Deskriptif Pasta Gigi Pepsodent

g. Bahan pengawet, berfungsi untuk menjaga struktur fisik, kimiawi dan biologi pasta gigi. Bahan ini haruslah tidak bersifat toksik. Bahan pengawet yang digunakan sodium benzoat. h. Bahan Fluoride, merupakan salah satu zat yang berfungsi untuk pertumbuhan dan kesehatan gigi, melapisi struktur gigi dan ketahanannya terhadap proses pembusukan serta pemicu mineralisasi. Fluor memberikan efek deterjen dan unsur kimia untuk mengeraskan lapisan email gigi. Fluoride yang banyak digunakan salah satunya Sodium Fluoride NaF. Penggunaan Fluoride di Indonesia dalam tiap tube pasta gigi tidak lebih dari 500 ppm untuk pasta gigi anak-anak dan mengurangi penambah rasa untuk mencegah anak-anak agar tidak menelan pasta gigi tersebut.

D. Deskriptif Pasta Gigi Pepsodent

Pasta gigi Pepsodent adalah pasta gigi pertama di Indonesia yang memperkenalkan pasta gigi dengan fluoride sebelum tahun 1980-an dan satu- satunya pasta gigi di Indonesia yang secara aktif mendidik dan mempromosikan kebiasaan untuk menyikat gigi pada program melalui sekolah-sekolah dan memberikan layanan pemeriksaan gigi gratis. Pasta gigi Pepsodent adalah pemimpin merek di sebagian negara-negara Asia di mana Indonesia dan India merupakan pasar terbesarnya. Pada tahun 2005, pasta gigi Pepsodent adalah satu-satunya merek pasta gigi yang direkomendasikan oleh World Dental Federation dan Persatuan Dokter Gigi Indonesia PDGI. Pasta gigi Pepsodent merealisasikan misinya dan bekerja Universitas Sumatera Utara sama dengan Departemen Kesehatan dan Pendidikan serta Persatuan Dokter Gigi Indonesia PDGI. Sejak tahun 1990 Pepsodent telah melakukan program dengan terjun langsung ke sekolah-sekolah hingga tahun 2006. Kegiatan ini menjangkau lebih dari 3,2 juta anak-anak Indonesia dan sampai saat ini jumlahnya terus meningkat. Pemeliharaan gigi menurut World Health Organization WHO adalah masalah kesehatan yang utama pada hampir seluruh negara-negara industri yang melibatkan 60 sampai 90 anak-anak usia sekolah dan hampir seluruh orang dewasa. Dari tahun ke tahun PT.Unilever Indonesia,Tbk terus berusaha memahami kebutuhan konsumen, salah satunya melakukan berbagai inovasi produk. Adapun inovasi produk pasta gigi Pepsodent yang dilakukan PT.Unilever Indonesia, Tbk untuk menjangkau semua kalangan konsumen yaitu: 1. Pasta gigi Pepsodent Gigi Susu Strawberry Pepsodent Gigi Susu Strawberry adalah pasta gigi yang diformulasikan khusus untuk gigi susu anak – anak dengan rasa buah strawberry yang akan merawat gigi susu tetap sehat. Mengandung kadar Fluoride yang rendah 500 ppm untuk mengurangi resiko bila tidak sengaja tertelan dan Calcium dari ekstrak susu yang membantu daya kerja Fluoride untuk mencegah terbentuknya gigi berlubang. Gambar 3.2 : Pepsodent Gigi Susu Strawberry. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. Universitas Sumatera Utara 2. Pasta gigi Pepsodent Gigi Susu Orange Pepsodent Gigi Susu Orange adalah pasta gigi yang diformulasikan khusus untuk gigi susu anak – anak dengan rasa buah jeruk yang akan merawat gigi susu tetap sehat. Mengandung kadar Fluoride yang rendah 500 ppm untuk mengurangi resiko bila tidak sengaja tertelan dan Calcium dari ekstrak susu yang membantu daya kerja Fluoride untuk mencegah terbentuknya gigi berlubang. Gambar 3.3 : Pepsodent Gigi Susu Orange. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. 3. Pepsodent Sensitive Pepsodent Sensitive merupakan pasta gigi untuk mengurangi rasa ngilu pada gigi dan gusi sensitif akibat kondisi gusi melemah atau menyusut sehingga bagian gigi yang terhubung dengan ujung syaraf tidak terlindung dari pengaruh luar. Diformulasikan dengan Potassium Citrate yang dapat menyerap ke dalam struktur gigi dan meredakan rasa ngilu di daerah sensitif secara cepat. Sehingga rasa ngilu dapat dihilangkan sejak pertama kali menyikat gigi. Kombinasi Zinc dan Triclosan mencegah terjadinya berbagai masalah gusi untuk mengurangi resiko gigi sensitif di kemudian hari, dilengkapi juga dengan Fluoride 1500 ppm yang melindungi email gigi untuk mencegah gigi berlubang. Universitas Sumatera Utara Gambar 3.4 : Pepsodent Sensitive. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. 4. Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang memberikan perlindungan terhadap gigi berlubang hingga 12 jam dilengkapi Fluoride yang membentuk lapisan pelindung email gigi sehingga gigi lebih kuat dan tidak mudah berlubang dengan kandungan optimal 1500 ppm, juga Calcium yang membantu kerja Fluoride untuk melindungi gigi. Gambar 3.5 : Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. 5. Pepsodent Whitening Pepsodent Whitening membuat gigi sehat dan tampak lebih putih alami dalam 2 minggu. Mengandung bahan aktif 1,12 Sodium Monofluorophosphate dan 0,7 Perlite sebagai bahan alami yang membantu mengangkat noda pada permukaan gigi sehingga gigi tampak lebih putih alami. Universitas Sumatera Utara Gambar 3.6 : Pepsodent Whitening. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. 6. Pepsodent Herbal Pepsodent Herbal membantu memperkuat dan menyehatkan gigi serta mencegah rasa tidak nyaman di mulut. Diformulasikan dengan CAPB sebagai bahan pembersih yang lebih lembut, membuat pasta gigi ini 45 lebih lembut dibandingkan pasta gigi biasa. Kandungan Fluoride 1000 ppm dengan bahan aktif 1,12 Sodium Monofluorophosphate membentuk lapisan pelindung email gigi sehingga gigi lebih kuat dan tidak mudah berlubang. Formula pasta gigi ini mengandung ekstrak bahan alami jeruk nipis, aloe vera dan daun sirih. Gambar 3.7 : Pepsodent Herbal. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. 7. Pepsodent Complete + Gum Care Pepsodent Complete + Gum Care memberikan perawatan terbaik dan menyeluruh untuk kesehatan mulut dan mencegah gusi berdarah. Diformulasikan dengan Zinc Citrate 2 sebagai bahan anti-plak yang Universitas Sumatera Utara mencegah terjadinya penumpukan plak yang merupakan penyebab utama berbagai masalah gigi dan gusi. Selain itu dilengkapi juga dengan Triclosan 0.3 bahan anti-kuman yang mampu melawan kuman setelah menyikat gigi. Kandungan Fluoride 1500 ppm yang membentuk perisai sekitar email gigi untuk mencegah gigi berlubang dan Calcium yang membantu kerja Fluoride. Gambar 3.8 : Pepsodent Complete + Gum Care. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. 8. Pepsodent Complete 12 Pepsodent Complete 12 memberikan perlindungan terhadap gigi berlubang hingga 12 jam dan membantu mencegah 12 masalah gigi dan mulut. Mengandung Germicheck formula yang mampu melawan kuman hingga 12 jam setelah menggosok gigi, dilengkapi Fluoride yang membentuk lapisan pelindung email gigi sehingga gigi lebih kuat dan tidak mudah berlubang dengan kandungan optimal 1500 ppm, juga Calcium yang membantu bekerja melawan kuman ketika dan sesudah menggosok gigi hingga 12 jam. Universitas Sumatera Utara Gambar 3.9 : Pepsodent Complete 12. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. 9. Pepsodent Center Fresh Pepsodent Center Fresh dengan mouthwash memberikan sensasi ekstra segar dan pencegah gigi berlubang. Kandungan bahan aktif 0,32 Sodium Fluoride dengan lapisan dalam gel dan mouthwash yang membantu melawan bakteri. Gel dengan aksi pencegah gigi berlubang yang mengandung Fluoride di lapisan luar. Hasilnya sensasi ekstra segar dan pencegah gigi berlubang. Gambar 3.10 : Pepsodent Center Fresh. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. 10. Pepsodent Complete 8 Action Pepsodent Complete 8 Action dengan advanced complete care formula, lebih dari sekedar pasta gigi biasa. Memberikan 8 aksi perlindungan terhadap masalah gigi dan gusi dengan bahan aktif Zinc Citrate 2 dan Sodium Fluoride 0,32. Adapun 8 aksi perlindungan seperti membantu mencegah gigi berlubang, merawat kekuatan email, gigi tampak lebih Universitas Sumatera Utara putih, menyegarkan nafas, membantu menjaga kesehatan gusi, membantu mengurangi pembentukan plak selama 18 jam, mencegah karang gigi, dan membantu mengurangi pertumbuhan bakteri. Gambar 3.11 : Pepsodent Complete 8 Action. Sumber : www.tanyapepsodent.co.id 5 Oktober 2010. Universitas Sumatera Utara

BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN

Dokumen yang terkait

Analisis Diferensiasi Produk Terhadap Brand Image Pasta Gigi Sensodyne Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Sumatera Utara

2 97 109

Pengaruh Kepuasan dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Pelanggan Pasta Gigi Merek Pepsodent (Studi Kasus : Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara)

5 89 100

Peranan Personal Selling terhadap Keputusan Membeli Produk Oriflame ( Studi kasus Mahasiswa Manajeman Ekstensi Fakultas Ekonomi USU Medan )

10 120 105

Pengaruh Merek Berbahasa Asing Terhadap Keputusan Membeli Pada Produk Minuman Minute Maid Pulpy Orange Pada Mahasiswa Manajemen Ekstensi Fakultas Ekonomi USU Medan

3 72 72

Pengetahuan, Sikap, Perilaku Mahasiswa Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara Mengenai Pemilihan Pasta Gigi Dikaitkan Dengan Masalah Kesehatan Gigi Dan Mulutnya

1 18 80

ANALISIS KONFIMATORY FAKTOR PSIKOLOGIS KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS JEMBER DALAM MEMBELI PASTA GIGI PEPSODENT

3 47 17

ANALISIS KUALITAS PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN Analisis Kualitas Produk Pasta Gigi Pepsodent Terhadap Kepuasan Konsumen (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 1 13

PENDAHULUAN Analisis Kualitas Produk Pasta Gigi Pepsodent Terhadap Kepuasan Konsumen (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 2 7

ANALISIS PENGARUH ATRIBUT PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK SMARTPHONE BLACKBERRY (STUDI KASUS PADA MAHASISWA MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA MEDAN

0 0 13

Pengaruh Kepuasan dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Pelanggan Pasta Gigi Merek Pepsodent (Studi Kasus : Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara)

0 2 14