Luas wilayah Analisis Strategi Bisnis Usaha Tiram Mutiara pada PT. Dafin Mutiara di Kabupaten Kepulauan Aru

Manajemen Pengelolaan Budidaya Tiram Mutiara Teknik budidaya tiram mutiara Tingkat keberhasilan pemeliharaan tiram mutiara untuk menghasilkan mutiara bulat baik kualitas maupun kuantitas sangat ditentukan oleh proses penanganan tiram sebelum operasi pemasangan inti, saat pelaksanaan operasi, pasca operasi dan ketrampilan dari teknisi serta sarana pembenihan tiram yang memadai C. Tisdell and B. Poirine, 2007. Pada umumnya tiram mutiara yang akan dioperasi inti mutiara bundar berasal dari hasil penangkapan di alam yang dikumpulkan dari kolektor dan nelayan. Namun ukuran cangkang mutiara terdiri dari macam-macam ukuran yang nantinya disortir menurut ukuran besarnya mutiara, hal inilah yang menjadi penyebab sehingga tidak dapat melaksanakan operasi dalam jumlah yang banyak. Sedangkan hasil pembenihan dari hatchery dapat diperoleh ukuran yang relatif seragam ukurannya sehingga dapat dilakukan operasi pemasangan inti mutiara dalam jumlah yang banyak. Namun produksi benih belum dapat dikembangkan secara masal. Pemeliharaan spat tiram disesuaikan dengan kondisi perairan disekitarnya. Pemeliharaan benih spat yang masih kecil berukuran dibawah 5 cm dipelihara pada kedalaman 2-3 cm sedangkan spat dengan ukuran di atas 5 cm dipelihara pada kedalaman lebih dari 4 cm. Dalam budidaya tiram mutiara handaknya memperhatikan beberapa tahapan Effendi I, 2004 sebagai berikut : a. Penanganan tiram sebelum operasi pemasangan inti mutiara Dari proses terbentuknya mutiara dapat dibagi menjadi dua yaitu: - Mutiara asli yang terdiri dari mutiara alam natural pearl dan mutiara pemeliharaan cultured pearl - Mutiara tiruanimitasi imitation pearl Lebih jauh akan dijelaskan proses terbentuknya mutiara pemeliharaan, sebelum proses penanganan tiram mutiara Pinctada maxima untuk pemasangan inti mutiara, harus dilakukan beberapa proses yaitu: - Seleksi bibit Benih tiram mutiara dari hasil penyelaman natural maupun dari hasil pembenihan breeding diseleksi untuk mencari tiram yang telah siap untuk dioperasi dan dilakukan pemasangan inti. Dimana benih siap operasi adalah tiram yang kondisinya sehat, tidak cacat, telah berumur 2-3 tahun jika benih itu didapat dari usaha budidaya dan berukuran diatas 15 cm jika benih tersebut didapat dari hasil penangkapan. Benih tiram mutiara yang telah terkumpul dari hasil seleksi untuk dioperasi harus dipelihara dalam rakit pemeliharaan khusus supaya memudahkan dalam penanganan saat operasi akan berlangsung. - Ovulasi buatan Ovulasi buatan bertujuan agar pada saat operasi tiram mutiara tidak sedang dalam keadaan matang telur, karena tiram yang matang telur jaringan tubuhnya sangat peka terhadap rangsangan dari luar, sehingga inti yang di pasang akan dimuntahkan kembali. Ovulasi buatan ini merupakan kegiatan yang sengaja dilakukan untuk memaksa tiram mutiara agar mengeluarkan telur atau spermanya. Cara ovulasi buatan yaitu dengan menaik turunkan keranjang pemeiharaan kedalam air dengan cepat sampai telur atau sperma keluar dari tiram.