Teknik Pengumpulan Data Metode Penelitian .1 Jenis Penelitian dan Metode yang Digunakan

Whidya Udaya Sari, 2016 PENGARUH KEMAMPUAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PT. SENTOSA HASTAREKSA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu every item from a frame has the same chance of selection as every other it em ”. Oleh karena itu hak setiap subjek sama, maka penelitian terlepas dari perasaan ingin mengistimewakan satu atau beberapa subjek untuk dijadikan sampel. Populasi yang diambil adalah sebanyak 246 orang yang merupakan karyawan di bagian produksi PT. Sentosa Hastareksa pada tahun 2014. Dari populasi tersebut sampel yang diambil adalah sebanyak 141 orang responden. Sampel yang didapatkan harus representatif atau mewakili, untuk itu perlu dilakukan langkah-langkah untuk mendapatkan sampel. Langkah langkah yang dilakukan adalah sebagai berikut: 1. Membuat kerangka sampling 2. Menuliskan nama-nama anggota sampel yang ada pada kerangka sampling pada sepotong kertas yang berukuran sama 3. Setelah itu potongan kertas tersebut digulung yang dimasukan ke sedotan dan dipotong dengan ukuran yang sama 4. Potongan-potongan nama yang ada pada sedotan tersebut dimasukan kedalam sebuah mangkuk yang ditutup dan diberi lubang, setelah itu dikocok dan dikeluarkan sebanyak 141 responden. Nama-nama anggota tersebut yang akan dijadikan anggota sampel.

3.2.5 Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data merupakan langkah yang paling utama dalam proses penelitian, karena tujuan utama dari penelitian adalah mendapatkan data agar dapat menguji hipotesis yang telah dirumuskan. Langkah pengumpulan data sangat menentukan terhadap proses dan hasil penelitian yang akan dilaksanakan. Dalam penelitian ini teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah sebagai berikut: 1. Studi kepustakan, yaitu pengumpulan data dengan cara mempelajari buku, makalah, skripsi, tesis, disertasi, jurnal, situs web-site, maupun majalah guna memperoleh informasi yang berhubungan dengan teori-teori dan konsep- Whidya Udaya Sari, 2016 PENGARUH KEMAMPUAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PT. SENTOSA HASTAREKSA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu konsep yang berkaitan dengan variabel yang diteliti mengenai kemampuan, motivasi kerja dan kinerja karyawan. 2. Dokumentasi, menurut Sugiyono 2011:422 dokumen merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu. Dalam penelitian ini, peneliti mengkaji catatan ataupun laporan tahunan dari berbagai perusahaan yang sejenis yang berkaitan dengan penelitian yang dilakakukan. 3. Wawancara, menurut Sugiyono 2011:74 adalah suatu cara pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh informasi langsung dari sumbernya. Dalam hal ini Sugiyono 2012:194 membedakan wawancara menjadi dua macam yaitu: a. Wawancara terstruktur, digunakan sebagai teknik pengumpulan data bila peneliti atau pengumpul data telah mengetahui dengan pasti tentang informasi apa yang akan diperoleh. b. Wawancara tidak terstruktur adalah wawancara bebas dimana peneliti tidak menggunakan pedoman wawancara yang telah tersusun secara sistematis dan lengkap dengan pengumpul datanya. Wawancara yang dilakukan dalam penelitian ini dengan cara berkomunikasi langsung dengan bagian sumber daya manusia PT Sentosa Hastareksa 4. Kuesioner, Sugiyono 2011:142 menjelaskan bahwa kuesioner merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberikan seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk dijawab. Pernyataan atau pertanyaan kuesioner yang disebar kepada responden harus sesuai dengan variabel yang akan diteliti sebagai bentuk pengukuran dari indikator-indikator variabel X 1 kemampuan , X 2 motivasi kerja dan Y kinerja karyawan. Kuesioner dalam penelitian ini ditujukan pada karyawan produksi di PT Sentosa Hastareksa. Langkah-langkah penyusunan kuesioner dilakukan sebagai berikut: a. Menyusun kisi-kisi atau daftar pertanyaan b. Merumuskan item-item pertanyaan dan alternatif jawabannya. Jenis instrumen yang digunakan dalam angket merupakan instrumen yang Whidya Udaya Sari, 2016 PENGARUH KEMAMPUAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PT. SENTOSA HASTAREKSA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu bersifat tertutup, yaitu seperangkat daftar pertanyaan tertulis dan disertai dengan alternatif jawaban yang disediakan, sehingga responden hanya memilih jawaban yang tersedia. c. Menetapkan pemberian skor untuk setiap item pertanyaan. Pada penelitian ini setiap pendapat responden diberi nilai dengan skala interval.

3.2.6 Pengujian Validitas dan Reliabilitas