Apa makna aksesoris yang dipakai pada leher penari Saman? Apa makna aksesoris yang dipakai pada pergelangan tangan penari Saman? Apa makna baju setengah lengan yang dipakai penari Saman? Gerakan apa sajakah yang ada pada Tari Saman? Apa arti dari fungsi g

Universitas Sumatera Utara 12. Apakah pada syair Tari Saman hanya boleh berisikan syair yang Islami? Syair islami tentu saja tetap ada dalam Tari Saman karena, setiap diawal Tari Saman penari melantunkan asma AllAH SWT, tetapi dalam isi dari syairnya bisa saja mengandung hiburan seperti memperingati hari kemerdekaan. 13. Apa makna dari topi yang dipakai oleh penari Saman? Topi yang dipakai oleh penari Saman bulang teleng hanya sebagai aksesoris untuk memperindah dan menunjukan identitas kebudayaan pada ukirannya. 14. Apa makna aksesoris yang dipakai pada leher penari Saman? Sama seperti bulang teleng aksesoris ini juga untuk pelengkap pakaian pokok. 15. Apa makna aksesoris yang dipakai pada pergelangan tangan penari Saman? Gelang juga untuk memperindah penari dengan sentuhan seni diukirannya. 16. Apa makna baju setengah lengan yang dipakai penari Saman? Kostum yang digunakan menutup aurat, pada saman ada baju kantong baju yang dibiordir khusus untuk penari motifnya disebut kerawang yang menutup badan bagian atas, suel naru celana panjang motif kerawang, pawak sejenis kain sarung sebatas lutut dibordir, dilengkapi dengan aksesorir lannya untuk memperindah tampilan. Penari saman berperan dalam mengendalikan saman tarian dengan memadukan unsur seni tari dan seni suara. Artinya, tidak boleh dikendalikan dan dinyanyikan oleh orang yang berada di luar penari. 17. Apa makna dedaunan yang diselipkan pada topi para penari Saman? Tajuk kepies menjadi aksesoris penari untuk memperindah dan ini selalu digunakan dalam kegiatan seni di Gayo. 18. Gerakan apa sajakah yang ada pada Tari Saman? Gerakan utama menggerakan tangan dari paha ke dada arah sejajar atau bersilang, bertepuk tangan, menggelengkan atau menganggukkan kepala, menggerakan badan ke depan, ke belakang, memutar ke samping, selang seling, dan bergoncang. Dalam bahasa gayo yaitu surang-saring, lingang, kirep dan saur. Gerakan pada Saman merupakan satu kesatuan dari awal sampai akhir pementasan, yaitu antara satu gerakan lagu atau anakni lagu dengan gerakan lainnya tidak ada jedaberhenti walau sesaat. Universitas Sumatera Utara 19. Bentuk pormasi apa saja yang ada pada Tari Saman? Berbaris lurus satu sab dan terkadang dibelakang setengah baris untuk memisahkan pormasi ganjil dan genap untuk memperindah gerakan tarian. 20. Apa arti dari fungsi gerakan menepuk dada? Gerakan menepuk dada menunjukan semangat pemain dan sebagai alat musik, karena pada Tari Saman tidak mengunakan alat musik seperti gendang, gitar dan sebagainya. 21. Apa arti dan fungsi dari gerakan menepuk tangan dan paha?