Perbedaan penilaian wisatawan nusantara pada

pariwisata khususnya berkaitan dengan Taman Nasional Kelimutu, Kabupaten Ende, Flores, Nusa Tenggara Timur. 2. Roland Tour and Travel. Peneliti memilih pemilik Roland tour and travel sebagai narasumber kedua karena Roland tour and travel adalah salah satu agen perjalanan wisata ke Danau 3 Warna Kelimutu yang sudah banyak diketahui dan digunakan oleh wisatawan. 3. Pemandu wisata atau guide Peneliti memilih pemandu wisata sebagai narasumber ketiga karena pemandu wisata merupakan salah satu sumber daya manusia yang terdapat di Danau 3 Warna Kelimutu. 4. Penghimpunan Hotel dan Restaurant PHRI. Peneliti memilih Hotel Ikhlas sebagai narasumber keempat karena pemilik dari tempat ini merupakan Kepala PHRI Kabupaten Ende dan tempat ini juga merupakan salah satu hotel yang berada di Kabupaten Ende dengan fasilitas Hotel dan Restaurant

6. Teknik Analisis Data

Data yang dapat dianalisis merupakan gagasan-gagasan yang dapat disimpulkan menjadi sebuah atribut penelitian, dengan metode content analysis atribut-atribut yang sering diucapkan secara terus-menerus oleh narasumber dan common-theme approach atribut-atribut yang diucapkan serupa dengan narasumber lain yang bersumber dari hasil wawancara dengan narasumber.

7. Teknik Pengumpulan Data

Wawancara merupakan teknik pengumpulan data dimana pewawancara peneliti atau yang diberi tugas melakukan pengumpulan data dalam mengumpulkan data mengajukan suatu pertanyaan kepada yang diwawancarai Sugiyono, 2014:224. Metode pengumpulan data primer yang dilakukan dengan cara komunikasi secara langsung antara pewawancara yang mengajukan pertanyaan secara lisan dengan responden yang menjawab pertanyaan secara lisan. Wawancara tatap muka dapat dilakukan di tempat bekerja responden, atau tempat lainnya yang dirasa cocok untuk melakukan wawancara. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

C. Penelitian Tahap II

1. Tujuan Penelitian Penelitian tahap kedua dapat dilakukan setelah mendapatkan hasil data penelitian tahap pertama, yaitu berbagai atribut penelitian instrumen penelitian yang akan digunakan dalam kuesioner. 2. Jenis Penelitian Penelitian tahap kedua menggunakan metode kuantitatif untuk menganalisis variabel-variabel yang berpengaruh pada pembentukan Motivasi Wisatawan Nusantara berkunjung ke Danau 3 Warna Kelimutu. 3. Lokasi dan Waktu Penelitian Penelitian tahap kedua akan dilakukan oleh peneliti pada bulan Mei 2016 - Juni 2016, dengan lokasi penelitian tahap kedua adalah di Taman Nasional Kelimutu. 4. Populasi dan Sampel 1. Populasi Menurut Sugiyono 2014:148, “Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objeksubjek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya”. Adapun yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah wisatawan nusantara yang pernah dan sedang berkunjung ke Danau 3 Warna Kelimutu. 2. Sampel Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2014:149. Dalam penelitian ini menggunakan Purposive Sampling. Adapun dalam penelitian ini, peneliti akan menggunakan 100 responden. 5. Teknik Pengambilan Sampel Penelitian ini menggunakan Purposive Sampling. Sampling Purposive merupakan teknik penentuan sampel dengan kriteria tertentu, atau adanya pertimbangan-pertimbangan yang sudah ditentukan Sugiyono, 2014:156. Peneliti telah menentukan kriteria untuk ketersediaan anggota populasi untuk mendukung penelitian dan diharapkan sampel yang terkumpul memenuhi kriteria guna mendukung penelitian. Kriteria yang dimaksud adalah wisatawan nusantara yang sedang berkunjung atau pernah berkunjung ke Danau 3 Warna Kelimutu. 6. Subjek dan Objek Penelitian a. Subjek Penelitian Subjek penelitian adalah pihak-pihak yang dijadikan sampel dalam sebuah penelitian. Dalam penelitian ini yang menjadi subjek penelitian adalah wisatawan PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI