kecuali jika saat musim panen tiba. Hampir sebagian besar lokasi usaha yang dijalankan dilaksanakan dirumah mereka sendiri.
6.1.3 Karakteristik Tenaga Kerja Lokal
Keberlangsungan usaha budidaya ikan bandeng tidak terlepas dari peran serta masyarakat lokal dalam setiap proses pelaksanaanya, mulai dari tahap rehab
pematang pasca panen hingga distribusi hasil panen. Hal ini dikarenakan usaha budidaya ikan bandeng membutuhkan keterlibatan masyarakat desa sebagai
tenaga kerja lokal. Selain itu hal ini merupakan salah satu bentuk pemberdayaan masyarakat desa dalam sektor ekonomi.
Tenaga kerja yang terlibat di sektor usaha budidaya ikan bandeng, seluruhnya merupakan penduduk asli setempat. Sebanyak 45 responden
menyatakan telah bekerja di sektor usaha budidaya ikan bandeng antara 6-10 tahun, 22 responden telah menjalani pekerjaan di sektor usaha budidaya ikan
bandeng selama 11-15 tahun, 22 responden lagi telah menjalani pekerjaannya di sektor usaha budidaya ikan bandeng ini selama 2-5 tahun, dan 11 responden
telah menjalani pekerjaannya selama lebih dari 15 tahun. Sebaran lama bekerja dari tenaga kerja lokal disajikan dalam Gambar 9.
Sumber : Data Primer, Diolah 2011
Gambar 9. Sebaran Lama bekerja Tenaga Kerja Lokal
Seluruh tenaga kerja lokal yang menjadi responden menyatakan bahwa mereka merasakan adanya manfaat dengan adanya usaha budidaya ikan bandeng
berupa peningkatan pendapatan. Meskipun sebagian besar pekerjaan mereka ini bukanlah mata pencaharian utama, namun pekerjaan di sektor budidaya ikan
bandeng sudah menjadi keseharian mereka, dan usaha budidaya ikan bandeng ini tidak bisa dipisahkan dari peran serta tenaga kerja lokal.
Tenaga kerja lokal di sektor usaha budidaya ikan bandeng ini diantaranya terdiri dari pekerja rehab pematang atau pembodem, pengangkut hasil panen, dan
pengoperasi alat panen arad. Pendapatan perbulan untuk pekerja rehab pematang atau pembodem berkisar antara Rp 125.000
– Rp 350.000, sedangkan untuk pekerja pengangkut hasil panen pendapatan sebesar Rp.400.000 dan Rp
120.000 untuk pekerja pengoperasi alat panen. Seluruh tenaga kerja, memiliki hari kerja dua sampai tiga hari dalam seminggu dengan jumlah jam kerja rata-rata
tidak lebih dari enam jam sehari, kecuali pada saat musim panen.
6.2 Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Produksi Ikan Bandeng