Kadar Metoksil Lignin Karakterisasi Sifat Fisiko-kimia Lignin Isolat TKKS

85

C. Kadar Metoksil Lignin

Salah satu gugus fungsi yang ada dalam lignin adalah gugus metoksil. Ciri khas lignin adalah memiliki gugus fungsi metoksil -OCH 3 dengan kadar yang cukup tinggi dan kadarnya tergantung pada sumber lignin dengan struktur ligninnya yang berbeda dan proses delignifikasi yang digunakan Kirk dan Othmer, 1982. Berdasarkan hasil analisa ragam ANOVA pada α = 0,05 diketahui bahwa faktor penambahan katalis basa NaOH berpengaruh nyata terhadap kadar metoksil lignin isolat, sedangkan faktor konsentrasi asam sulfat H 2 SO 4 dan interaksi antara kedua faktor tersebut tidak berpengaruh nyata terhadap kadar metoksil lignin isolat pada delignifikasi organosolv. Hal tersebut dilihat dari nilai Pr F yang memiliki nilai yang lebih kecil dari α = 0,05 Lampiran 13. Hasil uji lanjut Duncan terhadap kadar metoksil lignin isolat pada konsentrasi NaOH 0 2,84 lebih besar daripada lindi hitam NaOH 15 2.38 dan berbeda nyata satu sama lainnya, sedangkan kadar metoksil lignin isolat pada lindi hitam NaOH 15 tidak berbeda nyata terhadap lindi hitam NaOH 5 2,33 serta kadar metoksil lignin isolat pada lindi hitam NaOH 5 lebih besar daripada lindi hitam NaOH 10 2,04 dan berbeda nyata satu sama lainnya Lampiran 14. Faktor konsentrasi asam sulfat pada berbagai konsentrasi tidak memberi pengaruh nyata Lampiran 15, sehingga pada penambahan konsentrasi H 2 SO 4 berapapun tidak mempengaruhi kadar metoksil. Kadar metoksil hasil penelitian dapat dilihat pada Gambar 4.5 0,00 0,50 1,00 1,50 2,00 2,50 3,00 3,50 m e to ks il 5 10 15 Konsentrasi NaOH H2SO4 5 H2SO4 20 H2SO4 35 Gambar 4.5 Hubungan pengaruh konsentrasi katalis NaOH dan H 2 SO 4 terhadap kadar metoksil lignin isolat. , H 2 SO 4 5 H 2 SO 4 20 H 2 SO 4 35 86 Faktor konsentrasi asam sulfat H 2 SO 4 memberikan pengaruh tidak nyata pada masing-masing kadar metoksil lignin isolatnya. Kadar metoksil lignin isolat pada pengasaman lindi hitam dengan konsentrasi asam sulfat 20 2,32 lebih besar daripada kadar metoksil lignin isolat pada pengasaman lindi hitam dengan konsentrasi asam sulfat 5 2,31 dan kadar metoksil lignin isolat pada pengasaman lindi hitam dengan konsentrasi asam sulfat 5 lebih besar daripada kadar metoksil lignin isolat pada pengasaman lindi hitam dengan konsentrasi asam sulfat 35 2,06. Kombinasi perlakuan yang menghasilkan kadar metoksil lignin isolat delignifikasi parsial tertinggi 3,07 yaitu N H 20 kondisi isolasi lindi hitam penambahan NaOH 0 dengan pengasaman pada konsentrasi asam sulfat 20, sedangkan kombinasi perlakuan yang menghasilkan kadar metoksil lignin isolat terendah 1,76 pada perlakuan N 15 H 35 kondisi isolasi lindi hitam penambahan NaOH 15 dengan pengasaman pada konsentrasi asam sulfat 35. Kadar metoksil yang rendah diduga karena sebagian gugus metoksilnya terdegradasi dan berubah menjadi metil merkaptan, metil disulfida dan dimetil disulfida. Gugus metoksil merupakan gugus reaktif yang mudah bereaksi dengan air. Rendahnya nilai metoksil ini kemungkinan disebabkan oleh pengaruh bahan kimia yang keras selama isolasi sehingga menyebabkan struktur lignin mengalami banyak perubahan. Fengel dan Wegener, 1995. Kadar metoksil lignin isolat yang dihasilkan pada penelitian ini berkisar 1,92 - 3,07. Kadar metoksil lignin standar Indulin AT berkisar 14,0 - 14,30 Santoso, 2003. Kadar metoksil yang dihasilkan lignin isolat pada penelitian ini tergolong kadar metoksil lignin yang rendah. Dalam penggunaannya sebagai bahan perekat, lignin dengan kadar metoksil rendah lebih menguntungkan daripada berkadar metoksil tinggi, karena lignin dengan kadar metoksil yang rendah lebih mudah untuk membentuk gel Hasil lignin isolat terbaik yaitu yang menghasilkan rendemen tinggi dan kemurnian tinggi yaitu pada proses delignifikasi proses organosolv dengan katalis NaOH 10 , dan isolasi lignin dengan proses presipitasi asam menggunakan asam sulfat konsentrasi 20 . Lignin isolat yang dihasilkan dilakukan karakterisasi untuk mengetahui sifat fisiko-kimia 87

D. Bobot Molekul Lignin