Promosi Yang Digunakan Untuk Menarik Pelanggan Pemeriksaan Terhadap Transaksi

menjadi 4 golongan menu. Menu minuman siap pakai misalnya disini ada beberapa minuman seperti coca cola, pocari sweat, air mineral dll, dan untuk makanan siap pakai atau makanan ringan berupa snek chitato, kacang- kacangan,pop corn dll, diolahnya berupa makanan seperti energen, mie goring, stiek balado dll dan untuk konsinyasi berupa makroni kacang,indobakery, mlinjo dll. Sewa ruang kantor adalah pengelompokkan dari transaksi yang terjadi di dalam usaha warnet, disini pemilik usaha warnet membuka usaha penyewaan ruang kantor untuk membantu kalangan pebisnis atau entreoreneur. Dan masih banyak lagi usaha yang dibuka oleh pemilik warnet grand Office seperti pembayaran tagihan listrik, telepon dll Hal serupa juga diungkapkan oleh pemiliknya, berikut ini pemaparanya: “…..waktu itu ada jualan makanan ringan, tapi karena kotor biasa anak- anak mas, jadinya gak jualan lagi. Tapi sekarang buka Ps plays station, pengetikan dan print juga cetak foto…” Informan Ibu Atik

5.5 Promosi Yang Digunakan Untuk Menarik Pelanggan

Semua unit selalu melakukan promosi untuk menarik pelanggan, hal ini dilakukan untuk menjaga kelangsungan hidup usaha tersebut. Promosi yang dilakukan bisanya yelah memiliki anggaran tersendiri, hal tersebut adalah sesuatu yang wajar terjadi khususnya pada unit usaha yang bersekala. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Kondisi tersebut berlawanan dengan unit usaha yang masih berjenis UKM, khususnya dalam tingkatan industri kecil rumahan. Unit usaha yang berada dalam golongan ini biasanya tidak mengunakan penganggaran seperti hal tersebut. Cara promosi yang dilakukan oleh unit usaha yang berada dalam golongan ini lebih cenderung memberikan pelayanan lebih baik dan menggunakan benner agar pengunjung tau telah dibukanya warnet dan ada pula menggunakan web pribadi untuk memperluas jaringan guna memperkenalkan usaha-usaha mereka. Cara tersebut terbukti cukup menarik pelanggan yang datang ke unit usaha, selain hal yang berhubungan dengan promosi tersebut, bagi pelanggan tetap bisanya diberi akses khusus seperti apabila menunggu maka kita akan dipersilahkan lebih dahulu untuk menempati computer yang kosong selain itu.

5.6 Pemeriksaan Terhadap Transaksi

Pemeriksaan terhadap transaksi yang terjadi di dalam unit usaha ini telah dilakukan, walapun masih sederhana yaitu dengan melakukan rekap ulang perhitungan jumlah barang yang keluar pada hari itu dicocokan dengan keuangan yang ada pada tiap hari setelah penjualan. Pemeriksaan tersebut tentunya dengan menggunakan simbol-simbol yang mudah dimengerti dan sesuai dengan kebutuhan serta kemampuan dari pengelola unit usaha tersebut. Simbol-simbol yang digunakan dalam pemeriksaan terhadap transaksi yang terjadi didalam unit usaha ini memang disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan dari pengelola serta mudah dimengerti. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Contoh dari simbol-simbol yang dipakai seperti tanda tangan, huruf-huruf yang dibentuk menjadi singkatan, nama, serta kode-kode sedehana lainnya seperti centang, titik, dan lain sebagainya. Sesuai dengan fungsi penggunaan simbol-simbol dalam pemeriksaan transaksi tersebut yaitu memudahkan penggunaan informasi yang ada di dalam transaksi yang terjadi unit usaha tersebut demi kelangsungan usaha, begitu juga dengan usaha warnet tersebut. Dalam usaha Warung Usaha ini pemeriksaan dilakukan oleh karyawan sendiri setelah itu pemilik juga kembali memeriksa laporan tersebut, kegiatan pemeriksaan seperti ini lebih dikenal dengan internal audit. Internal audit adalah pemerikasaan yang dilakukan bagian internal perusahaan, baik terhadap laporan keuangan dan catatan akuntansi perusahaan, maupun ketaatan terhadap kebijakan manajemen puncak yang telah ditentukan Agoes, 2004.

5.7 Keterbatasan Penelitian