Areal Berumput Terbuka di Taman Wisata Alam

40 bergelombang sampai agak curam kelerengan 5 – 23 memiliki nilai faktor proper use dari hijauan pakan satwa adalah 45. Maka total ketersediaan hijauan pakan satwa pada ekosistem ini adalah sebesar 258.957,585 kgtahun.

e. Areal Berumput Terbuka di Taman Wisata Alam

Kawasan taman wisata alam memiliki 3 tiga areal berumput terbuka yaitu sekitar Wisma Rengganis dengan luasan 0,16 ha, sekitar Wisma Ciborok dengan luasan 0,13 ha, dan halaman sekitar Information Centre dengan luasan 0,173 ha. Jumlah luasan total ketiga areal tersebut adalah 0,463 ha, dengan kondisi topografi datar serta kelerengan 0 – 5, maka faktor proper use pada ketiga areal ini adalah 70. Nilai produktivitas hijauan pakan alami rusa pada ketiga areal ini adalah 11.772,7 kgtahun, maka total ketersediaan hijauan pakan satwa adalah sebesar 8.240,89 kgtahun. Total produktivitas hijauan pakan alami rusa timor dalam Cagar AlamTaman Wisata Alam Pananjung Pangandaran dalam 1 satu tahun adalah sebesar 1.397.774,84 kgtahun, dengan total ketersediaan hijauan pakan satwa adalah sebesar 675.873,6 kgtahun. Hasil pengukuran produktivitas hijauan pakan alami rusa timor pada masing-masing lokasi pengukuran disajikan pada Tabel 9. Tabel 9. Hasil pengukuran produktivitas hijauan pakan alami pada masing- masing lokasi pengukuran No Lokasi Luas ha Hujan Kemarau Total Produktivitas Pakan Per Tahun kgth Pakan Tersedia Per Tahun kgth Tersedia kgmusim Tersedia kgMusim 1 Nanggorak 10 83.752,6 41.876,3 125.628,9 56.533,0 2 Badeto 10 14.720,0 7.360,0 22.080,0 9.936,0 3 Cikamal 20 324.736,6 162.368,3 487.104,9 219.197,2 4 Ht. Dtr Rdh 452,3 383.640,9 191.820,4 575.461,3 258.957,6 5 Ht. Pantai 37,24 117.151,3 58.575,7 175.727,0 123.008,9 6 W. Rengganis 0,16 2.227,7 1.113,8 3.341,5 2.339,1 7 W. Ciborok 0,13 2.235,3 1.117,6 3.352,9 2.347,0 8 Info. Centre 0,173 3.385,5 1.692,8 5.078,3 3.554,8 Total 530 931849,9 465924,9 1.397.774,84 675.873,6 Ratag 2006 menyatakan bahwa total produktivitas hijauan segar di Taman Buru Gunung Masigit Kareumbi adalah 20.790.6 kghatahun, dimana dari luasan efektif sebesar 6.900,1 ha total potensi rumput adalah 47.394.028,5 41 kgtahun. Perbedaan ini diduga disebabkan oleh perbedaan musim dan kondisi fisik masing-masing lokasi penelitian sehingga berpengaruh terhadap kandungan air dari hijaun serta produktivitas hijauan.

5. Daya Dukung Habitat