Pengetian Perpustakaan Tinjauan Tentang Perpustakaan

commit to user 9

BAB II LANDASAN TEORI

A. Tinjauan Pustaka

1. Tinjauan Tentang Perpustakaan

a. Pengetian Perpustakaan

Perpustakaan merupakan sebuah infrastruktur jantung pendidikan yang keberadaannya sangat dibutuhkan bagi semua pihak. Perpustakaan mempunyai peranan yang signifikan khususnya untuk mendukung program gemar membaca dan meningkatkan literasi informasi, juga untuk mengembangkan siswa supaya mereka dapat belajar secara lebih independen atau mandiri. Lepas dari itu, saat ini pengertian perpustakaan masih mengalami perubahan dan perkembangan sesuai dengan berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi informasi yang semakin pesat. Dalam pengertian yang sederhana, Lasa Hs 2007:19 mengemukakan bahwa “Perpustakaan diartikan sebagai kumpulan buku atau bangunan fisik sebagai tempat buku dikumpulkan dan disusun menurut sistem tertentu untuk kepentingan pemakai”. Oleh karena itu, perpustakaan merupakan tempat untuk menambah ilmu pengetahuan, mendapat keterangan, atau tempat mencari hiburan. Konsep perpustakaan memang selalu diidentikan dengan buku dan aspeknya yang mencakup ruangan, koleksi, penyimpanan, dan pemanfaatan. Perpustakaan adalah suatu unit kerja dari suatu badan atau lembaga tertentu yang mengelola bahan –bahan pustaka, baik berupa buku–buku maupun bukan buku non book material yang diatur secara sistematis menurut aturan tertentu sehingga dapat digunakan sebagai sumber informasi oleh setiap pemakainya Ibrahim Bafadal, 2005:3 Pendapat senada juga diungkapkan oleh Pawit M.Yusuf dan Yaya Suhendar, sebagai berikut: Secara umum perpustakaan mempunyai arti sebagai suatu tempat yang didalamnya terdapat kegiatan penghimpunan, pengolahan, dan penyebarluasan pelayanan segala macam informasi, baik yang tercetak maupun yang terekam dalam berbagai media seperti buku, commit to user 10 majalah, surat kabar, film, kaset, tape recorder, video, komputer dan lain –lain. Semua koleksi sumber informasi tersebut disusun berdasarkan sistem tertentu dan dipergunakan untuk kepentingan belajar melalui kegiatan membaca dan mencari informasi bagi segenap masyarakat yang membutuhkannya. Dari ketiga pendapat tersebut maka dapat disimpulkan bahwa perpustakaan adalah suatu tempat atau unit kerja dari suatu lembaga tertentu yang didalamnya terdapat usaha –usaha pengelolaan bahan pustaka baik berupa buku maupun bukan buku yang disusun berdasarkan sistem tertentu sehingga dapat dipergunakan oleh para pemakai sebagai sumber informasi.

b. Jenis–jenis Perpustakaan