Teknik Analisis Data 1. Analisi

1. Variabel Independen Menurut sugiyono 2009: 60 mengemukakan bahwa variabel independen adalah variabel yang mempenganruhi atau yang menjadi sebab perubahan atau timbulnya variabel dependen terikat.Variabel independen bebas dalam penelitian ini yaitu mengenai pendampingan belajar orang tua.Pendampingan belajar orang tua adalah kegiatan orang tua untuk mendukung atau memberi motivasi dan mendampingi siswa belajar dirumah dalam menyelesaikan tugas- tugas yang diberikan guru sehingga siswa merasa terbimbing dan termotivasi untuk belajar.indikator pendampingan belajar orang tua meliputi : 1 Menyediakan fasilitas belajar, 2 Mengawasi kegiatan belajar anak dirumah, 3 Mengawasi penggunaan waktu belajar anak dirumah, 4 Mengetahui kesulitan belajar anak menolong anak mengatasi kesulitan dalam belajar. Pengukuran variabel ini yaitu dengan menggunakan angket yaitu berdasarkan tanggapan responden terhadap pertanyaan yang mengungkapkan tentang pendampingan yang dilakukan orang tua terhadap anaknya. 2. Variabel Dependen TerikatMenurut sugyono 2009: 60. Mengemukakan bahwa variabel dependen bebas merupakan variabel yang dipengaruhi atau akibat, karena adanya variabel independen. Variabel terikat dalam penelitian ini yaitu mengenai karakter siswa. Karakter siswa adalah tingkah laku atau perilaku yang dimiliki seseorang sebagai ciri khas dari setiap individu dan orang yang memiliki karakter yang kuat, akan memiliki momentum untuk mencapai tujuan di sisi lain, mereka yang karakternya mudah goyah, akan lebih lambat untukbergerak dan tidak bisa menarik orang lain untuk bekerja sama denganny. Indicator dari karakter sebagai berikut:1 Melakukan tugas sepenuh hati, 2 Bekerja dengan etos kerja yang tinggi, 3 Berusaha keras untuk mencapai prestasi terbaik giving the best, 4 Mampu mengontrol diri dan mengatasi stress, 5 Berdisiplin diri, 6 Akuntabel terhadap pilihan dan keputusan yang diambil. 41

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Tempat Penelitian

1. Identitas Sekolah Penelitian ini dilaksanakan di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Ngasem. Lokasi MI Muhammadiyah Ngasem terletak di Desa Cepogo, RT 01 RW 08, Kelurahan Ngasem, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar. Adapun identitas MI Muhammadiyah Ngasem adalah sebagai berikut: a. Nama Sekolah : Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Ngasem b. Status : Swasta c. Alamat Sekolah : Ngasem d. Kecamatan : Colomadu e. Kabupaten Kota : Karanganyar f. Masuk : Pagi g. Tahun Berdiri : 1966 h. Tanggal : 1 Februari 1966 i. Nomor : K 1854III.b75 j. Luas Tanah : 508 m 2 k. Luas Bangunan : 294 m 2 l. Luas Halaman : 214 m 2 2. Visi dan Misi a. Visi Terwujudnya peserta didik yang unggul dalam iman dan taqwa serta unggul dalam ilmu pengetahuan dan teknologi. b. Misi 1 Mewujudkan pembelajaran dan pembiasaan dalam mempelajari Al-Quran dan menjalankan agama. 2 Mewujudkan pembentukan karakter islami yang mampu mengaktualisasikan diri dalam masyarakat. 3 Menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas dalam pencapaian prestasi akademik. 4 Meningkatkan pengetahuan dan profesionalisme tenaga kependidikan sesuai dengan perkembangan dunia pendidikan. 5 Menyelenggarakan tata kelola madrasah yang efektif, efisien, transparan, dan aktual. 3. Kondisi Umum MI Muhammadiyah Ngasem lokasinya di tengah- tengah pemukiman warga dan jauh dari jalan raya. Hal ini membuat suasana saat pembelajaran di kelas berlangsung cukup tenang karena tidak ada suara kendaraan yang berlalu- lalang. Siswa yang bersekolah di MI Muhammadiyah Ngasem berasal dari berbagai desa yang lumayan jauh dari lokasi sekolah, sehingga banyak dari mereka yang harus antar jemput ketika berangkat dan pulang sekolah. Pekerjaan orang tua wali murid sangat beragam, namun sebagian besar masyarakat dilingkungan sekolah bekerja sebagai petani, buruh dan karyawan pabrik. 4. Keadaan tenaga pendidik Tenaga pendidik di MI Muhammadiyah Ngasem pada tahun pelajaran 20142015 berjumlah 10 orang. Kesepuluh guru tersebut memiliki tugas dan jabatan masing- masing. Sebanyak 6 guru sebagai wali kelas I sampai VI. Satu guru sebagai guru olahraga, satu guru sebagai guru mata pelajaran IPS dan PPKn, dan satu guru mengampu pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam. Seluruh guru telah melaksanakan tugas masing- masing dengan baik sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan dalam tugasnya yaitu membimbing, mendidik, dan membina siswa. Berikut adalah data guru MI Muhammadiyah Ngasem tahun ajaran 20142015. Table 4.1 Daftar Tenaga Pendidik MI Muhammadiyah Ngasem tahun ajaran 20142015. No Nama Jabatan 1 Paimin, B.A Kepala Sekolah 2 Rahma Rusdiana D, S.PdI Guru Kelas VI 3 Karyati Sri Rahayu Guru Kelas V 4 Nanik Suprihatin Guru Kelas IV 5 Rini Meilina W, S.PdI Guru Kelas III 6 Nurni Sandang R, S.E Guru Kelas II 7 Nur Fitri Astuti, S.PdI Guru Kelas I 8 Endah Rohmiati, S.Pd. Guru Olahraga 9 Dawut Ali Turmudi, S,Si. Guru PPKnIPS 10 Lila Normayanti, S.Pd. Guru IPA 5. Keadaan Siswa Siswa- siswi yang bersekolah di MI Muhammadiyah Ngasem ini berasal dari lingkungan di sekitar sekolah. Mereka rata- rata berasal dari keluarga yang memiliki perekonomian menengah kebawah dan sedang. Beberapa siswa berasal dari luar kota seperti Temanggung, Magelang, Purwodadi, Boyolali. Siswa yang berasal dari luar kota tersebut merupakan anak yatim piyatu sehingga mereka tinggal di pondok yang tidak jauh dari sekolah. Pada tahun pelajaran 20142015 jumlah siswa di MI Muhammadiyah Ngasem sebanyak 157 siswa, yang terdiri dari 84 siswa laki laki dan 73 siswa perempuan. Adapun jumlah siswa tiap kelas lebih rincinya terdapat pada table berikut ini: Tabel 4.2 Jumlah Siswa MI Muhammadiyah Ngasem Tahun Pelajaran 20142015 Kelas Laki- laki Perempuan Jumlah I 20 10 30 II 16 12 28 III 13 8 22 IV 15 16 31 V 10 14 24 VI 10 13 23 Jumlah 84 73 157 6. Keadaan Fisik Sekolah Mi Muhammadiyah Ngasem memiliki beberapa ruang yang memiliki fungsi berbeda- beda. Ruangan tersebut terdiridari 6 ruang kelas I sampai kelas VI, 1 ruang guru yang bersatu dengan ruang kepala sekolah, 1 ruang perpustakaan, 1 masjid, 1 ruang dapur dan gudang, 2 kamar mandi untuk guru, 4 kamar mandi unruk siswa, serta lahan parkir sepeda guru dan siswa. Sekolah ini memiliki gedung yang luas, oleh karena itu dibangun gedung lantai 2 yang baru selesai dibangun pada tahun pelajaran 20142015 ini. Ruangan yang terdapat di lantai 2 ini digunakan sebagai kelas V dan VI. Hal ini dirasa sangat efektif mengingat kelas VI butuh ruang tersendiri dan tenang. Setiap ruang kelas yang terdpat di MI Muhammadiyah Ngasem dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas penunjang pembelajaran. Fasilitas tersebut meliputi bank data sekolah, papan absensi, almari tempat penyimpanan buku pelajaran, kalender, alat kebersihan, media pendukung pembelajaran, white board serta jam dinding. Adapun data sarana dan prasarana yang terdapat di Mi Muhammadiyah Ngasem adalah: Table 4.3 Data Sarana dan Prasarana MI Muhammadiyah Ngasem No Jenis saranaprasarana Jumlah Keadaan 1 Ruang kelas 6 Baik 2 Ruang guru 1 Baik 3 Ruang kepala sekolah 1 Baik 4 Masjid 1 Baik 5 Perpustakaan 1 Baik 6 Kamar mandiWC 6 2 Rusak 7 Ruang dapur dan gedung 1 Baik 8 Tempat parkir 1 Baik 9 Alat rebana 1 set Baik 10 LCD 2 Baik 11 Komputer 2 Baik 12 Printer 1 Baik

Dokumen yang terkait

Peningkatan Kemampuan Menulis Puisi dengan Metode Inquiry Siswa Kelas V SDN Ellak Daya I Kecamatan Lenteng Kabupaten Sumenep Tahun Pelajaran 2014/2015.

1 4 25

Hubungan antara Jenjang Pendidikan dan Partisipasi Orang Tua dengan Prestasi Belajar Siswa Kelas V SDN Rebalas 01 Kecamatan Grati Kabupaten Pasuruan Tahun Pelajaran 2011/2012

0 4 17

Hubungan Antara Perhatian Orang Tua Terhadap Pendidikan Anak Dengan Prestasi Belajar Siswa : Penelitian di kelas IV MI Al-Muawanatul Khaeriyah Tambora,Jakarta Barat

0 5 78

Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran STAD Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas IV di MI Alwasliyah Jakarta Timur

0 9 147

Hubungan Antara Komunikasi Orang Tua Dengan Wali Kelas Terhadap Hasil Belajar Siswa Di SMPN 238 Jakarta Selatan

0 7 87

Penerapan Metode Drill untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Pokok Bahasan Sifat-Sifat Bilangan Bulat Pada Siswa Kelas IV MI Al-Istiqomah Tangerang Tahun Pelajaran 2013/2014”,

1 5 117

Hubungan Status Sosial Ekonomi Orang Tua Siswa dan Ketersediaan Fasilitas Belajar Di Rumah dengan Hasil Belajar IPS Terpadu Siswa Kelas VII Semester Ganjil SMP Negeri 18 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2010/2011

1 17 76

Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Tunggal Dalam Keluarga Terhadap Kedisiplinan Belajar Siswa

0 0 6

View of Pengaruh Tingkat Pengawasan Orang Tua Terhadap Perilaku Seks Pranikah Siswa SMA di Karanganyar

0 0 8

Pemanfaatan Citra Ikonos Untuk Kajian Kualitas Permukiman Di Kecamatan Colomadu Kabupaten Karanganyar Tahun 2009

0 0 48