Jenis dan Metode Penelitian Lokasi Penelitian Jenis dan Sumber Data Teknik Pengumpulan Data

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis dan Metode Penelitian

Jenis penelitian ini adalah deskriptif. Menurut Sukmadinata 2006 : 72 penelitian deskriptif adalah: suatu bentuk penelitian yang ditujukan untuk mendeskripsikan fenomena- fenomena yang ada, baik fenomena alamiah maupun fenomena buatan manusia. Fenomena itu bisa berupa bentuk, aktivitas, karakteristik, perubahan, hubungan, kesamaan, dan perbedaan antara fenomena yang satu dengan fenomena lainnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. “Metode deskriptif kuantitatif adalah jenis penelitian yang dilakukan dituntut dengan menggunakan angka, mulai dari pengumpulan data, penafsiran terhadap data tersebut, serta penampilan dari hasilnya” Suharsimi Arikunto 2002:10. Metode kuantitatif dipilih untuk mengetahui pemikiran pengguna mengenai pelayanan sirkulasi pada Perpustakaan Isntitut Agama Islam Negeri IAIN Sumatera Utara.

3.2 Lokasi Penelitian

Penelitian ini akan dilaksanakan di Perpustakaan Institut Agama Islam Negeri IAIN Sumatera Utara Kampus II: Jl. Willem Iskandar Pasar V Medan Estate, Medan 20731. 3.3 Populasi dan Sampel 3.3.1 Populasi Populasi pada penelitian merupakan subjek dengan kriteria tertentu yang berguna dalam perolehan data penelitian yang dibutuhkan. Menurut Sugiono 2002 : 57, “populasi adalah keseluruhan subjekobjek penelitian yang memiliki kuantitas dan karakteristik tertentu dan harus ditetapkan oleh penelitian dan kemudian dipelajari dan ditarik kesimpulan”. Universitas Sumatera Utara Populasi pada penelitian ini adalah seluruh mahasiswa IAIN Sumatera Utara yang terdaftar sebagai anggota aktif perpustakaan sampai dengan Desember 2012 yaitu sebanyak 7352 orang dengan perincian sebagai berikut: Tabel 3.1 Jumlah Anggota Aktif Perpustakaan IAIN Sumatera Utara No Fakultas Jumlah 1. Sekolah Pascasarjana 580 2. Tarbiyah 2960 3. Syari’ah 1698 4. Ushu-luddin 750 5. Dakwah 1364 Total 7352 Sumber : Laporan Tahunan Perpustakaan IAIN, 2012

3.3.2 Sampel

Sampel merupakan bagian populasi yang dianggap dapat mewakili populasi sebagai sumber data. Sugiyono 2002: 57 berpendapat bahwa “sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Sampel yang baik adalah sampel yang representatif artinya sampel tersebut dapat mewakili populasi”. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan rumus Slovin untuk menentukan ukuran sampel, yaitu: N n = ------------ 1 + Ne² Dimana: n = Sampel N = Populasi e = Tingkat kesalahan sebesar 10 N n = ------------------ 1 + Ne² 7352 n = ------------------------ 1 + 7352 0,1² Universitas Sumatera Utara 7352 n = --------------- 74,52 n = 98,65 dibulatkan menjadi 99 orang Berdasarkan rumus Slovin dapat diketahui jumlah sampel penelitian adalah sebanyak 99 orang. Teknik penentuan sampel yang akan dijadikan sebagai responden penelitian adalah menggunakan teknik proportionate stratified random sampling yaitu menentukan jumlah sampel berdasarkan strata dari masing-masing populasi dalam penelitian ini didasarkan pada fakultas yang terdapat di IAIN Sumatera Utara. Adapun jumlah sampel berdasarkan strata adalah sebagai berikut: Tabel 3.2 : Penentuan Sampel Berdasarkan Strata No Fakultas Sub Populasi Sampel 1 Sekolah Pascasarjana 580 580 x 99 = 9 7352 2 Tarbiyah 2960 2960 x 99 = 40 7352 3 Syari’ah 1698 1698 x 99 = 22 7352 4 Ushu-luddin 750 750 x 99 = 10 7352 5 Dakwah 1364 1364 x 99 = 18 7352 Total 7352 99

3.4 Jenis dan Sumber Data

1. Data Primer Data yang diperoleh dari pengguna perpustakaan yang telah ditetapkan sebagai responden penelitian melalui kuesioner. 2. Data Sekunder Data yang mendukung data primer yang diperoleh melalui buku, jurnal, majalah serta dokumen-dokumen lain yang berkaitan dengan penelitian. Universitas Sumatera Utara

3.5 Teknik Pengumpulan Data

Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah sebagai berikut: 1. Pengamatan, yaitu mengadakan pengamatan langsung ke Perpustakaan IAIN Sumatera Utara terutama ke bagian pelayanan sirkulasi. 2. Kuesioner yaitu pengumpulan data dengan cara memberikan daftar pertanyaan kuesioner untuk diisi oleh responden. 3. Studi kepustakaan dan pemeriksaan dokumen, data yang diperoleh melalui berbagai bahan perpustakaan dan dokumen yang berkaitan dengan masalah penelitian.

3.6 Variabel Penelitian