Praktik Mengajar Pelaksanaan Praktik Mengajar

22 Berdasarkan pertimbangan yang dilakukan dalam pemilihan bahan ajar, dilihat dari kelengkapan dan keakuratan informasi, maka dipilih beberapa bahan ajar yang digunakan selama melaksanakan pembelajaran di kelas, antara lain: a. Buku Sumber Geografi SMA untuk kelas X: 1 Cut Meurah, dkk. 2006. Geografi Jilid I Untuk SMA Kelas X. Jakarta: Phibeta. 2 Danang Endarto, dkk. 2009. Geografi 1: Untuk SMAMA Kelas X. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. 3 K. Wardiyatmoko. 2012. Geografi: Untuk SMAMA Kelas X. Jakarta: Penerbit Erlangga 4 Eni Anjayani dan Tri Haryanto. 2009. Geografi Untuk Kelas X SMA MA. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional 5 Bagja Waluya. 2009. Memahami Geografi 1 SMAMA: Untuk kelas X, Semester 1 dan 2. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional 6 Mujiharto, dkk. 2007. Pengetahuan Sosial GEOGRAFI SMAMA 1. Jakarta: Penerbit Sinar Grafika. 7 Dibyo Soegimo dan Ruswanto. 2009. Geografi: Untuk SMAMA Kelas X. Jakarta : Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. b. Animasi pergerakan lempeng atau struktur geologi yang mempengaruhi c. Gambar-gambar studi penerapan konsep, pendekekatan, prinsip, dan aspek geografi dari internet d. Diktat Dasar-Dasar Geografi e. Beberapa jurnal elektronik dan literatur-literatur tambahan mengenai materi terkait.

4. Praktik Mengajar

Dalam pelaksanan mengajar, mahasiswa menganalisis kondisi dan situasi, baik lingkungan, siswa, maupun kebiasaan di sana. Maka tidak hanya menyampaikan materi di depan kelas, mahasiswa juga dituntut untuk mampu menangani siswa dan mengondisikan kelas agar suasana pembelajaran menjadi kondusif. 23 Dalam PPL ini praktikan diberi kesempatan mengajar 6 kelas yaitu kelas XA, XB, XC, XD, XE dan XF, dengan jumlah jam yaitu 6 jam pelajaran tiap minggu dengan jadwal sebagai berikut: No Hari, Tanggal Kelas Jam ke- Alokasi Waktu Materi 1 Selasa, 18 Agustus 2015 XD 8 1x45 menit Konsep dasar geografi 2 Jumat, 21 Agustus 2015 XE XB 1 5 1x45 menit 1x45 menit Pendekatan–pendekatan geografi 3 Sabtu, 22 Agustus 2015 XF XA 1 3 1x45 menit 1x45 menit Tes IQ 4 Senin, 24 Agustus 2015 XC 6 1x45 menit Konsep dasar geografi 5 Selasa, 25 Agustus 2015 XD 8 1x45 menit Pendekatan-pendekatan geografi 6 Jumat, 28 Agustus 2015 XE XB 1 5 1x45 menit 1x45 menit Prinsip-prinsip geografi Pendekatan-pendekatan geografi 7 Sabtu, 29 Agustus 2015 XF XA 1 3 1x45 menit 1x45 menit Pendekatan-pendekatan geografi Konsep dasar geografi 8 Senin, 31 Agustus 2015 XC 6 1x45 menit Pendekatan-pendekatan geografi 9 Selasa, 1 Agustus 2015 XD 8 1x45 menit Prinsip-prinsip geografi 10 Jumat, 4 September 2015 XE XB 1 5 1x45 menit 1x45 menit Ruang lingkup, aspek dan objek geografi Prinsip-prinsip geografi 11 Sabtu, 5 September 2015 XF XA 1 3 1x45 menit 1x45 menit Prinsip-prinsip geografi Pendekatan-pendekatan geografi 12 Senin, 7 September 2015 XC 6 1x45 menit Pendekatan-pendekatan geografi 13 Selasa, 8 Agustus 2015 XD 8 1x45 menit Ruang lingkup, aspek dan objek geografi 14 Jumat, 11 September 2015 XE XB 1 5 1x45 menit 1x45 menit Ulangan Harian I Latihan soal pendekatan dan prinsip geografi 24 Adapun kegiatan praktik mengajar dalam setiap pertemuan meliputi: a. Membuka Pelajaran Mahasiswa PPL membuka pelajaran dengan mengucap salam. Selanjutnya, mahasiswa melakukan presensi kehadiran siswa, menanyakan kabar dan kesiapan siswa sebelum memulai pelajaran. Setelah itu mahasiswa memberikan apersepsi dan motivasi terkait materi yang akan disampaikan agar siswa semangat dalam belajar. Tidak lupa pula disampaikan tujuan dan indikator capaian pada setiap pertemuan. Untuk membuka mata pelajaran atau pendahuluan, dialokasikan waktu sebanyak 5 – 10 menit. b. Kegiatan Inti Penyampaian Materi Kegiatan inti dengan alokasi waktu yang sedikit yaitu 25-30 menit untuk pembelajaran kelas X. Kegiatan pembelajaran berisi penyampaian materi dari guru kepada siswa dengan berbagai metode pembelajaran, antara lain metode ceramah, tanya jawab, unjuk kerja, diskusi, diskusi informasi, kuis, kompetisi dan lain sebagainya. Guna membantu siswa memahami materi secara lebih mendalam, digunakan media pembelajaran baik yang digunakan oleh guru mau pun media yang siswa terlibat secara langsung dalam penggunaannya. Penyampaian materi sebagai inti dari kegiatan pembelajaran bertujuan membimbing dan memandu siswa untuk dapat mencapai indikator yang telah ditentukan dalam setiap Rencana Pelaksanakan Pembelajaran RPP. c. Menutup Pelajaran Kegiatan penutup diawali dengan mereview serta mengambil kesimpulan bersama-sama dengan siswa mengenai materi yang telah dibahas, menginformasikan mengenai hal-hal yang akan dilakukan pekan depan dan segala hal yang harus dipersiapkan oleh siswa, pengayaan singkat berupa kuis untuk mengukur pemahaman siswa mengenai materi yang telah disampaikan, tugas atau pekerjaan rumah bila ada. Terakhir, berdoa bersama dan diakhiri dengan salam penutup.

5. Asistensi Teman Sejawat