Letak Geografis Tugas dan Fungsi Visi, Misi dan Motto

3. Blok C, yaitu blok hunian yang mempunyai kapasitas kamar dengan dua tipe dengan kapasitas penghuni seluruhnya sebanyak 324. Sayap kanan memiliki kapasitas penghuni sebanyak 3 orang sedangkan sayap kiri dari blok ini memiliki kapasitas penghuni sebanyak 5 orang. Blok isolasi, yaitu blok yang mempunyai kapasitas kamar sebanyak 10 kamar dengan kapasitas penghuni sebanyak 16 orang. 54

B. Alamat Lapas Klas II A Narkotika Jakarta

Jalan Raya Bekasi Timur No. 170 A, Jakarta Timur Telp. 021 85910104, 85910238, Fax 021 85909891 Email : lapasnarkotika_jakartacorrect.go.id

C. Letak Geografis

Lapas Klas II A Narkotika Jakarta terletak di Jalan Raya Bekasi Timur No. 170A, Cippinang Jakarta Timur. Bangunan lapas terletak di antara Rutan Cipinang dan Kantor Imigrasi Jakarta Timur. Gedung ini juga berdekatan dengan Lapas Klas I Cipinang. Di sekelilingnya ada perumahan warga sehingga kesan lapas atau penjara yang dingin dan terisolir sangat jauh berbeda. Gedung yang dilalui dengan busway dan kereta ini berada di pinggir jalan sehingga akses angkutan umum yang dilalui sangat mudah. Lokasi yang cukup strategis dan aman baik dari banjir ataupun gempa bumi. Kemudian mudah dijangkau oleh instansi pendidikan, dan sarana kesehatan. 54 Diambil dari Profil Lapas Narkotika Jakarta 2014

D. Tugas dan Fungsi

Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Jakarta mempunyai tugas pokok melaksanakan pemasyarakatan narapidana atau Warga Binaan Pemasyarakatan tindak pidana narkotika, psikotropika dan bahan adiktif lainnya narkoba. Untuk menyelenggarakan tugas tersebut Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Jakarta mempunyai fungsi : 1. Melaksanakan Pembinaan Narapidana atau Warga Binaan Pemasyarakatan Kasus Narkoba 2. Memberikan bimbingan, terapi dan rehabilitasi Narapidana atau Warga Binaan Pemasyarakatan Narkoba. 3. Melakukan bimbingan sosial kerohanian 4. Melakukan pemeliharaan keamanan dan tata tertib Lembaga Pemasyarakatan 5. Melakukan urusan Tata Usaha dan Rumah Tangga

E. Visi, Misi dan Motto

1. Visi Memberikan pelayanan yang akuntabel dan transparan serta mampu mewujudkan tertib pemasyarakatan. 2. Misi a. Memberikan kemudahan pelayanan bagi masyarakat secara tepat dan efektif b. Menghilangkan komersialisasi dan diskriminasi dalam pelayanan c. Menyediakan prosedur layanan tentang hak-hak Warga Binaan Pemasyarakatan d. Mengedepankan profesionalisme dan keterbukaan dalam memberikan pelayanan. 3. Motto Berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang berorientasi pada kepuasan masyarakat 4. Maklumat “Dengan ini, kami menyatakan sanggup menyelenggarakan pelayanan sesuai standar pelayanan yang telah ditetapkan. Dan apabila tidak menepati janji ini kami siap menerima sanksi, sesuai peraturan perundang-undangan.

F. Sarana dan Prasarana