Sifat-Sifat Cahaya Cahaya Merambat Lurus

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas V 1 2 4 1 2 4 1 2 4 1 2 4 1 2 4 Apabila jalannya cahaya dihalangi oleh karton atau benda gelap lainnya maka berkas cahaya tidak dapat dilihat. Hal ini membuktikan bahwa cahaya merambat lurus. Bukti lainnya yaitu saat berkas cahaya lampu mobil atau sepeda motor dinyalakan di malam hari maka berkas cahayanya tampak merambat lurus. Selain itu, coba kamu perhatikan bayanganmu di siang hari Bayangan yang dibentuk sama dengan bentuk aslinya. Hal ini juga membuktikan bahwa cahaya merambat lurus. Gambar 10.2 Bayangan yang dibentuk sama dengan aslinya. Sediakan alat dan bahannya: 1. Lampu senter satu buah 2. Karton berwarna gelap dua buah berbentuk persegi dengan ukuran yang sama. 3. kayu penjepit dua buah Langkah-langkahnya: 1. Buatlah celah atau lubang di tengah-tengah karton tersebut. 2. Tegakkan kedua karton tersebut dengan penjepit kayu dalam satu garis lurus. gunakan penggaris panjang untuk mengatur posisinya agar lurus 3. Arahkan lampu senter ke lubang karton pertama. 4. Geserlah karton kedua, amati apakah cahaya senter tampak di dinding tembok. Bahan diskusi: 1. Apakah kamu melihat cahaya lampu senter pada dinding tembok? 2. Apakah kamu masih dapat melihat cahaya lampu senter di dinding tembok saat karton kedua digeser lubang tidak sejajar? 3. Apakah kesimpulan dari percobaan ini? Cahaya 1 2 5 1 2 5 1 2 5 1 2 5 1 2 5

2. Cahaya Menembus Benda Bening

Pernahkah kamu melihat kolam renang? Coba perhatikan kolam renang Kita dapat melihat dasar kolam dengan jelas. Mengapa dasar kolam renang tersebut dapat terlihat jelas? Coba perhatikan juga saat seekor elang melihat ikan di laut dan menangkapnya dengan cepat. Seandai- nya air kolam renang dan air laut keruh, apakah dasar kolam dan ikan di laut dapat terlihat? Kita dapat melihat dasar kolam. Elang dapat melihat ikan di laut. Ini karena benda yang dikenai cahaya air berupa benda bening. Benda bening adalah benda yang dapat meneruskan sebagian besar cahaya yang diterimanya. Jadi, air yang jernih termasuk benda bening. Selain benda bening terdapat pula benda yang tidak dapat ditembus cahaya. Benda ini dinamakan benda gelap. Apa saja yang tergolong benda bening dan benda gelap? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, coba lakukan kegiatan berikut ini. Saatnya Mencoba Benda Bening dan Benda Gelap Mari kita lakukan kegiatan sederhana berikut ini. Tujuan: Mengelompokkan benda bening dan benda gelap. Gambar 10.3 Cahaya dapat me- nembus air yang bening sehingga elang dapat melihat ikan dia air. Kamu sudah mengetahui bahwa cahaya merambat lurus. Coba sekarang kamu cari peristiwa lain atau peralatan yang menunjukkan sifat cahaya ini Aku Perlu Tahu Pada zaman dahulu orang belum mengenal tentang adanya jam. Bagaimana orang pada zaman itu mengerti pergantian waktu? Orang pada zaman dahulu menggunakan bayangan yang ditimbulkan cahaya matahari sebagai penunjuk waktu. Panjang pendek bayangan yang dibentuk menunjukkan perubahan waktu jam. Pada abad ke-8 sebelum Masehi, orang Mesir membuat jam matahari. Jam ini hanya berfungsi saat matahari bersinar di siang hari. Walau demikian pembuatan jam matahari merupakan titik awal pencarian dan ditemukannya jam. Ilmu Pengetahuan Alam Kelas V 1 2 6 1 2 6 1 2 6 1 2 6 1 2 6 Sediakan alat dan bahannya: 1. lampu senter satu buah 7. kaca bening 2. layar satu buah 8. karton berwarna hitam 3. kertas tipis 9. triplek 4. karton 10. gelas berisi air benig 5. plastik 11. gelas berisi air kopi 6. kertas berwarna 12. gelas berisi air sabun Langkah-langkahnya: 1. Letakkan layar di meja. 2. Letakkan kertas tipis di depan layar pada posisi sejajar. Kertas dapat kamu letakkan di penjepit. Atau mintalah tolong temanmu untuk memeganginya. Akan tetapi jangan sampai tangan temanmu menghalangi sinar. 3. Amati berkas cahaya lampu senter yang diterima layar. 4. Ulangi langkah-langkah di atas dengan mengganti bahan yang sudah kamu sediakan. 5. Salin tabel di bawah ini dalam buku tugasmu. Kemudian catat hasil pengamatanmu ke dalam tabel tersebut. Bahan diskusi: 1. Bagaimana keadaan layar saat lampu senter disorotkan ke setiap benda uji? Apakah ada perbedaan antara benda satu dengan yang lain? 2. Apakah kesimpulan dari kegiatan ini? Benda 1. 2. 3. 4. 5. No. Keterangan Benda dapat dikelompokkan menjadi tiga. Benda tersebut adalah benda bening seperti kaca. Benda tembus cahaya seperti kertas tipis. Dan benda tidak tembus cahaya seperti karton hitam. Sifat cahaya yang dapat menembus benda bening diperlukan dalam kehidupan kita sehari-hari. Misalkan bumi yang kita huni ini memiliki lapisan udara yang disebut atmosfer. Walaupun lapisan atmosfer cukup tebal, cahaya matahari dapat menerangi bumi. Ini terjadi karena cahaya matahari dapat menembus lapisan atmosfer. Perhatikan juga jendela kaca di rumah atau sekolahmu. Cahaya dapat menembus benda bening yaitu kaca, sehingga ruangan dalam rumah dan sekolah menjadi terang.