Kondisi unit pengolahan Keadaan Umum Unit Pengolahan Udang Kering Tanpa Kulit .1 Lokasi unit pengolahan

4 HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Keadaan Umum Unit Pengolahan Udang Kering Tanpa Kulit 4.1.1 Lokasi unit pengolahan Unit pengolahan udang kering tanpa kulit berlokasi di Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Indragiri Hilir, provinsi Riau. Kawasan ini berbatasan dengan Kecamatan Kuala Indragiri di sebelah utara, Sungai Batang di sebelah selatan, Kecamatan Enok di sebelah barat dan Kabupaten Lingga Prov. Kepri di sebelah timur. Kecamatan Tanah Merah secara geografis terletak di 103° 12’ 46,85” BT sd 103 ° 31’ 57,39” BT dan 0° 21’ 46,85” LS sd 0° 36’ 2,64” LS.

4.1.2 Kondisi unit pengolahan

Unit pengolahan udang kering tanpa kulit ini didirikan atas dasar pertimbangan bahwa Kecamatan Tanah Merah merupakan daerah yang strategis, dimana daerah ini memiliki ketersediaan bahan baku berupa hasil tangkapan laut yang melimpah, terutama udang krosok Metapenaeus lysianassa. Selain itu, Kecamatan Tanah Merah juga dekat dengan Singapura, yang merupakan negara yang menjadi tujuan ekspor udang kering tanpa kulit hasil produksi masyarakat Tanah Merah. Hasil tangkapan udang krosok di kecamatan Tanah Merah tahun 2009 dapat dilihat pada Gambar 5. Gambar 5. Hasil tangkapan udang krosok di Kecamatan Tanah Merah tahun 2009 Sumber: Koperasi Jaya Bersama 2010 Hasil tangkapan udang krosok di Kecamatan Tanah Merah sepanjang 10 tahun terakhir hampir sama dengan hasil tangkapan pada tahun 2009, tetapi berfluktuasi setiap bulannya. Penangkapan tertinggi pada bulan Mei sampai bulan September dan terendah pada bulan Oktober sampai bulan April. Hal ini dikarenakan udang krosok mengalami kelimpahan pada bulan Mei hingga bulan September sedangkan pada bulan Oktober hingga bulan April jumlah udang krosok di laut sedikit. Selain itu cuaca yang kurang baik juga menjadi faktor lain turunnya hasil tangkapan udang krosok pada bulan Oktober hingga bulan April. Jumlah unit pengolahan udang kering tanpa kulit di kecamatan Tanah Merah belum diketahui karena sebagian unit pengolahan tidak terdaftar. Hal ini dikarenakan lokasi unit pengolahan yang terpencar di setiap desa. Selain itu, transportasi yang menggunakan perahu menjadi kendala dan hanya melakukan survey langsung terhadap 6 unit pengolahan. Adapun secara umum proses pengolahan udang kering tanpa kulit yang dilakukan oleh unit-unit pengolahan adalah sama. Unit-unit pengolahan tersebut mengacu pada Unit pengolahan A dan unit pengolahan B. Hal ini dikarenakan unit pengolahan A dan unit pengolahan B merupakan 2 unit pengolahan terbesar di kecamatan Tanah Merah. Keadaan umum unit pengolahan udang kering tanpa kulit di Kecamatan Tanah Merah disajikan pada Tabel 4. Tabel 4. Keadaan umum unit pengolahan udang kering tanpa kulit di Kecamatan Tanah Merah Keadaan unit pengolahan Unit pengolahan A Unit pengolahan B 1. Bahan baku Udang krosok Udang krosok 2. Asal bahan baku hasil tangkapan hasil tangkapan 3. Jumlah tenaga kerja 17 15 4. Skala produksi per bulan 1,4 Ton 1,2 Ton 5. Kapal penangkapan 6 kapal 5 kapal 6. Pemasaran produk Singapura Singapura

4.1.3 Sanitasi dan higiene