Bagian Penerimaan Pengaturan Lokasi Pemeriksaan Barang Masuk Bagian Pengeluaran Barang

50 5. Menempatkan hasil proses pemesanan yaitu picking list ke picking control.

4. Bagian Penerimaan

Uraian tugas: 1. Menerima dokumen serta barang dari ekspedisi. 2. Mengatur distribusi pekerjaan pada bagian penerimaan, untuk melakukan pengecekan barang dan dokumen. 3. Meneliti kebenaran dokumen serta jumlah koli yang tercatat pada dokumen tersebut. 4. Meneliti kebenaran barang dan dokumen yang telah diperiksa. 5. Memeriksa kebenaran barang-barang yang telah diklaim ke Toyota Astra Motor dan menandatangani dokumen-dokumen pengeluaran. 6. Mengatur penambahan, perubahan lokasi sesuai dengan perkembangan dan kebutuhan atas pengadaan barang.

5. Pengaturan Lokasi

Uraian tugas: 1. Mengatur penambahan lokasi, perubahan atau pengurangan sesuai dengan kebutuhan perkembangan persediaan. 2. Mengatur lokasi cadangan yang dibutuhkan. 3. Mencatat dan mengirim data lokasi yang benar dan tepat kebagian data komputer. Universitas Sumatera Utara 51 4. Melakukan pemindahan barang dari lokasi cadangan ke lokasi utama, apabila keadaan persediaan telah berkurang. Data mutasi barang tersebut dilaporkan ke komputer, agar data persediaan benar dan tepat. 5. Apabila barang tidak ditemukan pada lokasi yang tercatat maka petugas lokasi bertugas mencari barang tersebut berdasarkan laporan pemeriksaan dan penempatan barang.

6. Pemeriksaan Barang Masuk

Uraian tugas: 1. Menerima barang serta dokumen dari ekspedisi. 2. Menempatkan barang di tempat pemeriksaan. 3. Barang yang telah diteliti dan benar, diletakkan pada kereta dorong untuk pengalokasian. 4. Barang yang belum mempunyai lokasi utama diinformasikan kepada pengaturan lokasi untuk disimpan di area penyimpanan sementara. 5. Barang-barang yang telah selesai pemeriksaannya segera dilaporkan kepada bagian keeping untuk proses surat penerimaan barang.

7. Bagian Pengeluaran Barang

Uraian tugas: 1. Menerima faktur atau picking list dari bagian proses pemesanan barang. 2. Membagi tugas untuk mengumpulkan barang baik barang yang sangat penting maupun barang biasa. Universitas Sumatera Utara 52 3. Mengawasi penyerahan barang yang telah dikumpulkan oleh petugas pengumpulan barang. 4. Membantu dan mengawasi pengecekan barang yang akan dikirim. 5. Memeriksa penyiapan dokumen pengiriman barang sebelum diserahkan kepada bagian ekspedisi. 6. Melaksanakan dan mengawasi penyerahan barang yang siap dikirim kepada petugas ekspedisi.

8. Pengambilan barang