Fungsi Media Pembelajaran dalam Proses Pembelajaran

14 3 Gerak yang terlalu lambat atau terlalu cepat dapat dibantu dengan timelaps atau high-speed photography. 4 Kejadian atau peristiwa yang akan terjadi di masa lalu bisa ditampilkan lagi lewat rekaman film, video, film bingkai, foto maupun secara verbal. 5 Objek yang terlalu kompleks misalnya mesin-mesin dapat disajikan dengan model, diagram dan lain-lain. 6 Konsep yang terlalu luas gunung berapi, gempa bumi, gempa, iklim dapat divisualisasikan kedalam film, film bingkai, gambar dan lain-lain. c. Penggunaan media pendidikan secara tepat dan bervariasi dapat mengatasi sikap pasif anak didik. Dalam hal ini media pendidikan berguna untuk: 1 Menimbulkan kegairahan belajar 2 Menimbulkan interaksi yang lebih langsung anatara anak didik dengan lingkungan dan kenyataan. 3 Memungkinkan anak didik untuk belajar sendiri menurut kemapuan dan minatnya. d. Dengan sifat yang unik pada setiap siswa ditambah lagi dengan lingkungan dan pengalaman yang berbeda, sedangkan kurikulum dan materi ditentukan sama untuk setiap siswa, maka guru banyak mengalami kesulitan bilamana semuanya itu harus diatasi sendiri. Hal ini akan lebih sulit apabila latar belakang lingkungan guru dengan siswa juga berbeda. Masalah ini dapat diatasi dengan pendidikan, yaitu kemampuan dalam: 1 Memberikan perangsang yang sama. 15 2 Mempersamakan persamaan 3 Menimbulkan persepsi yang sama. Cucu Elyanti 2005: 11 menyatakan bahwa ada beberapa manfaat media untuk anak usia dini secara khusus, yaitu: 1. Memungkinkan anak berinteraksi langsung dengan lingkunganya. 2. Memungkinkan adanya keseragaman dan persepsi bealajar pada masing-masing anak. 3. Membangkitkan motivasi belajar secara konsisten dan dapat diulang maupun disimpan sesuai kebutuhan. 4. Menyajikan pesan belajar secara serempak bagi seluruh anak. 5. Mengatasi keterbatasan waktu dan ruang. 6. Mengontrol arah kecepatan belajar anak. Dari penjelasan diatas dapat disimpulkan peran media pembelajaran dalam proses pembelajaran dalam mengoptimalkan aspek perkembangan adalah dengan merangsang peserta didik agar lebih berkembang dan membangkitkan minat belajar.

5. Klasifikasi dan Karakteristik Media Pembelajaran

Banyak jenis media pembelajaran yang digunakan untuk kegiatan pembelajaran. Media pembelajaran dapat diklasifikasikan menjadi beberapa jenis. Menurut Rudi Bretz Sungkono, 2004: 2 mengklasifikasikan media berdasarkan ciri- cirinya, yaitu suara audio, visual dan gerak. Berdasarkan ketiga ciri tersebut Brets mengklasifikasikan media menjadi sebagai berikut: