Penyakit akibat Enterobacter sakazakii Cronobacter spp.

11 dengan cepat selama proses pasteurisasi HTST. Penggunaan suhu rekonstitusi 70°C mampu mereduksi Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. hingga 6,51 log Meutia, 2008. Nilai inaktivasi termal Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. yang diperoleh sejumlah peneliti cukup beragam. Gambar 2. menunjukan nilai D Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. lokal yang diperoleh dari hasil penelitian Ardelino 2010 dan akan digunakan pada penelitian ini. Isolat YRt2a, YRc3a, dan E9 merupakan isolat lokal asal makanan. Berdasarkan gambar 2. dapat diketahui bahwa kisaran nilai D 54 untuk keempat isolat yang diujikan adalah 7,50 – 9,13 menit, nilai D 56 berada pada kisaran 3,61–4,24 menit, nilai D 58 berkisar antara 1,34 menit hingga 1,39 menit, dan nilai D 60 berada pada rentang 0,71–0,90 menit. Gambar 2. Nilai D Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. Asal Makanan Ardelino, 2011 Hasil tersebut mendekati dengan nilai D 56 yang diperoleh Kim Soo Hwan dan Jong Hyun Park 2007 yaitu sebesar 3,91–4,67 menit namun lebih rendah dibandingkan nilai D 56 yang dilaporkan Nazarowec- White dan Farber 1997 yaitu sebesar 9,75 menit. Bahkan Breeuwer et al. 2003 menemukan nilai D 56 yang lebih rendah yaitu sebesar 2,4 menit. Kisaran nilai D 58 yang dilaporkan Iversen et al . 2003 yaitu sebesar 1,3 menit sedangkan nilai D 58 yang dilaporkan oleh Nazarrowec – White dan Farber 1997 lebih tinggi 3,44 menit dibandingkan nilai D 58 pada penelitian Breeuwer et al. 0,48 menit. Nilai D 60 yang dilaporkan oleh Nazarowec–White dan Farber 1997 lebih tinggi 2,15 menit untuk isolat asal makanan dibandingkan nilai D 60 yang dilaporkan oleh Iversen et al. 2004 adalah 0,73 hingga 1,07 menit pada menstruum pemanas TSB Tryptose Soy Broth. Selain nilai D, Nilai Z yang diperoleh juga cukup bervariasi diantara sejumlah peneliti meskipun masih termasuk kedalam nilai Z sebagian besar foodborne pathogen yang tidak membentuk spora 4°C – 6°C Tomlins dan Ordal 1976. Nilai Z yang diperoleh Nazarowec – White dan Farber 1997 yaitu sebesar 5,82°C untuk isolat asal makanan dan lebih tinggi dibandingkan nilai Z yang diperoleh Iversen et al 2003 yaitu sebesar 5,6°C–5,8°C. Pada penelitian Ardelino 2011 diperoleh nilai Z isolat Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. asal makanan sebesar 5,65 o C hingga 6,10 o C. Keragaman ketahanan panas dan respon Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. terhadap 8.66 4.10 1.39 0.82 7.75 3.61 1.34 0.90 9.13 3.83 1.38 0.89 7.50 4.24 1.39 0.71 0.00 2.00 4.00 6.00 8.00 10.00 12.00 54 56 58 60 54 56 58 60 54 56 58 60 54 56 58 60 ATCC 51329 YRt2a YRc3a E9 Lo g Ni la i D m en it Kode Isolat E. sakazakii 12 perlakuan panas diantara sejumlah peneliti disebabkan oleh adanya perbedaan galur Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. Arroyo et al., 2009 yang dibedakan berdasarkan sumber ditemukannya bakteri tersebut. Bakteri Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. diketahui lebih toleran terhadap panas dibandingkan Enterobacteriaceae lainnya yang mengkontaminasi produk susu Edelson–Mammel dan Buchanan, 2004, Iversen et al., 2004, Nazarowec–White dan Farber, 1997. Data hasil ekstrapolasi pada suhu 72°C menunjukan bahwa Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. berada pada kisaran 0.3203–0.5823 detik dan masih lebih tinggi dibandingkan dengan enterobacter lain yang mengkontaminasi susu seperi Salmonella, Escherichia coli dan Camphylobacter jejuni tapi tidak lebih tahan panas jika dibandingkan dengan waterborne pathogen Listeria monocytogenes Nazarowec–White et al., 1999 dan Iversen et al. 2003 Tabel 4.. Tabel 4. Perbandingan ketahanan panas Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. terhadap beberapa Enterobactericeae Organisme Menstruum pemanas D 72 detik Aeromonas hydrophila Raw milk 0.01476 Campylobacter jejuni Skim milk 0.07033 Escherichia coli Whole milk 0.15669 Klebsiella pneumoniae Human milk 0.00008 Salmonella muenster Whole milk 0.07214 Salmonella senftenberg Whole milk 0.08417 Salmonella typhimurium Whole milk 0.22000 Shigella dysenteriae Whole milk 0.13045 Yersinia enterocolitica Whole milk 0.46086 ATCC51329 Infant formula 0.3417 YRt2a Infant formula 0.5823 YRc3a Infant formula 0.4371 29a – 8 Infant formula 0.3203 Ardelino, 2011 Akan tetapi meskipun terjadi variasi dalam pengukuran resistensi termal Enterobacter sakazakii Cronobacter spp., bakteri tersebut tidak mampu bertahan pada suhu HTST High Temperature Short Time sebesar 72°C selama 15 detik karena proses tersebut dapat mengurangi jumlah bakteri hingga 11 siklus log Nazarowec – White dan Farber 1997. Maka dari itu keberadaan bakteri ini dalam susu formula dimungkinkan akibat dari adanya rekontaminasi Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. pada susu formula setelah tahapan pasteurisasi. Selain perbedaan galur, beberapa faktor lainnya yang dapat menyebabkan perbedaan ketahanan panas Enterobacter sakazakii Cronobacter spp. antara lain kondisi fisiologis bakteri, suhu pertumbuhan inokulum, menstruum pemanas kadar lemak, total padatan, serta konsentrasi gula, dan metodologi recovery cold shock setelah proses pemanasan Knabel et al 1990, kadar air, jumlah inokulum, usia kultur, temperatur pertumbuhan, senyawa penghambat, waktu dan temperatur, konsentrasi garam, kadar karbohidrat, pH, serta efek dari ultrasonics Lewis, 2000.