Usia Status Pernikahan Pendidikan

33

5.3.1. Usia

Tingkat usia pada responden cukup bervariasi yaitu berkisar antara usia 16 sampai diatas usia 58 tahun. Sebanyak 30 berada pada kisaran usia 44-50 tahun. Responden yang berusia 37 –43 tahun sebanyak 20, dan responden yang berusia 30 –36 tahun sebanyak 16. Sementara itu, sebanyak 14 responden berusia 51– 57 tahun, sebanyak 12 responden berusia 23 –29 tahun, sebanyak 6 responden berusia 16-22 tahun dan hanya 2 berusia 58 –64 tahun. Perbandingan persentasi tingkat usia responden dapat dilihat pada Gambar 2. Sumber: Data primer, diolah 2012 Gambar 2. Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat usia 5.3.2. Jenis Kelamin Sebagian besar responden berjenis kelamin perempuan. Persentase jumlah responden perempuan adalah 58 sedangkan laki-laki 42. Sebaran jenis kelamin dapat dilihat pada Gambar 3. Sumber: Data primer, diolah 2012 Gambar 3. Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin 6 12 16 20 30 14 2 16-22 tahun 23-29 tahun 30-36 tahun 37-43 tahun 44-50 tahun 51-57 tahun 58-64 tahun 42 58 Laki-laki Perempuan 34

5.3.3. Status Pernikahan

Status pernikahan yang ada di Desa Cisaat mayoritas sudah menikah yaitu sebesar 88 atau sebesar 12 berstatus belum menikah. Komposisi responden berdasarkan status pernikahan dapat dilihat pada Gambar 4. Sumber: Data primer, diolah 2012 Gambar 4. Karakteristik Responden Berdasarkan Status Pernikahan Berdasarkan gambar diatas mayoritas reponden berstatus sudah menikah. Hal ini dikarenakan responden yang diwawancarai sudah berusaia diatas 25 tahun yang merupakan usia yang ideal untuk menikah.

5.3.4. Pendidikan

Tingkat pendidikan responden di Desa Cisaat bervariasi antara tamatan SD, SMP, SMA dan Perguruan Tinggi PT. Sebaran kelompok tingkat pendidikan formal terakhir responden masyarakat dapat dilihat pada Gambar 5. Sumber: Data primer, diolah 2012 Gambar 5. Karakteristik Responden Berdasarkan Tingkat Pendidikan Formal Berdasarkan Gambar 5 dapat dilihat bahwa rata-rata pendidikan terakhir responden merupakan lulusan SD yaitu sebesar 60. Responden yang merupakan lulusan SMA sebanyak 22 dan yang merupakan lulusan SMP sebanyak 14. 88 12 Menikah Belum menikah 60 14 22 4 SD SMP SMA PT 35 Responden yang merupakan lulusan PT hanya sebanyak 4. Banyaknya lulusan SD di Desa Cisaat disebabkan mayoritas responden yang diwawancarai berada pada usia diatas 40 tahun dimana pada masa itu tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya pendidikan formal masih rendah serta kondisi perekonomian yang masih kurang memungkinkan untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.

5.3.5. Pekerjaan