Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

7 keuntungan usaha. Peningkatan dalam modal usaha akan mempengaruhi peningkatan jumlah barang atau produk yang diperdagangkan sehingga akan meningkatkan pendapatan yang secara otomatis akan meningkatan keuntungan. Faktor tenaga kerja masuk dalam penelitian ini karena secara teoritis tenaga kerja akan mempengaruhi pendapatan usaha dan secara otomatis akan mempengaruhi keuntungan usaha. Dengan memperkerjakan jumlah tenaga kerja tenaga pemasaran akan meningkatkan pendapatan usaha yang secara otomatis akan meningkatkan keuntungan usaha. Faktor lama berusaha, faktor ini secara teoritis dalam buku, tidak ada yang membahas lama berusaha merupakan fungsi dari pendapatan atau keuntungan. Namun, dalam kegiatan usaha perdagangan dengan semakin berpengalamannya lama berusaha, pedagangpengusaha makin berpengalaman dalam berdagang bisa meningkatan pendapatannya atau keuntungannya

1.2 Perumusan Masalah

Dari hasil identifikasi, pengamatan dilapangan dan memperhatikan faktor internal, eksternal serta berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan tersebut diatas, maka dapat dirumuskan masalah-masalah yang timbul dalam rangka peningkatan keuntungan usaha kecil adalah sebagai berikut : a Bagaimana pengaruh modal kerja terhadap keuntungan usaha kecil di Kabupaten Deli Serdang. Afwan Efendi: Analisis Determinan Keuntungan Usaha Kecil Pada Sektor Perdagangan Di Kabupaten Deli Serdang, 2008. USU e-Repository © 2008 8 b Bagaimana pengaruh jumlah tenaga kerja terhadap keuntungan usaha kecil di Kabupaten Deli Serdang. c Bagaimana pengaruh lama berusaha terhadap keuntungan usaha kecil di Kabupaten Deli Serdang..

1.3 Tujuan Penelitian

Dari perumusan masalah diatas, maka tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut : a Untuk menganalisis pengaruh modal kerja terhadap keuntungan usaha kecil di Kabupaten Deli Serdang. b Untuk menganalisis pengaruh jumlah tenaga kerja terhadap keuntungan usaha kecil di Kabupaten Deli Serdang. c Untuk menganalisis pengaruh lama berusaha terhadap keuntungan usaha kecil di Kabupaten Deli Serdang.

1.4 Manfaat Penelitian

1 Bagi dunia usaha khususnya usaha kecil di Kabupaten Deli Serdang akan bermanfaat sebagai bahan masukan untuk pengembangan dan peningkatan keuntungan. 2 Bagi pemerintah berguna sebagai bahan kajian dan masukan dalam perencanaan pembangunan serta pengambilan kebijakan untuk menumbuh kembangkan usaha kecil yang ada di kabupaten Deli Serdang. Afwan Efendi: Analisis Determinan Keuntungan Usaha Kecil Pada Sektor Perdagangan Di Kabupaten Deli Serdang, 2008. USU e-Repository © 2008 9 3 Bagi penulis untuk menambah wawasan terutama yang berhubungan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi keuntungan usaha kecil di Kabupaten Deli Serdang serta berguna sebagai referensi bagi peneliti selanjutnya terutama dalam ruang lingkup yang sama. Afwan Efendi: Analisis Determinan Keuntungan Usaha Kecil Pada Sektor Perdagangan Di Kabupaten Deli Serdang, 2008. USU e-Repository © 2008

BAB II TINJAUAN PUSTAKA