Latar Belakang Masalah Pengaruh Komunikasi dan Motivasi terhadapat Kinerja Organisasi Pada PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk., Cabang Simpang Pos Medan

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Dalam mencapai sebuah target, komunikasi merupakan salah satu hal yang sangat penting. Komunikasi bagi manusia merupakan hal yang tidak dapat dipungkiri, begitu juga halnya bagi suatu perusahaan. Keberhasilan suatu perusahaan dalam mencapai tujuannya tidak lepas dari bagaimana perusahaan tersebut dapat memberikan pelayanan yang berkualitas. Perusahaan akan selalu berbenah diri untuk melakukan perubahan sehingga apa yang diharapkan oleh konsumen dapat terpenuhi. Di zaman globalisasi seperti sekarang ini, perusahaan sudah pasti akan menghadapi yang namanya persaingan yang ketat dalam segala hal. Persaingan itu menyebabkan perusahaan harus mempertahankan atau bahkan menambah kualitas produk dan jasanya guna memenangkan persaingan tersebut. Untuk menghasilkan barang dan jasa yang berkualitas tidak lepas dari peran penting kinerja sumber daya manusianya, penyampaian komunikasi yang benar dan pemberian motivasi merupakan salah satu cara untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Para karyawan tim marketing yang memiliki kemampuan yang sesuai dengan pekerjaan merupakan salah satu sumber daya yang terpenting dalam perusahaan terkait dengan kinerja organisasi. Sumber daya manusia mempunyai peranan sangat penting dalam mencapai tujuan perusahaan. Untuk menunjang hal itu perusahaan memberikan pelatihan dan pendidikan guna meningkatkan keterampilan dan kemampuan karyawan marketing. Hal itu bertujuan agar para karyawan dapat meberikan yang terbaik bagi perusahaan. Kinerja seseorang merupakan kombinasi dari kemampuan, usaha dan kesempatan yang dapat dinilai dari hasil kerjanya Sulistiyani, 2003:14. Di dalam sebuah perusahaan, hubungan emosional antara bawahan dan atasan merupakan hal yang sangat penting. Untuk Universitas Sumatera Utara menjalin hubungan emosional itu dapat dilakukan dengan memperkuat komunikasi dan pemberian motivasi. Melalui komunikasi dari pimpinan para karyawan dapat memperoleh pengetahuan yang berkaitan erat dalam pencapaian tujuan dan diharapkan dapat menjaga konsistensi dan kontinuitas pelaksanaan dan pencapaian target bisnis. Selain komunikasi, kemampuan pimpinan dalam memotivasi karyawan merupakan hal yang sangat penting juga dikarenakan dengan memotivasi karyawannya seorang pimpinan dapat mengoptimalkan kecakapan seorang karyawan. Motivasi merupakan kegiatan yang mengakibatkan, menyalurkan, dan memelihara prilaku manusia. Motivasi merupakan subyek yang penting bagi seorang manajer, karena menurut definisi manajer harus bekerja dengan dan melalui orang lain. Manajer perlu memahami orang-orang berperilaku tertentu agar dapat mempengaruhinya untuk dapat bekerja sesuai dengan yang di inginkan organisasi. Motivasi yang ada pada seseorang merupakan kekuatan pendorong yang akan mewujudkan suatu perilaku untuk mencapai tujuan dan kepuasan diri. Dan motivasi merupakan masalah yang kompleks dalam organisasi, karena motif tidak dapat diamati atau diukur secara langsung, tetapi harus disimpulkan dari perilaku yang tampakkelihatan. Dan Motivasi juga berkaitan dengan bagaimana sistem komunikasi yang ada di sebuah perusahaan, dalam komunikasi tak jarang terselip bagian untuk memotivasi seorang karyawan agar lebih maksimal dalam meningkatkan kinerjanya. PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Cabang Simpang Pos Medan adalah salah satu lembaga yang memenuhi kebutuhan komunikasi dalam rangka meningkatkan semangat