Uji Normalitas Uji Linearitas

Tabel 12. Gambaran Subjek Berdasarkan Tingkat Pendidikan Tingkat Pendidikan Jumlah N Persentase SMAsederajat 9 5,4 D3 3 1.8 S1 142 84,5 S2 14 8,3 Total 168 100 Berdasarkan tabel 12 di atas, dapat dilihat bahwa subjek penelitian yang memiliki tingkat pendidikan yang paling banyak adalah S1 yaitu berjumlah 142 orang 84,5, sedangkan subjek yang memiliki tingkat pendidikan paling sedikit adalah D3 yaitu berjumlah 3 orang 1,8.

B. Hasil Penelitian

Berikut ini akan dipaparkan hasil penelitian yang meliputi uji asumsi normalitas, linearitas, hasil utama, dan hasil tambahan yang telah diolah menggunakan aplikasi SPSS 17 for windows.

1. Hasil Uji Asumsi

Pengujian hipotesis penelitian ini menggunakan analisa regresi sederhana. Sebelum melakukan analisa tersebut maka terlebih dahulu dilakukan uji asumsi penelitian yang bertujuan untuk melihat bagaimana distribusi data penelitian. Uji asumsi meliputi uji normalitas dan uji linieritas.

a. Uji Normalitas

Uji normalitas dilakukan untuk mengetahui apakah data penelitian tersebar secara normal. Data diuji menggunakan One Sample Kolmogorov-Smirnov dengan Universitas Sumatera Utara aplikasi SPSS. Kaidah normal yang digunakan adalah jika p 0,05 maka sebarannya dinyatakan normal, sedangkan jika p 0,05 maka sebarannya dinyatakan tidak normal Field, 2009. Hasil uji normalitas dari skala religiusitas terhadap Organizational Citizenship Behavior OCB dapat dilihat pada tabel berikut ini: Tabel 13. Hasil Uji Normalitas Variabel Z P Keterangan Organizational Citizenship Behavior OCB 1,282 0,075 Sebaran Normal Religiusitas 0,964 0,311 Sebaran Normal Hasil uji normalitas terhadap variabel Organizational Citizenship Behavior OCB diperoleh nilai Z = 1,282 dan p = 0,075. Hasil menunjukkan bahwa nilai p 0,075 0,05 maka data dari OCB terdistribusi secara normal. Hasil uji normalitas terhadap variabel religiusitas diperoleh nilai Z = 0,964 dan p = 0,311. Hasil ini menunjukkan bahwa nilai p 0,311 0,05 maka data dari variabel religiusitas terdistribusi secara normal.

b. Uji Linearitas

Uji linieritas dilakukan untuk mengetahui linier atau tidaknya hubungan antar kedua varibel. Uji linieritas dapat dilihat dengan hasil analisa statistik yaitu dengan metode statistik uji F. Kaidah yang digunakan untuk mengetahui linearitas hubungan antara variabel bebas dengan variabel tergantung adalah jika p 0,05 maka hubungannya antara variabel bebas dengan variabel tergantung dinyatakan linier, sebaliknya jika p 0,05 berarti hubungan antara variabel bebas dengan Universitas Sumatera Utara variabel tergantung dinyatakan tidak linier Hadi, 2000. Hasil uji linearitas dapat dilihat pada tabel 14 di bawah ini : Tabel 14. Hasil Uji Linieritas Variabel F p Keterangan Organizational Citizenship Behavior OCB Religiusitas 36,943 0,000 Linier Hasil uji linieritas pada kedua variabel penelitian diperoleh nilai F = 36,943 dan nilai p = 0,000. Hasil menunjukkan bahwa nilai p 0,000 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa kedua variabel memiliki hubungan yang linier.

2. Hasil Utama Penelitian a. Hasil Analisa Data