Minat Baca Mahasiswa Pembahasan Hasil Analisis Data

commit to user 82 yang layak baik buku baru maupaun buku-buku lama. Salah satunya adalah dengan memberi sampul sehingga buku terkesan lebih rapi dan lebih terawat. Selain itu, petugas perpustakaan harus selalu melakukan penyemprotan terhadap bahan-bahan pustaka sehingga bahan pustaka selalu terlindung dari benda-benda parasit, seperti jamur. Hal ini sesuai dengan pernyataan mahasiswa untuk tidak setuju pada item nomor 37, yaitu saya mengetahui bahwa petugas perpustakaan selalu melakukan penyemprotan terhadap koleksi bahan pustaka. Selain penyemprotan dapat juga dilakukan dengan cara lain, yakni fumigasi atau pengasapan yang bertujuan untuk membunuh jamur maupun serangga yang tumbuh pada bahan kertas Lasa HS, 2007:163-165. Dengan adanya penyemprotan atau pengasapan maka bahan-bahan pustaka akan terlindung dari jamur dan serangga sehingga tidak mudah rusak. Mahasiswa pun telah ikut serta dalam proses pemeliharaan koleksi bahan pustaka. Hal ini terbukti dengan pernyataan item nomor 29 dan 30 dimana sebagian besar mahasiswa selalu menaati peringatan atau rambu-rambu yang berlaku dan selalu mempunyai kesadaran tentang pentinganya peduli terhadap keutuhan bahan pustaka dengan tidak mencoret-coret, tidak merobek dan tidak menghilangkannya. Dengan adanya pemeliharaan yang terus menerus baik dari pihak petugas perpustakaan maupun dari mahasiswa maka akan tercipta koleksi bahan pustaka yang selalu bersih, rapi, dan terawat sehingga nantinya mahasiswa pun akan tertarik untuk lebih giat memanfaatkan bahan-bahan pustaka tersebut sebagai bacaan yang mampu memberikan informasi yang tengah dibutuhkan.

3. Minat Baca Mahasiswa

Tingkat pencapaian minat baca mahasiswa adalah 70,37. Bila melihat tingkat pencapaian pengadaan koleksi bahan pustaka sebesar 60,05 dan pemeliharaan koleksi bahan pustaka sebesar 65,17, maka minat baca mahasiswa yang telah dicapai tersebut perlu ditingkatkan lagi. commit to user 83 Dari data yang diperoleh, dapat diketahui bahwa mahasiswa yang mempunyai skor tinggi dalam variabel pengadaan koleksi bahan pustaka dan pemeliharaan koleksi bahan pustaka mempunyai nilai yang tinggi juga dalam minat baca mahasiswa. Hal ini menunjukkan bahwa pengadaan koleksi bahan pustaka dan pemeliharaan koleksi bahan pustaka secara bersama-sama dapat mempengaruhi minat baca mahasiswa. Dengan adanya pengadaan koleksi bahan pustaka yang teratur ditunjang dengan pemeliharaan koleksi bahan pustaka yang optimal maka minat baca mahasiswa dapat dicapai dengan optimal pula. Pada dasarnya, koleksi bahan pustaka di UPT Perpustakaan UNS telah membangkitakan rasa ingin tahu dalam diri mahasiswa untuk membacanya. Hal ini sesuai dengan pernyataan item nomor 44 dengan nilai tertinggi 422. Namun demikian, masih ada sebagian mahasiswa yang tidak setuju dengan pernyataan item nomor 48 yang sekaligus merupakan nilai terendah 258, yaitu saya selalu membaca karena telah terbiasa membaca bahan pustaka yang tersedia di perpustakaan. Oleh karena itu, sebaiknya dari pihak UPT Perpustakaan UNS selalu berusaha menyelenggarakan program untuk menumbuhkan kebiasaan membaca melalui beberapa kegiatan, seperti pameran dan bazar buku. Selain itu, dapat juga dengan memperbaharui suasana ruang baca perpustakaan menjadi lebih nyaman sehingga mahasiswa akan merasa betah untuk membaca. Namun demikian, kedua hal tersebut yakni pengadaan dan pemeliharaan koleksi bahan pustaka tidak semata-mata dinyatakan sebagai faktor mutlak yang mempengaruhi minat baca mahasiswa, akan tetapi masih banyak faktor yang lainnya yang tidak tercakup dalam penelitian ini, seperti tata ruang dan layanan perpustakaan. commit to user 84

BAB V SIMPULAN, IMPLIKASI DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil analisis statistik untuk menguji hipotesis yang telah dilakukan dengan analisis regresi linier berganda dan pembahasan analisis data, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: 1. Persepsi pengadaan koleksi bahan pustaka mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap minat baca mahasiswa di UPT Perpustakaan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Hal ini didukung oleh nilai r hitung r tabel atau 0,663 0,195 pada taraf signifikansi 5 2. Pemeliharaan koleksi bahan pustaka mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap minat baca mahasiswa di UPT Perpustakaan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Hal ini didukung oleh nilai r hitung r tabel atau 0,883 0,195 pada taraf signifikansi 5 3. Persepsi pengadaan dan pemeliharaan koleksi bahan pustaka mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap minat baca mahasiswa di UPT Perpustakaan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Hal ini didukung oleh nilai F hitung F tabel atau 341,369 3,09 pada taraf signifikansi 5 4. Persamaan garis regresi Ŷ = -8,907 + 0,181 X 1 + 0,284 X 2 . Dalam persamaan regresi diperoleh koefisien regresi untuk masing-masing variabel adalah persepsi pengadaan koleksi bahan pustaka = 0,181 dan pemeliharaan koleksi bahan pustaka = 0,284. Nilai koefisien regresi terbesar adalah 0,284 sehingga dapat disimpulkan bahwa dari kedua variabel bebas yang memiliki pengaruh paling besar terhadap minat baca mahasiswa adalah variabel pemeliharaan koleksi bahan pustaka. 5. Besarnya sumbangan relatif dan sumbangan efektif berdasarkan hasil perhitungan adalah: a. Sumbangan relatif variabel persepsi pengadaan koleksi bahan pustaka terhadap minat baca mahasiswa sebesar 25,3