Pembatasan Masalah Hubungan Rokok Terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa PAI UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

8 dapat ditimbulkan dari merokok, misalnya “merokok dapat menyebabkan kanker paru-paru, serangan jantung , impotensi dan gangguan kehamilan dan janin”.

b. Zat Yang Terkandung dalam Rokok

Rokok merupakan gulungan kertas diisi dengan tembakau yang dalam gulungan tersebut mengandung beberapa zat beracun, diantaranya adalah : 1 Nikotin Nikotin merupakan zat yang berbahaya, termasuk jenis semikonduktor alkalis. Nikotin adalah zat utama yang terdapat dalam rokok. Penelitian menunjukan bahwa zat ini dapat meracunisaraf tubuh, meningkatkan peredaran darah, menimbulkan penyempitan pembuluh darah tepi, serta menyebabkan ketagihan dan ketergantungan pada pemakainya. Tidak diragukan lagi bahwa dampak negatif dari rokok secara langsung terhadap organ tubuh ditimbulkan dari zat ini. Riset membuktikan bahwa empat tetes nikotin dapat membunuh seekor kelinci yang bertubuh besar. Kadar nikotin yang terkandung pada sehelai daun tembakau kering berkisar 1 – 3 dari berat tembakau. Dan berat daun dibedakan tergantung dari jenis satu dengan jenis yang lainnya. Satu batang rokok pada umumnya mengandung sekitar 25mg nikotin yang sebagian besar terserap oleh asap rokok ketika dibakar. 2 Gas Karbon Monoksida Gas karbon monoksida terbentuk ketika terjadi pembakaran secara perlahan pada tembakau dan kertas rokok. Para dokter telah membuktikan adanya kandungan gas beracun tersebut dengan kadar yang banyak dalam tubuh perokok. Gas tersebut merupakan gas yang mengurangi kemampuan sel-sel darah merah untuk mengangkut oksigen, sehingga menyebabkan berkurangnya kadar oksigen dalam jaringan tubuh, terutama dalam jaringan otot jantung. Karena fungsi sel-sel darah merah adalah untuk menyatu dengan oksigen pada sel-sel paru-paru dan mengangkutnya ke seluruh anggota tubuh, maka fungsi tersebut relatif terhambat, karena gas karbon monoksida mampu menyatu dengan hemoglobin yang berada dalam sel-sel darah merah lebih kuat dan cepat daripada menyatunya hemoglobin dengan oksigen. 9 Hal ini mengakibatkan hemoglobin tidak bisa menyalurkan oksigen keseluruh anggota tubuh, dan sebagai gantinya, ia menyalurkan gas beracun. Gas inilah yang dapat merusak jaringan tubuh, menghilangkan vitalitas, kelenjar, merusak selaput lendir pada mulut, trakea, bronkus, dan alveolus kantung- kantung udara. 3 Nitrogen Oksida Nitrogen oksida berpengaruh pada bulu-bulu halus yang meliputi bronkial dan merangsang bulu-bulu tersebut, sehingga bertambah pula keluarnya cairan ekskresi di selaput lendir pada saluran pernapasan, dan membesarlah kelenjar getah bening yang ada pada bronkial. Dengan demikian, berubahlah kualitas dahak yang keluar. 4 Tar Zat inilah yang mengandung hidrokarbon benzatrasin dan benzopirin yang dikenal sebagai penyebab kanker pada paru-paru dan kandung kemih. 5 Gas Amoniak Gas inilah yang menyengat lidah, mengakibatkan terbentuknya lapisan berwarna kuning pada permukaan lidah, dan mengganggu kelenjar pengecap dan perasa yang ada pada permukaan lidah. Gas Amoniak juga dapat memperbanyak keluarnya air liur, merangsang batuk, membuka peluang terserang pilek secara berulang-ulang serta radang pada mulut, kerongkongan, dan farinks. 7

c. Penyakit yang Disebabkan Oleh Rokok

1 Ketergantungan Akibat yang paling gawat dari penggunaan nikotin adalah ketergantungan. Rokok adalah salah satu zat adiktif. Sekali seseorang perokok, ia pun akan sulit mengakhiri kebiasaan buruk itu. Ketergantungan pada rokok itu akan menyerang tubuh perokok baik secara fisik maupun psikologis. Karena sifat adiktifnya, Diagnosticand statistical manual of mental disorders DSM IV mengelompokkan rokok dalam nocotine related disorders. Sementara,organisasi kesehatan sedunia World Health Organization WHO 7 Abdul Karim Muhammad Nashr, Rokok Haram, Jakarta, Citra Risalah, 2008 h. 49-56