Defenisi Operasional Defenisi Konsep dan Defenisi Operasional .1 Defenisi Konsep

2. Program Pertanian Polikultur salah satu pertanian organik adalah program pertanian dengan menanam lebih dari satu jenis tanaman pada lahan dan waktu yang sama atau model pertanian yang ekonomis, ekologis, berbudaya maupun diadaptasi dan manusiawi. Model pertanian ini disebut juga dengan model pertanian yang berkelanjutan. 3. Yayasan Bitra Indonesia adalah organisasi non pemerintah yang menerapkan Program Pertanian Polikultur. 4. Tingkat sosial ekonomi masyarakat merupakan kombinasi dari pekerjaan, pendapatan, dan pendidikan. Pekerjaan merupakan sumber memperoleh pengakuan status sosial, harga diri penghargaan dari masyarakat sebagai imbalan atas peranan dan prestasinya. Pendapatan adalah penerimaan- penerimaan atas sejumlah uang yang di dapat dari hasil usaha yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Pendidikan berarti sebagai lembaga yang bertanggung jawab menetapkan cita-cita tujuan pendidikan, isi maupun sistem pendidikan tersebut. Dalam hal ini tujuan pendidikan tidak dapat dipisahkan dari nilai-nilai, cita-cita dan falsafah yang dimiliki oleh masyarakat yang bersangkutan.

2.6.2 Defenisi Operasional

Defenisi operasional adalah unsur penelitian yang memberitahukan bagaimana caranya mengukur suatu variabel Singarimbun, 1989 : 46. Dalam hal ini maka harus ditentukan lebih dahulu variabel-variabel yang ada dalam penelitian ini. Karena penelitian ini bertujuan untuk melihat perbandingan antara sebelum dan Universitas Sumatera Utara sesudah adanya Program Pertanian Polikultur oleh Yayasan Bitra Indonesia di Desa Sayum Sabah, maka variabel-variabelnya adalah : A. Variabel Bebas Independent Variable Variabel bebas x adalah gejala, faktor, atau unsur yang menentukan atau mempengaruhi munculnya variabel kedua yang disebut sebagai variabel terikat. Tanpa variabel ini maka variabel berubah sehingga akan muncul menjadi variabel terikat yang berbeda atau yang lain atau bahkan sama sekali tidak ada yang muncul Nawawi, 1998 : 57. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah Program Pertanian Polikultur oleh Yayasan Bitra Indonesia dengan indikator berupa : 1. Pengetahuan petani tentang Program Pertanian Polikultur. 2. Frekuensi penyuluhan Pertanian Polikultur yang dilakukan oleh Yayasan Bitra Indonesia. 3. Penilaian tentang Program Pertanian Polikultur. 4. Lama keanggotaan menjadi warga binaan Yayasan Bitra Indonesia. B. Variabel Terikat Dependent Variable Variabel terikat y adalah sejumlah gejala atau faktor maupun unsur yang ada atau muncul dipengaruhi atau ditentukan adanya variabel bebas dan bukan karena adanya variabel lain. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah tingkat sosial ekonomi masyarakat, indikatornya : Universitas Sumatera Utara 1. Indikator tingkat sosial ekonomi masyarakat meliputi pekerjaan, pendapatan, dan pendidikan. a. Pekerjaan Merupakan kategori profesi yang dilakukan dalam mencari penghasilan untuk mendapatkan pendapatan rumah tangga. Dengan indikator : • Usaha sampingan selain bertani. b. Pendapatan Pendapatan adalah jumlah pengahsilan rill yang disumbangkan untuk memenuhi kebutuhan bersama kelurga. Pendapatan adalah jumlah semua hasil perolehan yang didapat dalam bentuk uang sebagai hasil pekerjaannya. Dengan indikator : • Sumber modal usaha pertanian. • Pendapatan dari hasil panen Pertanian Polikultur. • Tanggungan dalam keluarga. • Status kepemilikan lahan. • Kepemilikan rumah. • Kemampuan memperbaiki rumah. • Ada atau tidaknya tabungan. • Pemenuhan kebutuhan pokok sehari-hari berupa pemenuhan papan, pangan, dan sandang. c. Pendidikan Universitas Sumatera Utara Kualitas pendidikan anak-anak dilihat dari kemampuan serta akses untuk mengenyam dan memperoleh proses pendidikan di suatu lembaga penyelenggarapendidikan sampai jenjang pendidikan tertinggi. Dengan ukuran: • Kemampuan untuk menyekolahkan anak. . Universitas Sumatera Utara

