Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

3 Gambar 1. Diagram dinamika dari suatu stok yang dieksploitasi Sumber: modifikasi King 1995

1.2. Rumusan Masalah

Sifat dasar sumberdaya ikan adalah milik bersama common property, yang pemanfaatannya dapat digunakan pada waktu bersamaan oleh lebih dari satu individu atau satuan ekonomi open acces. Sifat dasar inilah yang memudahkan keluar masuknya individu atau pelaku usaha dalam upaya pemanfaatan sumberdaya ikan. Mengingat sumberdaya ikan memiliki sifat yang terbatas dan dapat rusak, perlu dilakukan pengelolaan yang dapat menjamin pemanfaatan sumberdaya yang dimanfaatkan tersebut berkelanjutan dan bertanggung jawab. Perubahan dinamika sumberdaya yang dieksploitasi tidak terlepas dari hal-hal yang dipengaruhi mortalitas penangkapan. Menurut dkp.go.id 2009 tingkat eksploitasi sumber daya ikan pelagis kecil di Wilayah Pengelolaan Perikanan WPP Laut Jawa telah mengalami tangkap lebih over fishing. Tangkap lebih diduga sebagai salah satu penyebab utama semakin mengecilnya ukuran panjang ikan yang tertangkap sehingga diperlukan suatu sistem penanganan dan pengelolaan perikanan yang tepat. Melihat pentingnya peranan informasi pertumbuhan, baik berdasarkan panjang maupun bobot, serta belum tersedianya informasi yang dimaksudkan untuk ikan tembang Sardinella maderensis, diperlukan suatu kajianpenelitian yaitu studi kasus tentang penyebaran kelompok umur berdasarkan analisis frekuensi panjang berikut hubungan antara panjang total dan bobot tubuh ikan tembang. Selain itu, data panjang total dan bobot tubuh tersebut dapat memberikan nilai faktor kondisi Condition Factor; CF ikan tembang yang dapat menggambarkan kondisi stok ikan tembang di perairan Teluk Jakarta. Rekruitmen Pertumbuhan Stok Ikan yang dieksploitasi Mortalitas penangkapan Mortalitas alami 4 Gambar 2. Pendekatan masalah kajian stok di suatu perairan

1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Mengkaji pola pertumbuhan dan faktor kondisi serta perubahan posisi kelompok umur ikan tembang Sardinella maderensis di perairan Teluk Jakarta. 2. Menduga parameter pertumbuhan populasi ikan tembang S. maderensis di perairan Teluk Jakarta 3. Menduga mortalitas ikan tembang S. maderensis di perairan Teluk Jakarta serta keterkaitannya dengan pengelolaan stok yang berkelanjutan.

1.4. Manfaat Penelitian Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi biologi berupa laju