Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Penegasan Istilah

Berdasar tabel 1.1 terdapat beberapa buku yang berasal dari satu penerbit yang sama, tetapi berbeda pengarang dan tahun terbit. Buku pelajaran fisika yang tersebar di SMA Negeri se- Kabupaten Kebumen sangat bervariasi, akan tetapi belum sepenuhnya diketahui bagaimana kualitas dari buku tersebut. Dengan banyaknya variasi buku pelajaran fisika yang ada, tentunya memiliki kualitas yang berbeda-beda antara buku yang satu dengan buku yang lain. Berdasarkan uraian di atas, maka penyusun mengambil tema : “Analisis Buku Pelajaran Fisika Sekolah Menengah Atas Kelas X Yang Banyak Digunakan Di SMA Negeri Se- Kabupaten Kebumen”.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dipaparkan, maka permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini meliputi: 1 Tingkat keterbacaan wacana pada buku ajar fisika. 2 Tingkat keterpusatan peserta didik. 3 Tingkat pengembangan keterampilan proses peserta didik. 4 Jenjang kognitif soal latihan pada buku ajar fisika.

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah : 1 Untuk menganalisis tingkat keterbacaan buku ajar fisika. 2 Untuk menganalisis tingkat keterpusatan peserta didik pada buku ajar fisika. 3 Untuk menganalisis tingkat pengembangan keterampilan proses peserta didik pada buku ajar fisika. 4 Untuk menganalisis jenjang kognitif soal latihan pada buku ajar fisika.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah: 1 Guru : dapat memilih dan menyesuaikan buku pelajaran yang sesuai dengan kemampuan dan perkembangan peserta didik. 2 Peserta didik : memberikan wawasan bagi peserta didiksupaya mereka dapat memilih buku pelajaran yang sesuai, sehingga akan menumbuhkan minat dan semangat belajar. 3 Pengarang dan Penerbit : dapat dijadikan sebagai saran dan masukan dalam penulisan, pemeriksaan,dan penerbitan buku pelajaran yang selanjutnya. 4 Penyusun : dapat menambah pengalaman tentang penulisan dan pemilihan buku pelajaran yang baik.

1.5 Penegasan Istilah

Untuk menghindari kesalahan penafsiran terhadap judul penelitian, maka diberikan penegasan istilah yang mengenai: 1 Buku Pelajaran yang digunakan untuk penelitian ini adalah buku yang digunakan untuk menunjang proses pembelajaran di sekolah khususnya pelajaran fisika. Adapun isi, urutan dan cara penulisan buku pelajaran disusun menurut tata cara yang telah ditentukan sesuai dengan proses pembelajaran. 2 Buku pelajaran yang banyak digunakan di SMA Negeri se- Kabupaten Kebumen adalah buku pelajaran yang secara presentase paling banyak digunakan di sekolah-sekolah menengah atas di Kabupaten Kebumen berdasarkan hasil survey. Buku yang dimaksud adalah Fisika untuk SMA Kelas X karangan Marthen Kanginan, Kompetensi Fisika karangan Siswanto dan Sukaryadi, dan Fisika Bilingual karangan Sunardi dan Etsa Indra Irawan. 3 Tingkat keterbacaan buku pelajaran merupakan hal terbaca atau tidaknya suatu bahan bacaan tertentu bagi pembacanya. Ini membahas sulit atau mudahnya suatu bacaan bagi pembacanya. 4 Keterpusatan pada peserta didik menunjukkan seberapa jauh buku pelajaran tersebut disusun supaya pembelajaran terpusat pada peserta didik, sehingga dapat membantu peserta didik untuk lebih aktif belajar dan membantu peserta didik membangun pengetahuannya sendiri. 5 Tingkat pengembangan keterampilan proses menunjukkan sejauh mana buku pelajaran tersebut disusun supaya dapat melatih peserta didik melakukan kegiatan ilmiah untuk memahami suatu konsep dan pemecahan masalah. 6 Jenjang kognitif soal latihan merupakan ukuran kesulitan soal latihan dalam ranah kognitif yang dapat ditentukan dengan skala tertentu menurut Taksonomi Bloom.

1.6 Sistematika Penulisan Skripsi