Perkembangan Motorik kasar Alat Permainan Edukatif APE Outdoor

11 3 Kecepatan Kecepatan adalah kemampuan untuk menempuh jarak tertentu dalam waktu yang sesingkat-singkatnya Suharjana, 2013: 7. Sedangkan menurut Sukadiyanto 2011: 116 kecepatan adalah kemampuan seseorang untuk melakukan gerak atau serangkaian gerak secepat mungkin sebagai jawaban terhadap rangsang. 4 Kelincahan Kelincahan adalah kemampuan bergerak memindahkan tubuh untuk merubah arah dengan cepat dan tepat Suharjana, 2013: 8. Kelincahan dapat diukur dengan berbagai cara antara lain ialah lari hindaran, lari rintangan, lari zig- zag, langkah menyamping, dan sikap jongkok. 5 Ketahanan Daya TahanEndurance Ketahanan adalah kemampuan peralatan organ tubuh untuk melawan kelelahan selama berlangsungnya aktivitas atau kinerja Sukadiyanto, 2011: 60. Senada dengan pendapat di atas Bambang Sujiono, 2010: 7.3 mengungkapkan bahwa daya tahan adalah kemampuan tubuh mensuplai oksigen yang diperlukan untuk melakukan suatu kegiatan. 6 Kelentukan Fleksibilitas Fleksibilitas adalah luas gerak satu persendian atau beberapa persendian Sukadiyanto, 2011: 137. Sedangkan menurut Bambang Sujiono 2010: 7.5 kelentukan fleksibilitas merupakan kualitas yang memungkinkan suatu segmen bergerak semaksimal mungkin menurut kemungkinan rentang geraknya. 12 7 Ketepatan Ketepatan dapat diukur dengan melakukan kegiatan seperti melempar bola kecil kesasaran tertentu atau memasukkan bola ke dalam keranjang Bambang Sujiono, 2010: 7.5. 8 Koordinasi Koordinasi adalah adalah perpaduan beberapa unsur gerak dengan melibatkan gerak tangan dan mata, kaki dan mata atau tangan, kaki dan mata secara serempak atau hasil gerak yang maksimal dan efisien Suharjana, 2013: 8. Maka dapat disimpulkan bahwa perkembangan motorik merupakan proses perubahan gerak secara bertahap dan berkesinambungan dari bayi sampai dewasa untuk mencapai keterampilan motorik yang kompleks dan terorganisasi. Perkembangan motorik meliputi motorik kasar dan motorik halus, motorik kasar misalnya berjalan, berlari, memanjat, dan sebagainya. Menurut Richard Decaprio 2013: 18 motorik kasar adalah gerakan tubuh dengan menggunakan otot-otot besar pada seluruh atau sebagian anggota tubuh yang dipengaruhi oleh kematangan diri. Senada dengan pendapat di atas, Andang Ismail 2009: 83 mengungkapkan bahwa motorik kasar adalah gerakan yang dilakukan dengan melibatkan sebagian besar otot kasar tubuh yang membutuhkan tenaga besar. Gardon dalam Kamtini dan Husni 2005: 124 pengembangan keterampilan motorik kasar meliputi kegiatan seluruh tubuh atau bagian tubuh. Dengan menggunakan bermacam koordinasi kelompok otot-otot tertentu anak dapat belajar intuk merangkak, melempar, atau meloncat. Koordinasi keseimbangan, ketangkasan, kelenturan, kekuatan, kecepatan dan ketahanan merupakan kegiatan motorik kasar.