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Tipe Penelitian

Adapun tipe penelitian ini adalah penelitian deskriptif analitis yaitu suatu prosedur pemecahan masalah yang diselidiki dengan menggambarkan subjek atau objek penelitian seseorang, lembaga, masyarakat dan lain-lain pada saat sekarang berdasarkan fakta-fakta yang tampak atau sebagaimana adanya Nawawi 1998:53. Karena penelitian ini menggambarkan dan melihat seberapa besar pengaruh Program Pertanian Polikultur oleh Yayasan Bitra Indonesia terhadap tingkat sosial ekonomi masyarakat Desa Sayum Sabah.

3.2 Lokasi Penelitian

Penelitian dilaksanakan di Desa Sayum Sabah Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deli Serdang. Alasan penulis memilih lokasi yaitu karena Desa Sayum Sabah ini adalah salah satu Desa dampingan Yayasan Bitra Indonesia yang mendapat Program Pertanian Polikultur.

3.3 Populasi dan Sampel

Populasi adalah keseluruhan objek penelitian terdiri dari manusia, benda- benda, hewan, tumbuh-tumbuhan, gejala-gejala, atau peristiwa sebagai sumber data yang memiliki karateristik tertentu dalam suatu penelitian Nawawi, 1998:141. Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

Pengaruh Program Pertanian Organik terhadap Sosial Ekonomi Kelompok Dampingan Yayasan Bina Keterampilan Pedesaan (BITRA) Indonesia di Desa Lubuk Bayas Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai

1 58 252

Pengelolaan Agroforestry& Kontribusinya Terhadap Pendapatan Petani Di Kawasan Penyangga Taman Wisata Alam Sibolangit (Studi Kasus : Desa Sayum Sabah, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang)

2 77 94

Program Pertanian Polikultur Dan Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat Desa

0 35 3

Pengaruh Program Pertanian Berkelanjutan Oleh Serikat Petani Indonesia Terhadap Sosial Ekonomi Petani Di Desa Damak Maliho Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang

2 55 152

Pengaruh Program Pertanian Berkelanjutan Terhadap Ekonomi Masyarakat Oleh Serikat Petani Indonesia Di Kelurahan Pangkalan Mansyur Medan Johor

3 52 92

Pengaruh Program Pertanian Berkelanjutan Oleh Serikat Petani Indonesia Terhadap Sosial Ekonomi Petani Di Desa Damak Maliho Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deli Serdang

0 0 15

Pengaruh Program Pertanian Organik terhadap Sosial Ekonomi Kelompok Dampingan Yayasan Bina Keterampilan Pedesaan (BITRA) Indonesia di Desa Lubuk Bayas Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai

0 0 67

Pengaruh Program Pertanian Organik terhadap Sosial Ekonomi Kelompok Dampingan Yayasan Bina Keterampilan Pedesaan (BITRA) Indonesia di Desa Lubuk Bayas Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai

0 0 43

Pengaruh Program Pertanian Organik terhadap Sosial Ekonomi Kelompok Dampingan Yayasan Bina Keterampilan Pedesaan (BITRA) Indonesia di Desa Lubuk Bayas Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai

0 0 12

Pengaruh Program Pertanian Organik terhadap Sosial Ekonomi Kelompok Dampingan Yayasan Bina Keterampilan Pedesaan (BITRA) Indonesia di Desa Lubuk Bayas Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai

0 0 16