kerja agar terciptanya karyawan yang berhasil dalam mencapai tujuan perusahaan. Berdasarkan data yang diperoleh dari bagian pemasaran, Kinerja PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Cabang Simpang Pos Medan dapat dilihat dari pencapaian target dari tahun 2010 sampai dengan tahun 2012 adalah sebagai berikut : Tabel 1.1 Target dan Realisasi Dana Tahun 2008 - 2012 Universitas Sumatera Utara Rp. 000.000,- Tahun Target Rp. Realisasi Rp. Persen Realisasi 2008 2009 2010 2011 2012 697.565 775.072 861.192 956.880 1.063.200 731.589 795.587 893.563 1.175.537 904.592 104.87 102.64 103.76 122.86 85.08 Sumber : Bagian Pemasaran PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Cabang Simpang Pos Medan 2013 Dengan demikian dari Tabel 1.1 dapat dilihat bahwa target PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Cabang Simpang Pos Medan pada tahun 2008 sampai dengan tahun 2011 terus mengalami pertumbuhan, memenuhi target bahkan melebihinya, dibandingkan pada tahun 2012 target sangat menurun dan realisasinya juga sangat jauh dari target yang telah ditentukan. Berdasarkan data yang ada pada tahun 2008 sampai dengan tahun 2011 berarti ada kepercayaan lebih yang diberikan nasabah kepada Bank Mandiri dibanding dengan tahun berikutnya, dan ini sangat berkaitan dengan pelayanan terbaik yang juga ditingatkan para karyawan kepada nasabah. Sehubungan dengan pelayanan tersebut, hubungan dengan nasabah harus diperhatikan karena hal ini berpengaruh pada pencapaian target. Hal ini dapat kita lihat dari Tabel 1.1 yang menunjukkan adanya penurunan yang cukup drastis dalam hal realisasi pencapaian target. Menurut hasil survey yang diambil dari 10 orang karyawan di bagian marketing dan back office adanya karyawan lama yang dirotasi dan cukup banyaknya karyawan baru yang baru bergabung di PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Cabang Simpang Pos Medan menyebabkan adanya penurunan kinerja ini. Hal ini dikarenakan tidak mampunya karyawan untuk beradaptasi dengan lingkungan mereka yang baru. Mereka belum mampu mengembangkan potensi yang ada didalam diri mereka sendiri sehingga tidak tinbul rasa semangat untuk bekerja. Universitas Sumatera Utara Agar pegawai dapat bekerja dengan semangat sehingga hasilnya maksimal, mereka harus diberi kesempatan untuk bekerja dalam suasanan “kerja sama” dan setiap orang harus bertanggung jawab penuh terhadap tugasnya masing-masing. Disamping motivasi yang berasal dari diri sendiri, peranan pimpinan sangat besar dalam memotivasi pegawai agar bekerja sesuai dengan program yang telah ditetapkan oleh perusahaan atau organisasi tersebut. Disamping motivasi, komunikasi efektif juga mutlak diperlukan dalam suatu organisasi. Komunikasi yang efektif mendukung terciptanya semangat kerja yang tinggi yang dapat dilihat dari kedisiplinan termasuk didalamnya kehadiran, waktu yang digunakan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan dan juga kontribusi yang dapat diberikan kepada perusahaan tempat dia bekerja. Dengan adanya komunikasi yang efektif, seorang pimpinan dapat memberikan perintah kerja atau tugas kepada bawahannya secara lisan dan tertulis. sehingga pegawai tersebut dapat mengerjakan tugasnya dengan baik sesuai dengan perintah atasannya sehingga kesalahan dalam mengerjakan tugas dapat ditekan sekecil mungkin. Berdasarkan uraian yang telah dikemukakan di atas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian dalam sebuah skripsi yang berjudul “Pengaruh Komunikasi dan Motivasi Terhadap Kinerja Organisasi pada PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Cabang Simpang Pos Medan”.

1.2 Perumusan Masalah