Hipotesis Hubungan konsep diri dan kecemasan narapidana menjelang bebas di Lembaga Pemasyarakatan kelas IIA Wirogunan Yogyakarta.

diukur berdasarkan tiga aspek konsep diri yaitu pengetahuan, penilaian dan harapan Calhoun dan Acoccella, 1990.

2. Kecemasan

Kecemasan adalah suatu proses emosi tidak menyenangkan yang merupakan respon terhadap suatu ancaman dan ketidakpastian yang menimbulkan perasaan tertekan, tegang dan tidak mampu melakukan coping atas masalahnya. Kecemasan diukur dengan melihat gejala kecemasan yang muncul berupa gejala fisik, gejala emosi, gejala kognitif dan gejala perilaku Nolen, 2007

D. Subjek Penelitian

Subjek dalam penelitian ini adalah narapidana menjelang bebas di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Wirogunan Yogyakarta. Narapidana menjelang bebas adalah narapidana yang telah menjalani 23 masa pidana. Pada tahap ini diterapkan “minimum security” yaitu pengawasan yang tidak terlalu ketat. Narapidana diijinkan berada di luar tembok Lembaga Pemasyarakatan dan diperbolehkan berinteraksi dengan masyarakat luar, tetapi dalam pengawasan petugas Handayani, 2010.

E. Metode Penetapan Subjek Penelitian

Metode sampling subjek penelitian adalah purposive sampling. Narbuko dan Achmadi 2007 mendefinisikan purposive sampling sebagai subjek berdasarkan pada ciri-ciri tertentu yang diperkirakan berkaitan erat dengan ciri-ciri yang pada populasi yang sudah diketahui sebelumnya. Kriteria populasi dalam penelitian ini adalah narapidana menjelang bebas yang telah menjalani 23 masa pembinaan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Wirogunan Yogyakarta. Peneliti menggunakan kurang lebih hampir setengah dari narapidana menjelang bebas di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Wirogunan untuk try out dan sisanya untuk penelitian. Peneliti memperoleh data narapidana dari bagian Bimbingan Pemasyarakatan dan Perawatan.

F. Metode dan Alat Pengumpulan Data

Pengumpulan data menggunakan skala psikologi, yaitu instrumen yang dipakai untuk mengukur atribut psikologi Azwar. 2003. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala Likert. Skala Likert adalah skala yang mengukur kekuatan persetujuan dari pernyataan-pernyataan yang digunakan untuk mengukur sikap dan perilaku Azwar, 2003. Masing-masing item diberikan 4 kategori skor jawaban. Setiap item jawaban yang bersifat favorable diberi penilaian 4, 3, 2, 1 untuk jawaban Sangat Setuju SS, Setuju S, Tidak Setuju TS dan Sangat Tidak Setuju STS. Sebaliknya pada pernyataan unfavorable setiap jawaban diberi penilaian 1, 2, 3, 4 untuk jawaban Sangat Setuju SS, Setuju S, Tidak Setuju TS, Sangat Tidak Setuju STS.

1. Skala Konsep Diri

Skala Konsep Diri disusun berdasarkan acuan teori Calhoun dan Acocella 1990 Nolen 2007 yang menyebutkan 3 aspek sebagai berikut :

Dokumen yang terkait

IS PELAYANAN KESEHATAN DAN MAKANAN YANG LAYAK BAGI NARAPIDANA DI DALAM LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA WIROGUNAN YOGYAKARTA.

0 4 11

II PELAYANAN KESEHATAN DAN MAKANAN YANG LAYAK BAGI NARAPIDANA DI DALAM LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA WIROGUNAN YOGYAKARTA.

0 3 5

PENULISAN HUKUM/SKRIPSI PROFESIONALISME PETUGAS LEMBAGA PEMASYARAKATAN DALAM PEMBINAAN NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS IIA WIROGUNAN YOGYAKARTA.

0 4 13

PENDAHULUAN PROFESIONALISME PETUGAS LEMBAGA PEMASYARAKATAN DALAM PEMBINAAN NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS IIA WIROGUNAN YOGYAKARTA.

0 4 13

PENUTUP PROFESIONALISME PETUGAS LEMBAGA PEMASYARAKATAN DALAM PEMBINAAN NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KLAS IIA WIROGUNAN YOGYAKARTA.

1 7 4

PENULISAN HUKUM/ SKRIPSI KERUSUHAN NARAPIDANA DALAM LEMBAGA PEMASYARAKATAN (Studi di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Wirogunan Yogyakarta).

0 3 14

PENDAHULUAN KERUSUHAN NARAPIDANA DALAM LEMBAGA PEMASYARAKATAN (Studi di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Wirogunan Yogyakarta).

0 2 17

PENUTUP KERUSUHAN NARAPIDANA DALAM LEMBAGA PEMASYARAKATAN (Studi di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Wirogunan Yogyakarta).

0 6 12

DINAMIKA KONSEP DIRI PADA NARAPIDANA MENJELANG BEBAS DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN SRAGEN.

0 0 11

HUBUNGAN HARGA DIRI DENGAN KUALITAS HIDUP NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN NARKOTIKA KELAS IIA YOGYAKARTA NASKAH PUBLIKASI - HUBUNGAN HARGA DIRI DENGAN KUALITAS HIDUP NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN NARKOTIKA KELAS IIA YOGYAKARTA - DIGILIB UNISAY

0 0 12