Desa Kelurahan Jumlah Luas Km 2 Penduduk Jiwa Kepadatan Penduduk JiwaKm 2 1 Sidikalang 6 5 11 70,69 44,202 625 2 Sitinjo 3 1 4 39,48 8962 227 3 Berampu 5 - 5 39,45 7754 197 4 Parbuluan 11 - 11 235,40 18139 77 5 Sumbul 18 1 19 192,58 36967 192 6 Silahisabungan 5 - 5 75,62 4607 61 7 Silima Pungga-pungga 15 1 16 83,40 14598 175 8 Lae Parira 9 - 9 61,00 14865 244 9 Siempat Nempu 13 - 13 59,35 20349 343 10 Siempat Nempu Hulu 12 - 12 93,93 19414 207 11 Siempat Nempu Hilir 10 - 10 105,12 11913 113 12 Tigalingga 14 - 14 197,00 22484 114 13 Gunung Sitember 8 - 8 77,00 9354 121 14 Pegagan Hilir 13 - 13 158,40 15107 95 15 Tanah Pinem 19 - 19 439,40 20065 46 Jumlah 161 8 169 1927,82 268780 139 Sumber: BPS Sumatera Utara, Kabupaten Dairi dalam Angka Universitas Sumatera Utara

4.1.3 Potensi Daerah