Kerangka Pemikiran Bagan 2.2 LANDASAN TEORI

Majalah NooR merupakan satu-satunya majalah yang tidak hanya memuat unsur-unsur budaya tetapi juga memasukkan nilai-nilai Islam, yang ditertibkan oleh group Pin Point Publications sebagai perusahaan besar. Kantor redaksi majalah NooR berada di kawasan Industri Pulogadung, tepatnya di Jalan Rawa Gelam I No. 4, Jakarta Timur. Majalah yang memiliki motto “Yakin Cerdas Bergaya” mempunyai keinginan untuk mengangkat citra perempuan Islam, yang sering dianggap terbelakang, tidak berpendidikan, dan sebagainya. Majalah NooR yakin dengan merujuk pada AlQur’an dan hadist dalam menyampaikan pesannya, akan memiliki banyak pembaca dan juga banyak orang yang akan belajar tentang Islam. Sebab, Islam itu merupakan rahmat bagi seluruh alam yang memiliki nilai- nilai universal dan berlaku untuk semua. Mekanisme kerja majalah NooR dilakukan melalui rapat redaksi dan rapat perencanaan, semua bagian mengikuti setiap rapat yang dilangsungkan untuk memberikan ide-ide yang mereka miliki. Rapat redaksi diadakan sekali dalam satu minggu yaitu setiap senin. Sedangkan rapat perencanaan yang dilakukan pada awal tahun untuk menyusun dan membahas topik-topik yang akan diangkat selama setahun. Respon masyarakat Indonesia cukup baik pada awal majalah NooR terbit. Apalagi untuk wilayah Indonesia bagian timur yang sangat antusias dengan kehadiran majalah NooR. 3 Sehingga majalah NooR berani untuk meningkatkan jumlah produksi majalah dari 15.000 menjadi 20.000 eksemplar tiap bulannya. 4 Segmentasi pembaca majalah NooR adalah perempuan Muslim yang berusia 25- 3 Ibid., Jetti Rosilla Hadi, Wawancara Ekslusif 4 Ibid., Jetti Rosilla Hadi, Wawancara Ekslusif 45 tahun; berpendidikan akademik; status ekonomi sosial A dan B+ kelas atas dan menengah atas; selalu mengikuti perkembangan zaman; berkeluarga; aktif di dunia profesi, organisasi sosial dan pengajian; menaruh perhatian pada agama dan kesetaraan gender, dan memiliki keinginan untuk belajar tentang Islam. Awalnya bagian sirkulasi majalah NooR adalah PT Obor Sarana Utama yang mendistributorkan majalah NooR ke seluruh Indonesia, seperti wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Jawa dan Bali., Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Maluku dan Papua. Wilayah yang paling besar pemasarannya adalah wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi. Namun kini sirkulasi majalah NooR dipegang oleh PT. Dian Pasifik Komunikasi Utama. Selain tampilan yang didesain menarik, karakteristik yang membedakan majalah NooR dengan majalah yang lain adalah “Ruh”. Maksudnya “ruh” disini adalah setiap tulisan yang terdapat di majalah NooR merujuk pada Al-Quran dan Hadits, sehingga tulisan-tulisan tersebut memiliki ruh. Tidak sedikit tulisan yang berasal dari luar kontributor yang dimuat di Majalah NooR. Semua tulisan yang masuk ke Majalah NooR akan dibaca oleh ahli agama yang memiliki background pesantren, lulusan sekolah di Mesir, dan yang terpenting dari mereka adalah hafal Al-Quran dan Hadits. Sehingga, tulisan yang ditampilkan di Majalah NooR dapat dipertanggungjawabkan.

a. Visi Misi Majalah NooR

1. Visi Majalah untuk muslimah kosmopolitan yang dinamis, sehingga perempuan dapat saling belajar dan berbagi untuk menjadi makhluk yang mulia.