Analisis Deskriptif 1. Analisis Deskriptif Responden Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Tabel 4.1 Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan Tabel 4.2 Karakteristik Responden Berdasarkan Departemen Tabel 4.3

4.2. Analisis Deskriptif 1. Analisis Deskriptif Responden

a. Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Tabel 4.1

Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Jenis Kelamin Jumlah Responden Persentase Laki-laki 59 72,84 Perempuan 22 27,16 Jumlah 81orang 100 Sumber: Hasil Penelitian Data diolah, 2011 Pada Tabel 4.1 dapat dilihat bahwa mayoritas responden berjenis kelamin laki-laki, yaitu 59 orang atau sebesar 72,84. Hal ini dikarenakan jumlah pegawai lebih banyak berjenis kelamin laki-laki pada bidang operasional, karena bidang ini membutuhkan keahlian dalam teknik, dan bertugas dalam tiga kali pergantian jadwal kerja dalam sehari. Universitas Sumatera Utara

b. Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan Tabel 4.2

Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan Tingkat Pendidikan Jumlah Responden Persentase S2 2 2,47 S1 28 34,57 DIII 9 11,11 DI 21 25,93 SMA sederajat 16 19,75 SMP 3 3,70 SD 2 2,47 Jumlah 81 orang 100 Sumber: Hasil Penelitian Data diolah, 2011 Tabel 4.2 menunjukkan bahwa mayoritas tingkat pendidikan responden pada penelitian ini adalah S1 dan D1. Tingkat pendidikan S1 mayoritas terdapat pada bagian non-operasional, sedangkan D1 mayoritas terdapat pada bagian operasional karena dahulu perguruan tinggi yang memiliki konsentrasi pendidikan tentang meteorology, klimatologi, dan geofisika hanya sedikit dan strata pendidikan D1 yang lebih banyak tersedia dari beberapa perguruan tinggi yang memiliki konsentrasi pada jurusan tersebut. Universitas Sumatera Utara

c. Karakteristik Responden Berdasarkan Departemen Tabel 4.3

Karakteristik Responden Berdasarkan Departemen Departemen Jumlah Responden Persentase Bagian Tata Usaha 25 30,86 Bidang Observasi 18 22,22 Bidang Data dan Informasi 9 11,11 Operasional Observasi 10 12,35 Operasional Meteorologi 8 9,88 Operaasional Geofisika 11 13,58 Jumlah 81 orang 100 Sumber: Hasil Penelitian Data diolah, 2011 Pada Tabel 4.3 dapat dilihat bahwa jumlah karyawan terbanyak terdapat pada bagian tata usaha, yaitu sebanyak 25 orang atau 30,86 . Hal tersebut dikarenakan bagian tata usaha memiliki cakupan tugas yang lebih luas, yakni persuratan, kepegawaian, keuangan dan perlengkapan.

2. Analisis Deskriptif Variabel

Kuesioner yang telah disebarkan pada penelitian ini diukur dengan menggunakan Skala Likert untuk menanyakan tanggapan responden terhadap variabel motivasi X1, komunikasi X2, lingkungan X3, sanksi X4, dan disiplin kerja Y. Universitas Sumatera Utara

a. Motivasi