Uji Hipotesis Hasil penelitian 1. Analisis Deskriptif

B. Pembahasan

Pembahasan pada penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Hubungan prestasi akademik mata pelajaran Matematika X 1 dengan Penguasaan TIK Y Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara prestasi akademik mata pelajaran Matematika X 1 dengan Penguasaan TIK Y siswa SMA N 1 Cangkringan. Dari hasil analisis menggunakan korelasi sederhana diperoleh r hitung r table 0,408 0,279 atau p 0,003 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa H yaitu tidak ada hubungan yang signifikan antara prestasi akademik mata pelajaran Matematika dengan Penguasaan TIK ditolak dan H a yaitu ada hubungan yang signifikan antara prestasi akademik mata pelajaran Matematika dengan Penguasaan TIK diterima. Berdasarkan teori sebelumnya menerangkan bahwa prestasi akademik mata pelajaran Matematika dapat juga mendukung penguasaan TIK. Sebab komputer merupakan salah satu teknologi yang dibuat manusia dengan perhitungan logik. Beberapa perangkat lunak membutuhkan logika dalam penggunaannya. Logika yang umumnya di gunakan seperti logika fungsi and, or, dan not. Selain itu perhitungan juga dapat dilakukan seperti penjumlahan perkalian pembagian dan penambahan. Penguasaan bidang komputer juga membutuhkan logika dan perhitungan matematika dalam beberapa perangkat lunak. Kemampuan matematika digunakan untuk melakukan perhitungan-perhitungan tentang logika peluang dan keberhasilan dalam melaksanakan tugasnya. Sehingga siswa yang memiliki prestasi akademik yang baik di bidang matematika akan memiliki penguasaan computer yang baik pula. 2. Hubungan Antara Kemampuan Bahasa Inggris X 2 dengan Penguasaan Komputer dan Internet Y Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara prestasi akademik mata pelajaran Bahasa Inggris X2 dengan Penguasaan TIK Y siswa SMA N 1 Cangkringsn. Dari hasil analisis menggunakan regresi sederhana diperoleh r hitung r table 0,410 0,279 dan p = 0,003 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 yaitu tidak ada hubungan yang signifikan antara prestasi akademik mata pelajaran Bahasa Inggris dengan Penguasaan TIK Y ditolak dan Ha yaitu ada hubungan yang signifikan antara prestasi akademik mata pelajaran Bahasa Inggris dengan Penguasaan TIK diterima. Berdasarkan kajian teori yang dijelaskan pada bab sebelumnya menerangkan bahwa semua program di dalam komputer menggunakan bahasa inggris. Jadi siswa harus memiliki penguasaan yang cukup dalam bahasa inggris diharapkan mampu mengoperasikan sebuah komputer dan internet. Siswa yang menguasai bahasa inggris akan mudah memahami kalimat atau ungkapan yang dengan bahasa inggris. Teknologi internet sangat berkaitan dengan bahsa inggris. Dapat membantu untuk mencari tugas-tugas bahasa inggris yang diberikan oleh guru yang materinya belum tersedia dibuku panduan. Siswa yang mempunayi prestasi akademik yang baik pada mata pelajaran bahasa inggris diharapkan bisa mengoperasikan dan menguasai sebuah komputer. Sehingga siswa yang mempunyai presatsi akademik yang baik diduga juga mempunyai penguasaan TIK Teknologi Informasi dan Komunikasi yang baik. Sedangkan siswa yang mempunyai prestasi akademik akan memiliki penguasaan TIK Teknologi Informasi dan Komunikasi yang rendah. 3. Hubungan Antara Kemampuan Matematika X1 dan Bahasa Inggris X2 dengan Penguasaan Komputer dan Internet Y Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara prestasi akademik mata pelajaran Matematika X1 dan prestasi akademik mata pelajaran Bahasa Inggris X2 dengan Penguasaan TIK Y siswa SMA N 1 Cangkringan. Dari hasil analisis menggunakan regresi ganda diperoleh harga Fhitung sebesar 7,342 dengan p= 0,002 0,05. Jika dibandingkan dengan nilai Ftabel pada taraf signifikansi 5 dan db = 258 yaitu sebesar 3,200 maka nilai Fhitung Ftabel. Hal ini berarti bahwa H0 yaitu tidak ada hubungan yang signifikan antara prestasi akademik mata pelajaran Matematika X1 dan prestasi akademik mata pelajaran Bahasa Inggris X2 dengan Penguasaan TIK ditolak dan Ha yaitu ada hubungan yang signifikan antara prestasi akademik mata pelajaran Matematika X1 dan prestasi akademik mata pelajaran Bahasa Inggris X2 dengan Penguasaan TIK diterima. Kemudian Nilai koefisien korelasi berganda sebesar 0,488 dan Koefisien determinasi R 2 sebesar 0,238. Nilai tersebut memiliki arti bahwa Penguasaan Komputer dan Internet Y dipengaruhi oleh kemampuan Matematika X1 dan Kemampuan Bahasa Inggris X2 sebesar 23,8 sedangkan sisanya 86,2 dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dengan melihat nilai koefisien determinasi sebesar 0,238 dapat disimpulkan hubungan yang terjadi antara kemampuan matematika dan kemampuan bahasa inggris dengan penguasan TIK adalah lemah. Hubungan yang lemah ini disebabkan adanya faktor lain yang mempengaruhi penguasan TIK yang tidak ikut dianalisis, yaitu faktor kebiasaan siswa menggunakan komputer dan internet.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan analisis dan pengujian hipotesis yang telah dikemukakan pada bab IV, maka dapat disimpulkan bahwa : 1. Prestasi akademik mata pelajaran matematika berpengaruh signifikan terhadap penguasaan Teknologi Informasi dan Komunikasi, ditunjukkan dengan nilai r hitung sebesar 0,408 dan r table sebesar 0,279 p = 0,003 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa r hitung r tabel, dan taraf signifikansi 0,05 sehingga ada hubungan yang signifikan antara kemampuan Matematika dengan Penguasaan Komputer dan Internet diterima. Besar sumbangan prestasi akademik Matematika terhadap Penguasaan Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah 11,80. 2. Prestasi akademik mata pelajaran bahasa Inggris berpengaruh signifikan terhadap penguasaan Teknologi Informasi dan Komunikasi, ditunjukkan dengan nilai nilai r hitung sebesar 0,410 dan r table sebesar 0,279 serta p = 0,003. Hal ini menunjukkan bahwa r hitung r tabel, dan taraf signifikansi 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa r hitung r tabel, dan taraf signifikansi0,05 sehingga ada hubungan yang signifikan antara kemampuan Bahasa Inggris dengan Penguasaan Komputer dan Internet diterima. Besar sumbangan kemampuan Bahasa Inggris terhadap Penguasaan Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah 12. 84