Pemakaian Bahan Baku Waktu Tunggu Pengadaan Bahan Baku

Tabel 9. Komponen Biaya Penyimpanan Simplisia Jahe Merah dan Adas Soa PT X, 2004 Jenis Simplisia Komponen Biaya Penyimpanan Biaya Penyimpanan Setahun Rpkg Biaya Penyimpanan Seminggu Rpkg Opportunity Cost Rpkg Penyusutan Rpkg Pemeliharaan Bahan Baku Rpkg Jahe Merah 5.535 1.125 150 7.406,08 131,32 Adas Soa 14.760 3.000 150 18.506,08 337,92 Sumber : PT X, 2004 diolah Biaya penyimpanan per minggu yang paling besar adalah untuk simplisia adas soa yaitu sebesar Rp 337,92 sedangkan untuk jahe merah sebesar Rp 131,32. Perbedaan ini disebabkan karena kedua simplisia tersebut memiliki harga per kilogram yang berbeda. Dalam penelitian ini biaya pemeliharaan fasilitas gudang tidak dianalisis. Biaya ini bersifat tetap karena nilainya tidak tergantung pada banyaknya jumlah persediaan yang disimpan. Biaya ini akan tetap dikeluarkan meskipun persediaan ada dalam jumlah yang sedikit.

7.3 Pemakaian Bahan Baku

Pemakaian bahan baku PT X disesuaikan dengan rencana produksi yang disusun oleh bagian produksi. Pemakaian simplisia berfluktuasi sepanjang tahun. Diasumsikan produksi dapat berjalan sesuai dengan rencana produksi yang telah direncanakan sebelumnya. Tingkat pemakaian simplisia jahe merah dan adas soa dapat dilihat pada Tabel 10. Tabel 10. Tingkat Pemakaian Persediaan Simplisia Jahe Merah dan Adas Soa PT X, 2004 Bulan Jenis Simplisia Jahe Merah kg Adas Soa kg Januari 126,5 6 Februari 43 Maret 362,5 318 April 1980 322 Mei 1179 130 Juni 1160,5 167 Juli 243,5 30 Agustus 155 10 September 30 1 Oktober 60,5 2 November 1,3 Desember 18 Total 5.359,8 699,8 Sumber : PT X, 2004 diolah Berdasarkan Tabel 10 pemakaian simplisia pada PT X berfluktuasi sepanjang tahun. Pada bulan Maret sampai Juni pemakaian simplisia meningkat karena PT X mulai menjual produk jamu di daerah Lampung, Bali dan Jakarta Barat dengan memanfaatkan distributor yang ada di daerah tersebut. Pemakaian terendah terjadi pada bulan November, karena pada bulan puasa konsumsi jamu cenderung menurun dan jam kerja karyawan perusahaan berkurang sehingga produksi produk jadi tidak sebanyak bulan-bulan sebelumnya. Berdasarkan catatan perusahaan pada awal bulan Januari 2004 terdapat catatan persediaan awal simplisia jahe merah dan adas soa yang merupakan sisa pemakaian dari periode tahun 2003. Persediaan awal untuk jahe merah sebesar 160 kg dan adas soa sebesar 30 kg.

7.4 Waktu Tunggu Pengadaan Bahan Baku

Waktu tunggu lead time pengadaan persediaan simplisia merupakan waktu yang dibutuhkan sejak simplisia dipesan sampai simplisia tersebut sampai di gudang penyimpanan perusahaan dan siap digunakan dalam proses produksi. Perusahaan belum memiliki catatan detail mengenai waktu tunggu antara pemesanan dan penerimaan pesanan. Berdasarkan keterangan dari pihak perusahaan diperoleh keterangan bahwa waktu tunggu pengadaan simplisia jahe merah dan adas soa adalah 6 hari.

7.5 Sistem Pengendalian Persediaan Bahan Baku Pada PT X