Macam-macam zat gizi Nutrisi Pemenuhan Kebutuhan Nutrisi . Permasalah Nutrisi Pada Lansia

secara umum yaitu masih besarnya jumlah lansia yang berada di bawah garis kemiskinan, makin melemahnya nilai kekerabatan sehingga anggota keluarga yang berusia lanjut kurang diperhatikan, dihargai dan dihormati, berhubung terjadi perkembangan pola kehidupan keluarga yang secara fisik lebih mengarah pada bentuk keluarga kecil, akhirnya kelompok masyarakat industri yang memiliki ciri kehidupan yang lebih bertumpu kepada individu dan menjalankan kehidupan berdasarkan perhitungan untung rugi, lugas dan efisien yang secara tidak langsung merugikan kesejahteraan lansia, masih rendahnya kuantitas dan kualitas tenaga professional dalam pelayanan lansia dan masih terbatasnya sarana pelayanan dan fasilitas khusus bagi lansia dalam berbagai bidang pelayanan pembinaan kesejahteraan lansia, serta belum membudayanya dan melembaganya kegiatan pembinaan kesejahteraan lansia. 2.4 Pemenuhan Kebutuhan Nutrisi Pada Lansia 2.4.1. Pengertian nutrisi Menurut Wartonah 2003 nutrisi merupakan zat-zat gizi dan zat lain yang berhubungan dengan kesehatan dan penyakit termasuk keseluruhan proses dalam tubuh manusia untuk menerima makanan atau bahan-bahan dari lingkungan hidupnya dan mengunakan bahan-bahan tersebut untuk aktifitas penting dalam tubuhnya serta mengeluarkan sisanya. Dampak dari pemenuhan nutrisi pada lansia akan menjaga kondisi lansia menjadi sehat, tidak gampang terserang penyakit serta memelihra status giznya.

2.4.2 Macam-macam zat gizi Nutrisi

Zat-zat gizi nutrisi terdiri dari Karbohidrat, Protein, Lemak, air, mineral, Universitas Sumatera Utara vitamin dan serat. Sumber makanan mengandung karbohidrat terutama bersama dari serealia padi-padian, umbi dan olahannya. Sumber makanan yang mengandung lemak berasal dari minyak, lemak, binatang, kelapa dan kacang- kacangan Almatzier, 2003.

2.4.3 Pemenuhan Kebutuhan Nutrisi

Menurut Sediaoetama 2000 jumlah nutrisi yang mencukupi pemenuhan kebutuhan tubuh meliputi : a. Bahan makanan pokok Bahan makanan pokok dianggap yang terpenting di dalam suatu susunan hidangan di Indonesia, karena bila suatu susunan hidangan tidak mengandung bahan makanan pokok tidak dianggap lengkap dan sering orang yang mengkonsumsinya mengatakan belum makan, meskipun perutnya telah kenyang. b. Bahan makanan lauk pauk Golongan bahan makanan ini disebut lauk pauk, karena memang mencakup bahan pangan ikan, daging, kacang-kacangan. Pada umumnya kelompok bahan makanan ini merupakan sumber utama protein di dalam hidangan. c. Bahan makanan sayur dan bahan makanan buah Kedua kelompok bahan makanan ini termasuk bahan nabati, bahan makanan sayur dan buah, umumnya merupakan penghasil vitamin dan mineral.

2.4.4 . Permasalah Nutrisi Pada Lansia

Universitas Sumatera Utara Menurut Budi 1998 masalah nutrisi pada lansia dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain: a. Nutrisi yang berlebihan Kebiasaan pola makan yang banyak pada usia muda yang menyebabkan berat badan berlebihan. Kebiasaan itu sukar untuk dirubah pada masa lansia, padahal lansia dalam pola makan perlu mengurangi asupan makanan, karena aktivitas fisik yang menurun, apabila berlanjut akan terjadi kegemukan dan merupakan pencetus penyakit jantung, diabetes mellitus, hipertensi. b. Kurangnya Nutrisi Pada lansia apabila kekurangan nutrisi disebabkan adanya masalah- masalah sosial ekonomi serta gangguan penyakit. Konsumsi kalori, protein yang kurang dari yang dibutuhkan akan menyebabkan berat badan berkurang dari normal. Jika berlanjut akan menyebabkan kerusakan-kerusakan sel yang berakibat rambut rontok, daya tahan terhadap penyakit menurun. Pada lansia yang mengalami malnutrisi kekurangan gizi akibat penurunan nafsu makan yang disebabkan berkurangnya kepekaan indera perasa dan penciuman yang umum terjadi pada lansia. c. Kurang Vitamin Kurangnya mengkonsumsi buah dan sayur sayuran sebagai sumber vitamin dan mineral dalam makanan maka akan menyebabkan nafsu makan berkurang, penglihatan menurun, serta kulit kering, lesu, dan tidak bersemangat.

2.4.5. Faktor-faktor yang mempengaruhi pemenuhan kebutuhan nutrisi