Definisi Operasional METODE PENELITIAN

F. Populasi dan Sampel

1. Populasi Populasi merupakan jumlah keseluruhan objek yang diteliti, dalam hal ini adalah konsumen pengguna maupun yang belum menggunakan produk flexi di Ramai Mall, Yogyakarta. 2. Sampel Sebagian dari populasi yang menjadi sumber data dalam penelitian yang mewakili populasi Dalam penelitian ini diambil sampel sebanyak 100 responden, dengan alasan dikarenakan jumlah populasi yang tak terbatas maka pengambilan sampel akan dibatasi dengan jangka waktu agar target waktu penelitian dapat terpenuhi. Ukuran sampel sebanyak 100 responden juga tidak terlalu kecil maupun tidak terlalu sensitif untuk pengujian-pengujian yang dibutuhkan. Sampel yang dimaksud adalah konsumen pengguna maupun yang belum menggunakan produk flexi di Ramai Mall, Yogyakarta.

G. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik Pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah accidental sampling. Accidental Sampling adalah pengambilan sampel dengan menentukan sampel berdasarkan kebetulan yang ditemui atau siapapun yang dipandang oleh peneliti cocok sebagai sumber data Sumarni dan Wahyuni, 2006:78. Peneliti mengumpulkan data dari setiap pengguna maupun yang belum menggunakan produk flexi di Ramai Mall, Yogyakarta.

H. Teknik Pengumpulan Data

1. Observasi Dokumen Observasi dokumen merupakan suatu pengamatan terhadap data profil perusahaan yang sudah ada untuk melengkapi informasi yang diperlukan dalam penelitian. Dalam penelitian ini untuk mendapatkan data mengenai konsumen pengguna kartu provider flexi.. 2. Kuesioner Kuesioner merupakan sejumlah pertanyaan tertulis yang dibagikan kepada responden. Kuesioner dalam penelitian ini digunakan untuk memperoleh sejumlah data tentang identitas dan penilaian responden terhadap faktor–faktor kepuasan yang mempengaruhi kepuasan konsumen. Kuesioner yang akan disebarkan tersebut akan menggunakan pendekatan skala Likert. Untuk pernyataan positif, jawaban responden dikuantitatifkan dengan skor sebagai berikut: 1 Jawaban a sangat setuju diberi skor 5 2 Jawaban b setuju diberi skor 4 3 Jawaban c ragu-ragu diberi skor 3 4 Jawaban d tidak setuju diberi skor 2 5 Jawaban e sangat tidak setuju diberi skor 1                    2 2 2 2 y y N x x N y x xy N r xy 3. Wawancara Wawancara akan dilakukan terhadap konsumen pengguna provider flexi maupun yang belum menggunakan yang dijadikan responden dalam penelitian. Wawancara dimaksudkan untuk menggali informasi tambahan demi melengkapi hasil penelitian. Setiap responden tidak memiliki kesempatan ataupun kriteria wawancara yang sama dalam penelitian ini.

I. Teknik Pengujian Instrumen 1. Uji Validitas

Validitas menunjukkan sejauh mana skor nilai ukuran yang diperoleh benar-benar menyatakan hasil pengukuran pengamatan yang ingin diukur. Uji validitas ini digunakan untuk mengukur sejauh mana ketepatan dan kecermatan suatu alat ukur kuesioner dalam melakukan fungsi ukurnya. Uji validitas dilakukan dengan mengkorelasikan skor yang diperoleh dari masing-masing item dengan skor total, dengan menggunakan rumus Korelasi Product Moment dari Karl Pearson sebagai berikut: keterangan : r xy : Koefesiensi korelasi setiap pertanyaanitem x : Skornilai dari setiap pertanyaan item