Efesiensi Mekanisme Pengajuan Pembiayaan Griya BSM

c. Setelah itu diserahkan kepada CFBC pusat, yang akan dianalisis oleh sebuah Tim Analisis LPA dan LKU yakni Laporan Penilaian Anggunan dan Laporan Kunjungan Usaha, untuk menentukan maksimal pembiayaan yang bisa diberikan oleh BSM d. Dari pihak LKU dan LPA dilakukan komite awal,scorring akhir, dan komite akhir. Setelah hasil komite didapatkan, BSM akan mengabari nasabah untuk tahap selanjutnya e. Bank Syariah Mandiri kemudian akan memberikan rincian biaya2 yang dan SP3 yaitu Surat Penegasan Pembiayaan Griya f. SP3 harus sudah ditanda tangani dan dibawa saat akad berlangsung g. Dua hari sebelum Akad, penjual menyerahkan sertifikat asli untuk di cek keasliannya di BPN h. Satu hari sebelumnya, Bank Syariah Mandiri akan meminta nasabah untuk mentransfer biaya, yaitu biaya pajak karena harus segera dibayarkan ke BPN melalu Notaris. i. Pada saat akad , pembeli harus membawa KTP asli suami istri, Kartu Keluarga asli, Buku nikah asli, dan buku tabungan yg asli. Penjual membawa KTP asli suami istri, Kartu Keluarga asli, Buku nikah asli, dan bukti pembayan pajak akan diberikan ke nasabah kita dari notaris yang bersangkutan j. Setelah akad berjalan, pada hari itu pula dana pembiayaan sudah dapat dicairkan hanya dalam jangka waktu dua sampai tiga jam saja.

D. Kemudahan Prosedur Pencairan dan Pengembalian Dana

Pembiayaan Griya BSM ini melayani Pembelian rumah baru, pembelian rumah second, renovasi rumah yang dikerjakan sendiri kontraktor dibatasi untuk pembelian material bangunan, take over, take over + Top Up, pembangunan rumah, pembelian kavling tanah yang langsung akan dibangun rumah tinggal. Pembiayaan Griya BSM memiliki batas minimal pencairan, untuk BSM memberikan kemudahan dalam prosedur pencairan Dana sebagai berkut: 49 Maksimal pencairan yang di berikan BSM adalah 90 untuk rumah baru dan 80 untuk rumah second dengan asumsi DP minimal 10 untuk rumah baru dan 20 untuk rumah second. Untuk Take over, bank akan membiayai secara keseluruhan. Untuk Take Ovet + Top Up atau renovasi maksimal 70 dari RAB yang dibuat, karena asumsi bank 30 utk tenaga kerja dan 70 utk material. Untuk Rumah second harus dilengkapi SPR surat penawaran penjualan rumah, untuk rumah baru dilampirkan dengan surat bukti booking fee, selain sertifikat IMB, dan PBB. Dan pembelian tanah kosong, apabila tanah itu akan dibangun,maka bank akan bermurabahah dengan tanahnya dulu. Setelah persyaratan lengkap dan semua sertifikat dan pajak sudah dibereskan sejak sebelum akad dilaksanakan, maka saat akad terjadi, pada hari itu pula dana bisa dicairkan, hanya memerlukan waktu sekitar 2-3 jam setelah akad selesai. Maka nasabah tidak perlu menunggu berhari-hari untuk mencairkan dana tersebut. Pada saat pengembalian dana, Bank Syariah Mandiri pun memberikan kemudahan- kemudahan mencicil seperti yang telah disepakati dari awal antara pihak Bank dan pihak nasabah dengan kewajiban nasabah mencicil tiap bulannya. Namun apabila suatu hari sang nasabah hendak menyelesaikan kewajibannya dengan mebayar semua sisa kewajiban nasabah, 49 Hasil wawancara pribadi dengan Rima Violeta Coordinator CFE pada tanggal 20 Juli 2011 di Gedung Bank Syariah Mandiri Pondok Indah maka bank tidak akan memberikan pinalti kepada nasabah. Nasabah cukup membayar sisa kekurangan tanpa ditambahkan keuntungan margin bank untuk tahun-tahun selanjutnya. Bahkan saat nasabah melewati waktu jatuh tempo untuk pembayarannya, bank memang akan memberikan denda yaitu 0.069 dari cicilannya perhari, namun denda tersebut langsung disalurkan kepada BAZIS, bukan masuk kedalam daftar keuntungan perusahaan. Jelas terlihat disini bahwa bank hanya ingin memberikan penegasan untuk nasabah membayar kewajibannya seperti yang telah disepakati sejak awal akad.

E. Transparansi Prosedur Persetujuan Calon Nasabah Pembiayaan Griya BSM

Pada Pembiayaan Griya Bank Syariah Mandiri ini, Bank Syariah Mandiri mengutamakan pelayanan dan jasa yang terbaik, termasuk dalam service melayani nasabah yang hendak melakukan pengajuan Pembiayaan Griya ini. Pada saat calon nasabah menghendaki transparansi dalam proses persetujuannya atau bahkan penolakan pembiayaan yang diajukan, maka pihak Bank Syariah Mandiri akan menjelaskan sehingga calon nasabah tersebut mengerti. Bahkan sebelum calon nasabah menanyakan, pihak Bank Syariah Mandiri sudah memberikan edukasi-edukasi mengenai segala sesuatu yang berhubungan dan berkaitan dengan pembiayaan yang diajukan.