Gambaran Umum Lokasi Penelitian

BAB 4 HASIL PENELITIAN

4.1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian

BPK RSU Sigli berada di Kabupaten Pidie Propinsi Nanggroe Aceh Darussalam yang berlokasi di Jalan Prof. A. Majid Ibrahim. Rumah sakit ini milik Pemerintah Daerah Kabupaten Pidie. Pada awal berdirinya, BPK RSU Sigli bernama RSU Sigli, dengan dikeluarkannya Qanun Kabupaten Pidie No.35 Tahun 2002 terjadi perubahan organisasi dan tata kerja sehingga terjadi perubahan menjadi BPK RSU Sigli. Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Kesehatan No.069.AMenkesSKI1993 tanggal 9 Januari RSU Sigli dikategorikan sebagai rumah sakit umum tipe C dengan kapasitas 126 tempat tidur. Sampai dengan akhir 2007 jumlah tempat tidur di BPK RSU Sigli telah bertambah menjadi 135 TT. Pelayanan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat semakin meningkat dari tahun ke tahun terutama pasca tsunami. Pelayanan untuk rawat inap pada tahun 2007 menunjukkan tingkat BOR 75,90 meningkat sebesar 5,30 dari BOR tahun 2006 70,60. Manajemen rumah sakit terus meningkatkan pelayanan yang diberikan dengan mengacu pada visi yang telah ditetapkan bersama, yaitu: Memberikan pelayanan yang prima, efektif, profesional dengan nurani yang Islami serta terjangkau bagi masyarakat Pidie. Untuk mencapai visi, rumah sakit juga menetapkan misi yang harus dijalankan, yaitu: 1. Menyelenggarakan rumah sakit sebagai pusat rujukan medis di Kabupaten Pidie 41 Salami: Hubungan Pengetahuan Dan Motivasi Dengan Perilaku Dokter Spesialis Dalam Pengisian Rekam Medis Di Badan Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit Umum Sigli, 2008. USU e-Repository © 2008 2. Meningkatkan sumber daya manusia BPK RSU Sigli 3. Memberdayakan karyawan secara profesional sehingga tercapai pelayanan yang bermutu dan Islami 4. Kesejahteraan asset BPK RSU Sigli sebagai program peningkatan kinerja pelayanan di RSU Sigli Pelaksanaan misi pada BPK RSU Sigli didukung oleh pembagian tugas dan fungsi dari setiap orang yang terlibat dalam operasional yang tergambar di dalam struktur organisasi. Sebagai daerah yang berlaku Syariat Islam Struktur organisasi BPK RSU Sigli mengacu pada Qanun No.35 Tahun 2002. Rumah sakit dipimpin oleh Kepala BPK RSU Sigli yang disebut Kepala Badan Pelayanan Kesehatan. Dalam menjalankan tanggung jawabnya kepala rumah sakit membawahi langsung: 1. Sekretariat yang terdiri dari 3 Sub Bagian, yaitu Sub Bagian Umum, Sub Bagian Kepegawaian, dan Sub Bagian Keuangan 2. Kelompok Jabatan Fungsional. 3. Bidang Bina Program, terdiri dari 3 sub bidang, yaitu Sub Bidang Data Penyusunan Program, Sub Bidang Pengendali dan Pengawasan, dan Sub Bidang Evaluasi dan Pelaporan 4. Bidang Keperawatan, terdiri dari 3 Sub Bidang, yaitu Sub Bidang Asuhan Keperawatan, Sub Bidang Etika profesi Keperawatan, dan Sub Bidang Pengendali Mutu dan Logistik Keperawatan Salami: Hubungan Pengetahuan Dan Motivasi Dengan Perilaku Dokter Spesialis Dalam Pengisian Rekam Medis Di Badan Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit Umum Sigli, 2008. USU e-Repository © 2008 5. Bidang Pelayanan Medis, terdiri dari 4 Sub bidang, yaitu Sub Bidang Pelayanan Rawat Jalan, Sub Bidang Pelayanan Rawat Inap, Sub Bidang Rawat Darurat, dan Sub Bidang Pelayanan Rehabilitasi Medis dan Intensif 6. Bidang Rujukan, Pelayanan Penunjang Medis dan RM terdiri dari 3 Sub Bidang, yaitu Sub Bidang Rujukan, Sub Bidang Pelayanan Penunjang Medis, dan Sub Bidang RM. Secara khusus yang mengelola RM adalah Sub Bidang RM. Untuk lebih jelasnya gambar struktur organisasi BPK RSU Sigli dapat dilihat pada lampiran 10. BPK RSU Sigli selama ini telah menjalankan berbagi fungsi sebagai berikut: 1. Pelayanan medis 2. Pelayanan penunjang medis dan non medis 3. Pelayanan asuhan keperawatan 4. Pelayanan rujukan 5. Pelaksanaan pendidikan dan pelatihan 6. Menunjang Pelaksanaan penelitian 7. Pengelolaan Administrasi dan Keuangan

4.2. Analisis Univariat

Dokumen yang terkait

Pengaruh Motivasi terhadap Kinerja Dokter dalam Pengisian Rekam Medis di Rumah Sakit Umum Tanjung Pura Kabupaten Langkat Tahun 2009

3 56 121

Hubungan Penghargaan (Reward) Dengan Motivasi Dokter Dalam Pengisian Rekam Medis Di RSUD Sidikalang Tahun 2008

2 30 90

ANALISIS KEPATUHAN DOKTER DALAM MENGISI REKAM MEDIS DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KABUPATEN Analisis Kepatuhan Dokter Dalam Mengisi Rekam Medis Di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Boyolali.

2 8 15

ANALISIS KEPATUHAN DOKTER DALAM MENGISI REKAM MEDIS DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KABUPATEN Analisis Kepatuhan Dokter Dalam Mengisi Rekam Medis Di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Boyolali.

0 4 19

Pengaruh Iklim Organisasi dan Motivasi terhadap Kinerja Dokter dalam Pengisian Rekam Medis di Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat II Medan

0 0 18

Pengaruh Iklim Organisasi dan Motivasi terhadap Kinerja Dokter dalam Pengisian Rekam Medis di Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat II Medan

0 0 2

Pengaruh Iklim Organisasi dan Motivasi terhadap Kinerja Dokter dalam Pengisian Rekam Medis di Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat II Medan

0 0 8

Pengaruh Iklim Organisasi dan Motivasi terhadap Kinerja Dokter dalam Pengisian Rekam Medis di Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat II Medan

0 0 47

Pengaruh Iklim Organisasi dan Motivasi terhadap Kinerja Dokter dalam Pengisian Rekam Medis di Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat II Medan

0 0 4

Pengaruh Iklim Organisasi dan Motivasi terhadap Kinerja Dokter dalam Pengisian Rekam Medis di Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat II Medan

0 0 23