Isilah data biodata dengan lengkap. Isilah semua pernyataan yang terdapat dalam angket ini.

14. Bagaimana tindakan koperasi ketika anggotanya menunggak dalam membayar simpanan? 15. Apakah ada sanksi yang diberikan ketika anda menunggak membayar simpanan? Kalau ada, sanksi apa yang diberikan? 16. Apakah koperasi pernah menerima dana hibah? 17. Berapa jumlah dana cadangan yang disisipkan KOPMA setiap tahunnya? 18. Bagaimana cara koperasi memenuhi modalnya ketika modal sendiri tidak mencukupi? 19. Apakah Koperasi pernah meminjam dana ke anggota? 20. Apakah koperasi pernah meminjam dana ke koperasi lain? 21. Apakah koperasi pernah meminjam dana ke bank atau lembaga lainnya? 22. Selain modal sendiri, dan modal pinjaman, apakah koperasi mempunyai sumber modal lain? 23. Ada berapa jenis usaha yang dimiliki KOPMA? 24. Berapa jumlah keuntungan yang di dapatkan dari hasil usaha KOPMA? 25. Berapa jumlah SHU yang diperoleh KOPMA? 26. Berapa jumlah SHU yang terakhir anda dapatkan? Lampiran 8 HASIL WAWANCARA Informan : Rinaldi Jabatan : Pembina Koperasi Mahasiswa KOPMA UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Periode 2016 Tanggal Wawancara : 31 Oktober 2016 Waktu Wawancara : 15:19 – 15:46 Lokasi wawancara : Daftar Pertanyaan wawancara. 1. Bagaimana sejarah berdirinya KOPMA UIN Jakarta? Jawab: Berdirinya KOPMA kalau ngga salah tahun 1986, statusnya berdirinya waktu itu hasil dari rapat antara mahasiswa calon pendiri-pendiri KOPMA sama rektorat, jadi dari rektorat sendiri yang memberi kesempatan buat mahasiswa, karena mungkin saat itu lagi trend nya koperasi mahasiswa. Saat itu KOPMA didirikan, keanggotaannya langsung, jadi semua mahasiswa IAIN dulu pas awal berdiri itu semua mahasiswa yang masuk di IAIN otomatis masuk di keanggotaan koperasi mahasiswa, dan uang simpanan pokok, simpanan wajib itu bareng disaat pembayaran SPP. Nah ketika tahun 1992 kalau ngga salah, itu baru ada usulan dari temen-temen pengurus waktu itu bahwa koperasi itu bersifat sukarela tapi kenapa ketika kita masuk ke IAIN harus masuk menjadi anggota koperasi mahasiswa? Nah di situ lah akhirnya terjadi keberatan dan akhirnya mulai di tahun tersebut penerimaan anggotanya bersifat bebas. Nah kalau untuk sejarah secara detailnya pendirian tahun 1986 itu saya kurang terlalu tahu. 2. Apa yang melatar belakangi berdirinya KOPMA UIN Jakarta? Jawab: Kalau secara jelas saya kurang tau karena saya tidak ada di saat pencetusan dan pendirian KOPMA, tapi kalau secara dasar koperasinya itu memang karena kebutuhan, mungkin juga karena waktu itu lagi trend nya koperasi