Skala Pengukuran Variabel Populasi dan Sampel

Variabel terikat Y dalam penelitian ini adalah keputusan pembelian CDMA-based mobile phone network pada Mahasiswa Jurusan S1 Teknik Elektro Fakultas Teknik USU. Menurut Setiadi 2003:16 proses pembelian konsumen yang spesifik terdiri dari urutan kejadian berikut: Pengenalan masalah kebutuhan, pencarian informasi, evaluasi alternatif, keputusan pembelian dan perilaku sesudah pembelian. Indikator dari penjelasan ini adalah sebagai berikut: Tabel 3.1 Operasionalisasi Variabel Variabel Indikator Skala Ukur Faktor Produk X 1 a. Fitur b. Desain c. Kualitas Jaringan Skala Likert Faktor Sosial X 2 a. Kelompok Acuan b. Keluarga c. Peran dan Status Skala Likert Faktor Harga X 3 a. Harga Ponsel b. Harga Perangkat Pendukung Skala Likert Faktor Promosi X 4 a. Mudah Dimengerti b. Memunculkan Ketertarikan c. Memenuhi Kebutuhan Informasi Skala Likert Keputusan Konsumen Y a. Mampu Memenuhi Kebutuhan Komunikasi b. Menjatuhkan Pilihan Pada Produk Yang Terbaik c. Tetap Memilih Ponsel CDMA sebagai Alat Komunikasi Skala Likert Sumber: Setiadi 2003:16 dan Kotler 2002:338

3.5 Skala Pengukuran Variabel

Proses pengolahan data pada penelitian ini menggunakan Skala Likert, yaitu skala yang digunakan sebagai alat untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial. Dalam melakukan penelitian terhadap variabel-variabel yang akan diuji maka pada setiap Universitas Sumatera Utara jawaban akan diberikan skor Sugiyono, 2006: 97. Peneliti memberikan lima alternatif jawaban kepada responden dengan menggunakan skala satu sampai lima demi mendukung keperluan analisis kuantitatif penelitian yang dapat dilihat pada tabel berikut ini: Tabel 3.2 Instrumen Skala Likert No. Pertanyaan Skor 1. Sangat Setuju SS 5 2. Setuju S 4 3. Kurang Setuju KS 3 4. Tidak Setuju TS 2 5. Sangat Tidak Setuju STS 1 Sumber: Sugiyono 2006: 97

3.6 Populasi dan Sampel

Menurut Sugiyono 2006: 72, populasi adalah generalisasi yang terdiri atas obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Jurusan S1 Teknik Elektro Fakultas Teknik USU yang menggunakan ponsel berbasis jaringan CDMA yang jumlahnya tidak diketahui sehingga untuk menentukan jumlah sampel, digunakan rumus dari Supramono dan Haryanto 2003:63, yaitu: Z α 2 pq n = d 2 Keterangan: n = Jumlah Sampel Z α = Nilai standar normal yang besarnya tergantung α, Universitas Sumatera Utara bila α = 0,05 → Z = 1,96 bila α = 0,01 → Z = 1,67 p = Estimator proporsi populasi q = 1 − p d = Penyimpangan yang ditolerir = 10 Penulis memperoleh n jumlah sampel yang besar dan nilai p yang belum diketahui maka dapat digunakan p = 0,5. Dengan demikian, jumlah sampel yang mewakili populasi dalam penelitian ini adalah: 1,96 2 0,50,5 n = 0,1 2 n = 96,04 dibulatkan menjadi 96 orang Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode snowball sampling, yaitu teknik penentuan sampel yang mula-mula jumlahnya kecil kemudian membesar ibarat bola salju yang menggelinding yang lama-lama akan membesar Ginting dan Situmorang, 2008:142. Dalam penelitian sampel, pertama-tama dipilih satu-dua orang dengan kriteria Mahasiswa Jurusan S1 Teknik Elektro Fakultas Teknik USU yang menggunakan ponsel berbasis jaringan CDMA, kemudian mereka memilih teman-temannya untuk dijadikan sampel, begitu seterusnya hingga jumlah sampel semakin banyak. Universitas Sumatera Utara

3.7 Jenis dan Sumber Data

Dokumen yang terkait

Kepuasan dan Pengetahuan Produk Terhadap Keputusan Pembelian Ulang Gadget Apple Pada Mahasiswa Manajemen Fakultas Ekonomi USU Medan

2 31 111

Pengaruh Kepuasan Dan Pengetahuan Produk Terhadap Keputusan Pembelian Ulang Smartphone Blackberry Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi USU

5 40 121

Analisis Pengaruh Nilai Iklan Terhadap Keputusan Pembelian Mizone Pada Mahasiswa Fakultas Hukum USU Medan

1 42 71

Pengaruh Iklan Tarif Hemat Terhadap Keputusan Pembelian Kartu Simpati Pada Mahasiswa Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi USU

2 32 83

Pengaruh Promosi Produk Rokok Terhadap Keputusan Pembelian Rokok Sampoerna A-Mild Pada Mahasiswa S1 Fakultas Ekonomi USU

1 38 113

Pengaruh Harga dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Oriflame Pada Mahasiswa Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi USU

11 101 107

MINAT BERWIRAUSAHA MAHASISWA PROGRAM STUDI S1 PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO JURUSAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

0 12 126

ANALISIS PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK, MEREK DAN PROMOSITERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN Analisis Pengaruh Harga, Kualitas Produk, Merek dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Air Minum kemasan Merek Aqua (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan

0 2 17

ANALISIS PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK, MEREK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN Analisis Pengaruh Harga, Kualitas Produk, Merek dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Air Minum kemasan Merek Aqua (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi da

0 2 16

Pengaruh Harga dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Oriflame Pada Mahasiswa Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi USU

0 0 10