mengambil yang paling kuat dan yang paling cocok untuk digunakan pada zaman sekarang  ini.  Dan  jika  dari  berbagai  sumber  kitab  tafsir  sama  dalam
penafsirannya, maka semakin bagus dan semakin kuat kebenarannya.
E. Pengolahan Data
Pada  umumnya  data  yang  diperoleh  dari  hasil  penelitian  adalah  data  yang masih  mentah,  sehingga  akan  memperoleh  kesulitan  dalam  menarik  suatu
gambaran  yang  berarti  dari  hasil  penelitian  tersebut.  Agar  sedikit  banyak memudahkan  dalam  penelitian,  dalam  pengolahan  data  yang  pertama  kali  harus
dilakukan  adalah  editing.  Ini  berarti  bahwa  semua  angket  harus  diteliti  satu persatu  tentang  kelengkapan  dan  kebenaran  pengisian  angket  sehingga  terhindar
dari kekeliruan dan kesalahan. Proses pengumpulan data, penulis menggunakan teknik metode dokumentasi.
Pemeriksaan  dokumentasi  atau  studi  dokumentasi,  dilakukan  dengan  meneliti bahan dokumentasi yang ada dan mempunyai relevansi dengan tujuan penelitian.
Metode  dokumentasi  merupakan  metode  yang  mempunyai  peran  sangat penting  dalam  pengumpulan  data  jenis  penelitian  kualitatif  atau  jenis  penelitian
studi kasus. Karena dalam metode dokumentasi ini memerlukan penelusuran yang sistematis  terhadap  dokumen  yang  relevan.
7
Dengan  menggunakan  studi dokumentasi, penelitian dapat mengumpulkan data tertulis mengenai hal-hal yang
berkaitan  dengan  masalah  yang  berupa  buku  yang  ada  di  perpustakaan  maupun catatan-catatan  tertulis  di  lokasi  penelitian,  baik  itu  berupa  makalah,  artikel,
jurnal,  koran,  internet,  dan  literature  ilmiah  lainya  dari  karya  para  pakar  tafsir, intelektual,  praktisi,  maupun  para  pengambil  kebijikan  yang  tentunya
berkompeten  di  bidang  pendidikan,  yang  mana  karya-karya  tersebut  mempunyai keterkaitan dengan objek kajian yang dibahas.
Menggunakan  metode  dokumentasi,  penulis  berusaha  mempelajari  secara cermat  dan  mendalam  segala  dokumen  yang  tertulis.  Metode  dokumentasi
merupakan  metode  yang  digunakan  untuk  mengumpulkan  data  sebagai  laporan
7
Robert, Studi Kasus Desain dan Metode, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2004, Cet. 5, h. 105.
tertulis  dari  suatu  peristiwa  yang  isinya  terdiri  dari  penjelasan  dan  pemikiran terhadap suatu peristiwa.
8
F. Analisis Data
Penelitian kualitatif, analisis data dilakukan sejak awal penelitian dan selama proses  penelitian  dilaksanakan.  Data  diperoleh,  kemudian  dikumpulkan  untuk
diolah secara sistematis. Maka teknik analisis data yang digunakan adalah content analysis atau analisis isi, yang lebih mengarah pada kajian pustaka dan tafsir.
G. Teknik Penulisan
Adapun  teknik  penulisan  skripsi  ini,  penulis  berpedoman  pada  buku “Pedoman  Penulisan  Skripsi  yang  disusun  oleh  tim  penyusun  revisi  pedoman
penulisan  skripsi  fakultas  ilmu  tarbiyah  dan  keguruan  UIN  Syarif  Hidayatullah Jakarta tahun 2011.”
8
Departemen Agama RI, Rokonstruksi Sejarah Pendidikan Islam di Indonesia, Jakarta: Direktorat Jendral Pendidikan Islam Departemen Agama RI, 2005,  h. 5.