Definisi Operasional Analisis Regresi Data Panel

umum, definisi elastisitas yaitu daya kepekaan variabel tidak bebas terhadap perubahan yang terjadi pada variabel bebas. Model regresi panel yang digunakan dalam penelitian adalah sebagai berikut: LN_MISKIN it = β + β 1 LN_PDDK it + β 2 LN_TANI it + β 3 LN_SMP it + β 4 LN_SMU it + β 5 LN_PT it + β 6 LN_UMP it + β 7 LN_PDRBKPT it + β 8 LN_NGANGGUR it + Β 9 LN_JLN it + β 10 LN_LISTRIK it + ε it Keterangan: i : provinsi t : tahun LN : Logaritma natural MISKIN : Jumlah penduduk miskin β : Unobserved heterogenity β k : Elastisitas dugaan ; k = 1,2,...,10 PDDK : Jumlah penduduk TANI : Jumlah pekerja sektor pertanian SMP : Jumlah lulusan setingkat SMP SMU : Jumlah lulusan setingkat SMU PT : Jumlah lulusan setingkat Diploma ke atas UMP : Upah Minimum Provinsi PDRBKPT : PDRB atas dasar harga konstan tahun 2000 dibagi jumlah penduduk pertengahan tahun NGANGGUR : Jumlah pengangguran terbuka JALAN : Panjang jalankendaraan LISTRIK : Energi listrik terjualbanyaknya rumah tangga ε : Komponen Error

3.3.5 Definisi Operasional

Pada bab 2 telah dijelaskan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kemiskinan. Berdasarkan faktor-faktor tersebut, berikut definisi operasional beberapa variabel yang digunakan dalam penelitian berdasarkan konsep BPS. 1 Jumlah penduduk miskin adalah jumlah penduduk yang mempunyai pengeluaran perkapita per bulan dibawah garis kemiskinan. Jumlah penduduk miskin dihitung dengan satuan ribu orang. 2 Jumlah penduduk menyatakan semua orang yang berdomisili di wilayah teritorial selama 6 bulan atau lebih dan atau mereka yang berdomisili kurang dari 6 bulan tetapi bertujuan menetap. Jumlah penduduk dihitung dengan satuan ribu orang. 3 Bekerja di sektor pertanian adalah melakukan pekerjaan dengan maksud memperoleh atau membantu memperoleh pendapatan atau keuntungan dan lamanya bekerja paling sedikit 1 jam secara terus menerus dalam seminggu yang lalu termasuk pekerja keluarga tanpa upah yang membantu dalam suatu usahakegiatan ekonomi pada lapangan usaha pertanian. Jumlah pekerja sektor pertanian dihitng dalam satuan ribu orang. 4 Tingkat pendidikan adalah jenjang pendidikan yang telah ditempuh penduduk sampai lulus dan mendapatkan bukti kelulusan berupa ijazahSTTB. 5 Upah minimum provinsi adalah upah minimum yang telah ditetapkan pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan pekerja. Nilai upah minimum disepakati oleh serikat buruh, pengusaha dan pemerintah. Satuan yang upah minimum provinsi adalah ribu rupiah. 6 PDRB perkapita adalah penjumlahan seluruh komponen nilai tambah bruto yang mampu diciptakan oleh sektor-sektor ekonomi atas berbagai aktivitas produksinya yang dihitung berdasarkan harga konstan tahun 2000, dibagi dengan jumlah penduduk pertengahan tahun. Satuan PDRB perkapita adalah juta rupiah. 7 Pengangguran terbuka adalah angkatan kerja yang sedang mencari pekerjaan. Pengangguran dihitung dalam satuan ribu orang. 8 Infrastruktur jalan adalah panjang jalan total satuan km. Panjang jalan merupakan gabungan jalan negara, provinsi, dan kabupatenkota yang berada di provinsi tersebut. Dalam penelitian ini infrastruktur jalan merupakan rasio antara panjang jalan dengan jumlah kendaraan. 9 Infrastruktur listrik adalah total energi listrik dari PLN yang terjual satuan GWh dibagi dengan jumlah rumahtangga. Halaman ini sengaja dikosongkan

IV. GAMBARAN UMUM