Hipotesis Penelitian terdahulu PENDAHULUAN

2.5 Hipotesis

Menurut Azuar Juliandi 2013:122 hipotesis merupakan dugaan, kesimpulan atau jawaban sementara terhadap permasalahan yang telah dirumuskan di dalam rumusan masalah sebelumnya. Dengan demikian hipotesis relevan dengan rumusan masalah, yakni jawaban sementara terhadap hal-hal yang dipertanyakan dalam rumusan masalah. Berdasarkan rumusan masalah, maka hipotesis di dalam penelitian ini adalah : H0 : Kualitas jasa berpengaruh positif + terhadap peningkatan jumlah konsumen. Ha : Kualitas jasa berpengaruh negatif - terhadap peningkatan jumlah konsumen. Universitas Sumatera Utara

2.6 Penelitian terdahulu

Peneliti Judul Tahun Hasil penelitian Aulia Siwi Putriandari Analisis Pengaruh Kualitas Jasa Dan Kepuasan Konsumen Terhadap Loyalitas Konsumen pengguna Telkom Speddy Di Semarang 2011 Hasil penelitian menunjukkan kualitas jasa dan kepuasan konsumen berpengaruh positif terhadap loyalitas konsumen. Ilmy Dewantari Strategi Komunikasi Pemasaran Cafe Burger Loves Me Dalam Meningkatkan Jumlah Konsumen 2011 Hasil menunjukkan bahwa promotion merupakan strategi komunikasi pemasaran yang digunakan untuk meningkatkan jumlah konsumennya. Zulhendri Oktavi Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Nasabah Shar-e Yang berkedudukan Di Kantor Pos 2009 Hasil menunjukkan bahwa kualitas pelayanan berhubungan positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah shar-e. Universitas Sumatera Utara Gondokusuman Yogyakarta Muh Masri Triady Analisis Strategi Bauran Promosi Terhadap Peningkatan Volume Penjualan Pada Produk Jasa Studi Produk Tampan Pada PT. Bank Sulselbar Cabang Utama 2012 Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi bauran promosi secara simultan mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap penjualan dengan variabel periklanan yang merupakan variabel strategi dari bauran promosi yang paling dominan mempengaruhi volume penjualan. Ranto Sitohang Promosi Kepariwisataan Dan Peningkatan Jumlah Kunjungan Konsumen 2008 Hasil penelitian menunjukkan bahwa media promosi kepariwisataan telah efektif dan berhasil meningkatkan jumlah Universitas Sumatera Utara kunjungan wisatwan mancanegara di daerah tujuan wisata Tuktuk Siadong, Kecamatan Simanindo-Kabupaten Samosir. Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu Universitas Sumatera Utara 26

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Bentuk Penelitian

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Metode penelitian kuantitatif dapat diartikan sebagai metode yang didasari oleh falsafah positivisme yaitu ilmu yang valid, ilmu yang dibangun dari empiris, teramati terukur, menggunakan logika matematika dan membuat generalisasi atas rerata Wirartha, 2006: 140.

3.2 Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian merupakan tempat dimana penelitian tersebut dilakukan. Penelitian ini dilakukan pada salah satu usaha jasa pangkas yaitu pada usaha Pangkas Pria Ocean di Jalan Gatot Subroto Binjai.

3.3 Populasi dan Sampel

3.3.1 Populasi

Menurut Juliandi 2013: 54, populasi merupakan totalitas dari seluruh unsur yang ada dalam sebuah wilayah penelitian. Populasi yang diambil di dalam penelitian ini yaitu konsumen yang menggunakan jasa pada Pangkas Pria Ocean yang terletak di Jalan Gatot Subroto Binjai. Selama penelitian berlangsung yakni November 2013- Januari 2014, jumlah konsumen pada periode tersebut sebanyak 1350 orang. Jumlah ini Universitas Sumatera Utara