Pengertian Supervisi Akademik Tujuan Supervisi Akademik

Dikatakan demikian karena tindak lanjut pengawasan disamping mengadakan tindakan perbaikan juga memberikan sanksi kepada subjek yang melakukan penyimpangan.

C. Supervisi Akademik

1. Pengertian Supervisi Akademik

Supervisi akademik adalah serangkaian aktivitas dalam membantu para guru untuk mengembangkan kemampuannya dalam mengelola proses belajar mengajar guna mencapai tujuan pembelajaran yang sudah ditentukan. Esensi dari pengawasan akademik bukanlah mengukur atau menilai kinerja para guru melainkan sebagai upaya untuk membantu guru dalam mengembangkan kapabilitas profesionalnya. 45 Sementara menurut Zainal Aqib supervisi akademik adalah usaha memberi layanan kepada guru-guru, baik secara individual maupun kelompok dalam usaha memperbaiki pengajaran. 46 Supervisi akademik dapat diartikan melakukan pembinaan kepada guru- guru dalam rangka meningkatkan kualitasnya dalam mengelola pembelajaran dan mempersiapkan segala administrasinya. Dalam supervisi akademik, pengawas bersifat melayani dan membantu guru dalam meningkatkan mutu pendidikan. Seorang guru sangat memerlukan bantuan orang lain dalam menjalankan tugasnya mendidik anak bangsa. Guru memerlukan masukan dan saran-saran agar dia dapat mengembangkan proses pembelajarannya ke arah yang lebih baik. Dalam hal ini, pengawas adalah orang yang tepat. Dalam supervisi akademik, tugas pengawas bukan hanya membantu guru dalam hal pembelajarannya namun lebih dari itu. Pengawas juga melakukan pembinaan terhadap kelompok kerja guru. Pembinaan yang dilakukan sifatnya akademik tetapi perkelompok.

2. Tujuan Supervisi Akademik

Tujuan supervisi akademik adalah sebagai berikut: a. Membantu guru dalam mengembangkan kompetensi 45 Nur Aedi, Pengawasan Pendidikan, h. 182. 46 Zainal Aqib dan Elham Rohmanto, Membangun Profesionalisme Guru dan Pengawas Sekolah Bandung: Yrama Widya, 2007, h. 188. b. Mengembangkan kurikulum c. Mengembangkan kelompok kerja guru dan membimbing penelitian tindakan kelas. 47 Tujuan supervisi akademik dalam arti yang lebih luas dapat berarti: a. Supervisi akademik dilaksanakan untuk membantu guru mengembangkan kemampuan profesionalnya dalam hal pemahaman akademik, kehidupan kelas, keterampilan mengajar dan menggunakan keterampilan tersebut melalui berbagai teknik. b. Supervisi akademik dilaksanakan untuk memonitor atau memantau proses belajar mengajar yang terjadi di sekolah. Tujuan ini dapat dicapai dengan melakukan kunjungan kelas classroom visitation selama jam belajar, berkomunikasi secara personal dengan guru atau koleganya, atau berkomunikasi dengan beberapa siswa. c. Supervisi akademik dilaksanakan untuk mendukung guru menerapkan kemampuannya dalam tugas mengajarnya dan melakukan pengembangan diri serta memiliki komitmen terhadap tanggungjawabnya. 48 Dapat disimpulkan bahwa tujuan supervisi akademik secara keseluruhan adalah membantu para guru dalam mengembangkan sikap profesionalnya dalam hal pembelajaran, meningkatkan kompetensi guru serta keterampilannya dalam pengelolaan kelas.

3. Fungsi Supervisi Akademik

Dokumen yang terkait

Tipe-Tipe Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Di Kecamatan Percut Sei Tuan Kabuapaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 1

Tipe-Tipe Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Di Kecamatan Percut Sei Tuan Kabuapaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 2 3

Tipe-Tipe Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Di Kecamatan Percut Sei Tuan Kabuapaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 2

Tipe-Tipe Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Di Kecamatan Percut Sei Tuan Kabuapaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 6 10

Tipe-Tipe Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Di Kecamatan Percut Sei Tuan Kabuapaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 6 46

Tipe-Tipe Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Di Kecamatan Percut Sei Tuan Kabuapaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 1 20

Tipe-Tipe Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Di Kecamatan Percut Sei Tuan Kabuapaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 1 24

Tipe-Tipe Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Di Kecamatan Percut Sei Tuan Kabuapaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 3

Tipe-Tipe Kepribadian Guru Pendidikan Agama Islam Di Kecamatan Percut Sei Tuan Kabuapaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 3

Implementasi komunikasi persuasif guru agama Islam dalam menyampaikan pendidikan agama Islam di Sekolah Dasar Al-Manar Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 142