Kepuasan Pengguna Terhadap Pelayanan Perpanjangan Koleksi Kepuasan Pengguna Terhadap Layanan Sirkulasi Perpustakaan IAIN Sumatera Utara

Tabel 4.12 : Sanksi Keterlambatan Pernyataan Pilihan Jawaban Frekwensi Persentase Setujukah Saudara, bagi yang terlambat mengembalikan buku dikenai sanksi denda Rp.500,- perhari perbuku? Sangat setuju 22 22,2 Setuju 37 37,4 Kurang setuju 26 26,3 Tidak setuju 14 14,1 Total 99 100 Data pada Tabel 4.12 menunjukkan bahwa sebesar 22,2 atau sebanyak 22 responden menyatakan sangat setuju dengan sanksi denda Rp.500,- perhari perbuku. Sedangkan yang menjawab setuju sebanyak 37 responden atau sebesar 37,4, serta 26 responden atau 26,3 menjawab kurang setuju dan hanya 14 responden atau 14,1 menjawab tidak setuju. Berdasarkan persentase di atas dapat dinyatakan bahwa sebagian besar pengguna yaitu 59,6 menyatakan setuju bagi yang terlambat mengembalikan buku dikenai sanksi denda Rp.500,- perhari perbuku.

4.1.5 Kepuasan Pengguna Terhadap Pelayanan Perpanjangan Koleksi

Perpanjangan buku yang diterapkan pada Perpustakaan IAIN Sumatera Utara adalah 1 Minggu, untuk mengetahui apakah hal ini sudah sesuai dengan harapan pengguna dapat dilihat dari jawaban responden seperti Tabel 4.13 berikut: Universitas Sumatera Utara Tabel 4.13 : Peraturan Jangka Waktu Perpanjangan Pernyataan Pilihan Jawaban Frekwensi Persentase Peraturan jangka waktu perpanjangan buku adalah 1 Minggu. Apakah hal ini sudah sesuai dengan harapan Saudara? Sangat sesuai 45 45,4 Sesuai 35 35,4 Kurang sesuai 16 16,1 Tidak sesuai 3 3,1 Total 55 100 Data pada Tabel 4.12 menunjukkan bahwa sebesar 45,5 atau sebanyak 45 responden menyatakan jangka waktu perpanjangan buku 1 Minggu sangat sesuai. Sedangkan yang menjawab sesuai sebanyak 35 responden atau sebesar 35,4, serta 16 responden atau 16,2 menjawab kurang sesuai dan hanya 3 responden atau 3,0 menjawab tidak sesuai. Berdasarkan persentase di atas dapat dinyatakan bahwa hampir seluruhnya pengguna yaitu 80,8 menyatakan sesuai dengan pernyataan jangka waktu perpanjangan buku 1 Minggu.

4.1.6 Kepuasan Pengguna Terhadap Layanan Sirkulasi Perpustakaan IAIN Sumatera Utara

Layanan Sirkulasi merupakan layanan bagi anggota Perpustakaan IAIN Sumatera Utara sivitas akademika yang ingin meminjam, mengembalikan dan memperpanjang koleksi perpustakaan untuk dibawa pulang. Kepuasan pengguna pada layanan sirkulasi dapat dilihat dari seberapa sering pengguna dalam memanfaatkan layanan sirkulasi, untuk mengetahui frekuensi pengguna menggunakan jasa layanan sirkulasi dalam seminggu dapat dilihat dari jawaban responden seperti Tabel 4.14 berikut: Universitas Sumatera Utara Tabel 4.14 : Frekuensi Pemanfaatan Layanan Sirkulasi Pernyataan Pilihan Jawaban Frekwensi Persentase Berapa kali dalam seminggu Saudara menggunakan jasa layanan sirkulasi Perpustakaan IAIN Sumatera Utara? 1 kali 23 23,2 2 – 3 kali 59 59,6 4 – 5 kali 9 9,1 6 kali 8 8,1 Total 99 100 Data pada Tabel 4.14 menunjukkan bahwa sebesar 23,2 atau sebanyak 23 responden menggunakan jasa layanan sirkulasi sebanyak 1 kali dalam seminggu. Sedangkan yang menggunakan jasa layanan 2-3 kali sebanyak 59 responden atau sebesar 59,6, serta 9 responden atau 9,1 menggunakan jasa layanan sirkulasi sebanyak 4-5 kali dan sisanya sebesar 8,1 menggunakan jasa layanan lebih dari 6 kali dalam seminggu. Berdasarkan persentase di atas dapat dinyatakan bahwa pada umumnya pengguna yaitu 82,8 responden menggunakan jasa layanan sirkulasi sebanyak 1- 3 kali dalam seminggu. Seluruh fasilitas yang disediakan di Perpustakaan IAIN Sumatera Utara dapat dimanfaatkan oleh pengguna, semakin lama seorang pengguna dalam memanfaatkan fasilitas perpustakaan tentu karena fasilitas yang disediaakan sudah sesuai dengan harapan pengguna. Untuk mengetahui waktu yang dibutuhkan pengguna dalam memanfaatkan fasilitas perpustakaan dapat dilihat pada Tabel 4.15 berikut: Tabel 4.15 : Waktu yang di butuhkan dalam Memanfaatkan Fasilitas