Jenis dan Sumber Data Populasi, Sampel, dan Teknik Pengambilan Sampel

53

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang digunakan di dalam penelitian ini adalah data kuantitatif, yaitu data yang berupa angka-angka dan menggunakan analisis statistik Sugiyono, 2010:13. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari Ringkasan Kinerja Perusahaan yang sahamnya dalam kelompok Jakarta Islamic Index JII tahun 2008-2011.

3.2 Populasi, Sampel, dan Teknik Pengambilan Sampel

S ugiyono 2010:297, populasi diartikan sebagai wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang masuk ke dalam kelompok Jakarta Islamic Index JII periode 2008-2011 yang berjumlah 30 perusahaan. Perusahaan dalam kelompok JII pada periode tersebut, yaitu: PT. Astra Agro Lestari Tbk, PT. Adaro Energy Tbk, PT. AKR Corporindo Tbk, PT. Aneka Tambang Persero Tbk, PT. Astra International Tbk, PT. Alam Sutera Realty Tbk, PT. Sentul City Tbk, PT. Borneo Lumbung Energy Metal Tbk, Charoen Pokphand Indonesia Tbk, Energi Mega Persada Tbk, XL Axiata Tbk, Harum Energy Tbk, Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, Vale Indonesia Tbk, Indofood Sukses Makmur Tbk, Indocement Tunggal Prakarsa Tbk, Indo Tambangraya Megah Tbk, Jasa Marga Persero Tbk, Kalbe Farma Tbk, Lippo Karawaci Tbk, PT. London Sumatra Indonesia Tbk, Perusahaan Gas Negara Tbk, Tambang Batubara Bukit Asam Tbk, Salim Ivomas Pratama Tbk, Semen Gresik Persero Tbk, Timah Persero Tbk, Telekomunikasi Indonesia Tbk, Trada Maritime Tbk, United Tractors Tbk, Unilever Indonesia Tbk. Sugiyono 2010:297, sampel merupakan sebagian dari populasi itu. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive random sampling method. Purposive random sampling method merupakan kombinasi antara purposive sampling yang pemilihan dalam purposive dilakukan secara random. Sugiyono 2010:300, metode purposive sampling adalah teknik pengambilan sampel sumber data dengan pertimbangan tertentu. Suryabrata 2005:36, penentuan sampel secara random semua anggota populasi secara individual atau kolektif diberi peluang yang sama untuk menjadi anggota sampel. Alat yang dianggap praktis dan valid dalam penentuan sampel secara random ialah menggunakan tabel bilangan random atau kalkulator Suryabrata, 2005:36. Sampel diperoleh dari saham perusahaan-perusahaan dalam kelompok JII yang memenuhi kriteria sebagai berikut : a. Perusahaan yang sahamnya tercatat dalam kelompok JII paling akhir 1 Juni s.d. 30 November 2012 b. Perusahaan yang secara periodik memberikan laporan keuangan Harga Saham, EPS, PER, ROA, DER dan MVA pada tahun kalender yang berakhir 31 Desember selama tahun 2008-2011 c. Perusahaan yang mempunyai nilai EPS, PER, ROA, DER, MVA dan Harga Saham positif selama tahun 2008-2011 d. Perusahaan yang mempunyai Harga Saham di atas Rp 70, sebagai batas under stock price selama tahun 2008-2011. Tabel 3.1 Pemilihan Sampel Berdasar Kriteria No Kriteria Sampel Tidak Sesuai Kriteria Sampel Sesuai Kriteria Sampel 1. Perusahaan yang sahamnya tercatat dalam kelompok JII paling akhir 1 Juni s.d. 30 November 2012 30 Perusahaan 2. Perusahaan yang secara periodik memberikan laporan keuangan Harga Saham, EPS, PER, ROA, DER dan MVA pada tahun kalender yang berakhir 31 Desember selama periode 2008-2011 4 Perusahaan 26 Perusahaan 3 Perusahaan yang mempunyai nilai EPS, PER, ROA, DER, MVA dan Harga Saham positif selama periode 2008-2011 2 Perusahaan 24 Perusahaan 4 Perusahaan yang mempunyai Harga Saham di bawah Rp 70 sebagai batas under stock price selama periode 2008-2011. 3 Perusahaan 21 Perusahaan Jumlah Sampel Penelitian 21 Perusahaan Populasi sebesar 30 perusahaan dalam kelompok JII pada periode 2008-2011 yang memenuhi kriteria pengambilan sampel adalah sebanyak 21 perusahaan. 4 perusahaan yang tidak mempunyai data EPS, PER, ROA, DER, MVA dan Harga Saham selama periode 2008-2011 adalah PT. Borneo Lumbung Energy Metal Tbk, Harum Energy Tbk, Indofood CBP Sukses Makmur Tbk dan Salim Ivomas Pratama Tbk. Pada waktu melakukan uji asumsi klasik untuk memenuhi syarat uji normalitas, peneliti membuang 2 perusahaan yang mempunyai nilai EPS, PER, ROA, DER, MVA dan Harga Saham yang bernilai negatif, selain itu untuk memenuhi syarat uji heteroskedastisitas peneliti membuang 3 perusahaan yang mempunyai Harga Saham lebih kecil dari Rp 70 yaitu batas under stock price selama periode 2008-2011.

3.3 Variabel Penelitian

Dokumen yang terkait

Analisisis Pengaruh Price Earning Ratio, Return on Equity dan Net Profit Margin Terhadap Harga Saham pada Industri Kimia dan Dasar yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia

4 57 85

Analisis Pengaruh Price Earning Ratio (PER), Return On Equity (OEe) Dan Net Profit Margin (NPM) Terhadap Harga Saham Pada Industri Rokok Di Bursa Efek Indonesia

0 50 79

Analisis pengaruh rasio modal saham terhadap return yang diterima oleh pemegang saham (studi empiris pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2004-2008)

0 4 96

Pengaruh faktor fundamental perusahaan terhadap beta saham syariah (studi pada Jakarta Islamic Index tahun 2004-2010)

1 8 168

Analisis faktor fundamental perusahaan terhadap Price Earning Ratio (PER) sebagai dasar penilaian saham perusahaan berbasis syariah yang tergabung dalam Jakarta Islamic Index (JII) di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2009-2013

0 6 168

Pengaruh faktor-faktor fundamental terhadap risiko saham pada perusahaan LQ 45 periode 2004-2009

0 7 116

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental Terhadap Harga Saham Syariah Sektor Consumer Goods di Bursa Efek Indonesia PEriode 2011-2013

0 3 124

Analisis Pengaruh Return On Equity (ROE), Debt to Equity Ratio (DER), Price to Book Value (PBV) dan Dividend Payout Ratio (DPR) terhadap Price Earning Ratio (PER) Sebagai Dasar Penilaian Saham Perusahaan yang Tergabung Dalam LQ 45 Di Bursa Efek Indonesia

0 15 112

Analisis Pengaruh Return On Asset, Debt To Equity Ratio, Current Ratio, dan Price Eraning Ratio Terhadap Return Saham

0 3 84

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental Terhadap Harga Saham Syariah Sektor Consumer Goods Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2013

0 7 124