Definisi Sistem Profil dan Kebutuhan Pengguna Pertimbangan Perangkat Keras dan Perangkat Lunak Pertimbangan Penyebaran

pengguna user. Tahap ini mempunyai beberapa fungsi khusus yaitu sebagai berikut:

a. Definisi Sistem

Definisi sistem merupakan tahap dimana akan dilakukan pendefinisian sistem dengan cara merencanakan garis besar dari tujuan dan objektifitas sistem. Definisi sistem juga berfungsi untuk menyediakan sistem seperti pembuatan outline mengenai tujuan dan sasaran dari sistem yang akan dibuat. Sistem yang dibangun yaitu sebuah sistem multimedia interaktif yang berisi visualisasi proses fotosintesis dan akan dikemas dalam sebuah aplikasi pembelajaran interaktif bagi kelas 5 SD. Tujuan dibangunnya sistem ini adalah untuk merancang sistem multimedia interaktif guna membantu siswa dalam memahami kembali proses fotosintesis sehingga pemahaman siswa akan meningkat.

b. Profil dan Kebutuhan Pengguna

Aplikasi multimedia interaktif ini dibuat sesuai dengan kebutuhan dan profil pengguna yang menggunakan aplikasi yaitu khususnya siswa kelas 5 SD. Penyebaran kuesioner dilakukan pada 40 orang siswai kelas 5 SDN Kebayoran Lama Selatan 13 Pagi untuk mengetahui informasi apa saja yang dibutuhkan oleh user. Selain itu pada tahap ini juga digunakan untuk mengetahui kebutuhan spesifik lain yang perlu dipertimbangkan. Sebagai contoh apabila kita merancang sebuah media pembelajaran untuk siswa yang belum mengenal komputer sama sekali, maka penggunaan tools yang berlebihan akan membuat informasi yang akan disampaikan tidak akan berjalan dengan baik.

c. Pertimbangan Perangkat Keras dan Perangkat Lunak

Mengevaluasi kebutuhan perangkat keras dan platform yang tersedia, tentang spesifikasi hardware, software dan perangkat lain yang digunakan peneliti dalam membuat aplikasi.

d. Pertimbangan Penyebaran

Pertimbangan secara tepat delivery platform yang dibutuhkan oleh sistem. Jika sistem multimedia interaktif berjalan pada sebuah jaringan WAN, LAN, WiFi maka kita membutuhkan pendekatan yang berbeda dalam mendesain dan membangun sistem dibandingkan jika kita menggunakan sistem yang bertipe CD-ROM. 3.2.1 Tahap Pertimbangan Desain Design Consideration Tujuan dari langkah ini adalah untuk menggambarkan secara jelas panduan tentang detail desain. Langkah ini mencakup: a. Metafora Desain Design Metaphor Menentukan sebuah pemodelan dari dunia nyata yang digunakan sebagai kunci dalam solusi perancangan antarmuka sistem. Pemodelan dari dunia nyata yang dijadikan metafora desain dalam perancangan sistem ini adalah aplikasi pembelajaran yang menggunakan visualisasi dan animasi dalam pembuatannya.

b. Tipe Informasi Information Type