Aspek Institusional Pengelolaan Drainase 1. Landasan HukumLegal Operasional

c. Peraturan Daerah No. 2 tahun 2004 tentang Irigasi d. Peraturan Daerah No. 3 tahun 2004 tentang Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air 3. Peraturan dan Kebijakan Pemerintah Kota a. Peraturan Daerah No. 1 tahun 2000 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kota b. Keputusan Walikota No. 04 tahun 2003 tentang Garis Sempadan Bangunan dan Garis Sempadan sungai di wilayah Kota Bogor. c. Perda No. 7 tahun 2002 tentang Izin Pemanfaatan Air Bawah Tanah dan Air Permukaan.

3.4.2. Aspek Institusional

Penanganan drainase di Kota Bogor, berdasarkan PERDA Kota Bogor No. 19 Tahun 2002 jo Keputusan Walikota Bogor No. 34 Tahun 2003 tentang uraian tugas jabatan structural di lingkungan Dinas Bina Marga da Pengiaran Kota Bogor, dilakukan oleh Sub Dinas Pengairan cq. Seksi Drainase dan Seksi Pemeliharaan Jaringan. Seksi Drainase mempunyai tugas pelaksanaan dan pemeliharaan drainase jalan dan drainase permukiman, serta monitoring lapangan keadaan drainase dan gorong-gorong untuk memperlancar air. Seksi Pemeliharaan Jaringan mempunyai tugas pembangunan dan pemeliharan jaringan pengairan, termasuk jaringan irigasi yang berubah menjadi jaringan drainase, yaitu di : a. Saluran induk Ciliwung Katulampa b. Saluran Cibalok c. Saluran Bantarjati Cibagolo d. Saluran induk Cisadane Empang e. Saluran sekunder Cibuluh f. Saluran sekunder Cidepit g. Saluran sekunder Ciereng Berdasarkan PERDA Kota Bogor No. 13 Tahun 2004 tentang Organisasi Perangkat Daerah yang akan berlaku efektif bulan Desember 2004 dan mencabut PERDA No. 19 Tahun 2002, struktur organisasi Sub Dinas Pengairan akan terdiri dari : a. Seksi Pemeliharaan Jaringan dan Drainase b. Seksi Bina Manfaat Air Semua drainase ditangani oleh Seksi Pemeliharaan Jaringan dan Drainase. Rencana pembangunan dan pemeliharaan drainase disusun oleh Sub.Dinas Pengairan. Kegiatan pemeliharaan drainase berupa : a. Pengerukan sedimen dan sampah b. Perbaikan saluran Sedangkan Perda No. 13 Tahun 2008 tentang Organisasi Perangkat Daerah, pada Satuan Kerja Perangkat Daerah, bahwa bidang yang mengelola pengairan adalah Bidang Pengelolaan Sumber Daya Air dan Pengairan, yang membawahkan : a. Seksi Sumber Daya Air b. Seksi Pengairan BAPPEDA KOTA BOGOR | POKJA SANITASI 69 Buku Putih Sanitasi Kota Bogor Kota Bogor belum mempunyai PERDA yang mengatur secara khusus drainase dan situ, namun peraturan yang sudah terbit adalah : a. Keputusan Walikota No. 04 tahun 2003 tentang Garis Sempadan Bangunan dan Garis Sempadan sungai di wilayah Kota Bogor. b. Perda No. 7 tahun 2002 tentang Izin Pemanfaatan Air Bawah Tanah dan Air Permukaan.

3.4.3. Cakupan Pelayanan b.A. Gambaran Umum Sistem Drainase